Model Data Relasional LANDASAN TEORI

b. Pemanipulasi Data Pemanipulasi data berkaitan dengan operasi untuk memanipulasi data misalnya manambah, mengubah, dan menghapus data yang terdapat pada tabel. c. Integritas Data Integritas data berhubungan dengan penentuan aturan-aturan bisnis dalam perusahaan yang diterapkan dalam database dengan tujuan untuk menjaga konsistensi data ketika data dimanipulasi. Model data relasional mempunyai beberapa istilah penting yang berkaitan dalam membentuk antar relasi, yaitu : 1. Entity Entity adalah sesuatu apa saja yang ada di dalam sistem, nyata ataupun abstrak dimana data tersimpan atau dimana terdapat data. Entitas diberi nama dengan kata benda dan dapat dikelompokkan dan dapat dikelompokkan empat jenis nama, yaitu orang, benda, lokasi, kejadian terdapat unsur waktu di dalamnya. 2. Relasi Model data relasional yang disebut relasi relation adalah tabel yang terdiri atas baris dan kolom, karena kumpulan dari relasi akan terkait membentuk sebuah database. 3. Atribut Atribut adalah suatu nama untuk kolom yang terdapat pada sebuah relasi dan acapkali atribut disebut kolom. Seperti pada gambar 2.7, relasi nilai_matapelajaran, yang mempunyai tiga buah atribut, yaitu NIS, kode_matapelajaran dan nilai. NIS Kode_matapelajaran Nilai 101 F01 B 101 B02 A 202 F01 A 202 I23 C 203 F01 B Atribut Relasi atau Tabel 1 Baris atau tuple Gambar 2.6. Gambaran relasi, atribut dan tuple 4. Tuple Yang dimaksud dengan tuple adalah sebuah baris dalam sebuah relasi, pada contoh gambar di atas mengandung 5 buah baris. 5. Domain Yang disebut dengan domain adalah seluruh kemungkinan nilai yang dapat diberikan ke suatu atribut. Pada gambar 2.8, yang disebut dengan domain adalah pada atribut nilai adalah, B, A, A, C, B. 6. Kunci Primer Kunci primer adalah kunci yang dipilih sebagai identitasuntuk membedakan suatu baris dengan baris yang lain dalam suatu relasi dan sebuah relasi harus memiliki satu kunci primer saja. 7. Kunci asing Kunci asing foreign key adalah sembarangan atribut yang menunjuk kepada kunci primer pada tabel yang lain. Kunci asing biasanya diletakkan pada tabel relasi yang mengarah ke banyak. 8. Kardinalitas Kardinalitas menunjukan jumlah maksimum tupel tu baris yang dapat berelasi dengan entitas dengan entitas yang lain.

2.13. Normalisasi

Kadir 2008 : 116, Normalisasi adalah suatu proses yang digunakan untuk menentukan pengelompokan atribut-atribut dalam sebuah relasi sehingga diperoleh relasi yang berstruktur baik atau relasi yang memenuhi dua kondisi berikut : 1. Mengandung redudansi sedikit mungkin 2. Memungkinkan baris-baris dalam relasi disisipkan, dimodifikasi dan dihapus tanpa menimbulkan kesalahan atau ketidakkonsistenan. Normalisasi sendiri dilakukan melalui sejumlah langkah, setiap langkah berhubungan dengan bentuk normal normal form tertentu. Ladjamudin 2005 : 169 , Normalisasi adalah suatu proses suatu proses memperbaiki membangun dengan model data relasional, dan secara umum lebih tepat dikoneksikan dengan model data logika. Berikut merupakan langkah-langkah normalisasi : Gambar 2.7. langkah-langkah normalisasi 1. Bentuk Tidak Normal Unnormalized Ladjamudin 2005 : 176 , bentuk ini merupakankumpulan data yang akan direkam, tidak ada keharusan mengikuti format tertentu, dapat saja data tidak lengkap atau terduplikasi. Data dikumpulkan apa adanya sesuai dengan saat menginput. 2. Bentuk Normal Kesatu 1NF First Normal Form Ladjamudin 2005 : 178 , Pada tahap ini dilakukan penghilangan beberapa group elemen yang berulang agar menjadi satu harga tunggal yang berinteraksi diantara setiap baris pada suatu tabel, dan setiap atribut harus mempunyai nilai data yang bila kalau dipecah lagi maka ia tidak memiliki sifat induknya.