Pembuatan Ekstrak Daun Sirih Merah

3.8 Prosedur Penelitian 3.8.1 Pengambilan Daun Sirih Merah Daun sirih merah diambil dari Sumatera. Daun yang digunakan adalah daun yang sudah tua, berumur ± 3 bulan.

3.8.2 Pembuatan Ekstrak Daun Sirih Merah

Langkah-langkah pembuatan ekstrak daun sirih merah sebagai berikut : 1. Daun sirih yang sudah dipetik, dicuci dan dikeringkan serta ditimbang selama kurang lebih 3 hari di lemari pengering dengan suhu 30 -40 C. Gambar 5. Daun sirih kering Dokumentasi 2. Setelah itu haluskan dengan blender sehingga menjadi bubuk kering. Bubuk daun sirih ditimbang. 3. Setelah itu, campur bubuk daun sirih merah dengan pelarutnya etanol 96. 4. Pasang botol perkolasi dan sambungkan selang infus dengan tepat. Kemudian masukkan kapas ke dalam ujung botol dan padatkan. Diatas kapas diletakkan kertas saring bulat sehingga melapisi bagian dasar botol. 5. Hasil pencampuran bubuk dan etanol dimasukkan ke tabung perkolasi dan tambahkan etanol sehingga memenuhi tabung perkolasi. Tutup tabung dengan aluminium foil serta kertas dan plastik, biarkan 24 jam. Universitas Sumatera Utara Gambar 6. Proses perkolasi Dokumentasi 6. Setelah 24 jam, atur tetesan pada selang infus agar penarikan ekstrak maksimal yaitu sekitar 20 tetes per menit atau 1 tetes per 3 detik. 7. Tambah etanol secara terus menerus dan tetap dijaga agar tidak kering. Setelah cairan yang menetes berubah warna menjadi bening, hentikan proses perkolasi karena ekstrak yang ditarik sudah habis. 8. Setelah proses perkolasi selesai, dilakukan proses rotavaporasi yang bertujuan untuk menguapkan etanol yang terdapat pada larutan. Ambil panci dan masukkan hasil perkolasi kedalam panci tersebut. 9. Kemudian diaduk sampai mengental. Setelah mengental dan volumenya sudah berkurang, pindahkan larutan ke cawan yang lebih kecil agar lebih mudah diaduk. Cawan dipanaskan diatas beaker glass yang berisi air. 10. Setelah menjadi kental hentikan proses rotavaporasi dan pindahkan ke suatu wadah. Universitas Sumatera Utara Gambar 7. Proses rotapavorasi A pada panci, dan B pada cawan kecil Dokumentasi 11. Ekstrak pada wadah tersebut dimasukkan ke dry freezer agar diperoleh ekstrak dengan kadar etanol yang lebih rendah. Wadah harus dilapisi aluminium foil agar tidak terjadi degradasi oleh cahaya. 12. Untuk mendapat konsentrasi masing-masing dilarutkan dalam 100 ml Dimetil Sulfoksida DMSO. Ekstrak daun sirih merah 50 adalah 50 gr100 ml = 0,5 grml, 25 adalah 25 gr100 ml = 0,25 grml, 12,5 adalah 12,5 gr100 ml = 0,125 grml dan 6,25 adalah 0,0625grml.

3.8.3 Isolasi bakteri