Ilustrasi Warna Tipografi Standar Visual

cviii d. Scale e. Colour guide

2. Ilustrasi

cix Ilustrasi menurut definisinya adalah seni gambar yang dimanfaatkan untuk memberi penjelasan atas suatu maksud atau tujuan secara visual. Adi kusrianto, 2007: 140. Pada perancangan ini menggunakan ilustrasi pendukung berupa gambar yang menarik target untuk berkunjung. Ilustrasi berupa siluet daun pisang yang menggambarkan unsur alami. Griyo Kulo menggunakan daun pisang sebagai wadah makanan. Daun pisang fleksibel, tahan air serta aman dan ramah lingkungan.

3. Warna

Warna merupakan pelengkap gambar serta mewakili suasana kejiwaan pelukisnya dalam berkomunikasi. Warna juga merupakan unsur yang sangat tajam untuk menyentuh kepekaan penglihatan sehingga mampu merangsang munculnya rasa haru, sedih, gembira, mood atau semangat, dll. Adi kusrianto, 2007: 46 Pemilihan warna yang tepat akan membuat material terlihat lebih menarik. Warna yang akan digunakan pada perancangan ini adalah nuansa coklat dan hijau yang merupakan symbol alam dan memberikan kesan alami- tradisional. Warna- warna tersebut antara lain : M: 60, Y: 60, K: 40 M: 20, Y: 60, K: 20 C: 5, M: 7, Y: 32, K: 10 M: 100, Y: 100, K: 30 cx C: 100, Y: 100

4. Tipografi

Tipografi merupakan faktor yang penting dalam desain iklan. Dalam sebuah desain iklan tipografi berperan sebagai pesan dan pembawa pesan. Tipografi atau jenis huruf yang digunakan disesuaikan dengan konsep dunia pariwisata yang berkesan luwes, ringan, dinamis, namun tetap sesuai dengan konsep perancangan. a. Nama tipografi : Arial Black Bentuk visual : Aa Bb Cc Dd Ee Ff Gg Hh Ii Jj Kk Ll Mm Nn Oo Pp Qq Rr Ss Tt Uu Vv Ww Xx Yy Zz Alasan memilih tipografi : Memiliki tingkat keterbacaan yang tinggi. b. Nama tipografi : Comic Sans MS Bentuk visual : Aa Bb Cc Dd Ee Ff Gg Hh Ii Jj Kk Ll Mm Nn Oo Pp Qq Rr Ss Tt Uu Vv Ww Xx Yy Zz Alasan memilih tipografi : cxi Terkesan tulisan tangan yang santai dan luwes, sesuai dengan karakter produk serta mudah dibaca. c. Nama Tipografi Deloise Bentuk visual : Aa Bb Cc Dd Ee Ff Gg Hh Ii Jj Kk Ll Mm Nn Oo Pp Qq Rr Ss Tt Uu Vv Ww Xx Yy Zz Alasan memilih tipografi : Merupakan jenis dekoratif yang mengesankan sisi tradisional.

5. Layout