Persuasi Persuasion EPIC Model

Setelah menghitung frekuensi, langkah selanjutnya adalah menghitung skor rata-rata untuk mengukur tingkat efektivitas dimensi empati. Hasil perhitungan skor rata-rata X dimensi empati dapat dilihat pada Tabel 7. Tabel 7. Hasil perhitungan rata-rata dimensi empati Atribut Pertanyaan Frekuensi x Bobot Skor rata-rata per Atribut Total Skor Rataan Dimensi Empati X Empati ATL BTL ATL BTL ATL BTL Promosi Baik 295 314 2,95 3,14 3,045 3,16 Menyukai Promosi 314 318 3,14 3,18 Skor rataan dimensi empati promosi above the line yang dihasilkan sebesar 3,045. Skor 3,045 berada pada rentang skala 2,6 sampai dengan 3,4 yang menunjukan bahwa kegiatan promosi yang dilakukan cukup efektif dilihat dari segi dimensi empati. Pada promosi below the line, skor rataan dimensi promosi sebesar 3,16. Seperti pada promosi above the line, skor ini berada pada rentang skala 2,6 sampai dengan 3,4 yaitu promosi ini cukup efektif jika dilihat dari segi dimensi empati. Berdasarkan pada rentang skala yang didapatkan, promosi Sawangan Golf berada pada rentang skala cukup efektif baik promosi above the line maupun below the line. Rentang skala cukup efektif menunjukan bahwa konsumen cukup menyukai promosi Sawangan Golf, sehingga promosi tersebut cukup memberikan informasi yang berharga tentang daya tarik Sawangan Golf bagi konsumen.

4.4.2. Persuasi Persuasion

Persuasi adalah perubahan kepercayaan, sikap dan keinginan berperilaku yang disebabkan suatu komunikasi promosi. Pertanyaan nomor 3 dan 4 pada kuesioner penelitian merupakan representasi dari dimensi persuasi. Hasil perhitungan frekuensi dimensi persuasi dapat dilihat pada Tabel 8. Tabel 8. Faktor Persuasion responden terhadap promosi Atribut Bobot Jumlah Responden orang Tertarik Berkeinginan Bermain ATL BTL ATL BTL Sangat Tidak Setuju 1 2 2 Tidak Setuju 2 6 11 13 6 Cukup 3 45 46 39 46 Setuju 4 43 40 42 44 Sangat Setuju 5 4 3 4 4 Total 100 100 100 100 Setelah menghitung frekuensi, langkah selanjutnya adalah menghitung skor rata-rata untuk mengukur tingkat efektivitas dimensi persuasi. Hasil perhitungan skor rata-rata X dimensi persuasi dapat dilihat pada Tabel 9. Tabel 9. Hasil perhitungan rata-rata dimensi persuasi Atribut Pertanyaan Frekuensi x Bobot Skor rata-rata per Atribut Total Skor Rataan Dimensi Persuasi X Persuasi ATL BTL ATL BTL ATL BTL Tertarik 341 335 3,41 3,35 3,37 3,405 Berkeinginan Bermain 333 346 3,33 3,46 Skor rataan dimensi persuasi promosi above the line yang dihasilkan sebesar 3,37. Skor 3,37 berada pada rentang skala 2,6 sampai dengan 3,4 yang menunjukan bahwa kegiatan promosi yang dilakukan cukup efektif dilihat dari segi dimensi persuasi. Pada promosi below the line, skor rataan dimensi promosi sebesar 3,405 yang menunjukan bahwa kegiatan promosi yang dilakukan berada pada rentang skala efektif yaitu pada rentang skala 3,4 – 4,2. Berdasarkan pada rentang skala yang didapatkan, promosi above the line menunjukan bahwa promosi yang dilakukan Sawangan Golf cukup dapat memberikan karakter produk-produk yang ditawarkan, oleh karena itu Sawangan Golf harus lebih meningkatkan karakter produknya dalam melakukan promosi. Pada promosi below the line, Sawangan Golf sudah dapat memberikan karakter produk, sehingga konsumen terdorong untuk bermain di Sawangan Golf.

4.4.3. Dampak Impact