Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

tersebut memungkinkan para ilmuan untuk berupaya mengembangkan ilmu pengetetahuan khususnya berkaitan dengan pengukuran intellectual capital. Dengan demikian mendorong para peneliti-peneliti yang baru untuk menemukan ukuran yang tepat terhadap intellectual capital. Berdasarkan fenomena tersebut pengungkapan intellectual capital sudah menjadi keharusan bagi setiap perusahaan khususnya perusahaan perbankan dalam menciptakan value added. Berdasarkan fenomena diatas terdapat kesenjangan dan ketidakkonsistenan dalam pengukuran intellectual capital terhadap perusahaan perbankan. Hal inilah yang mendorong peneliti untuk memperluas usaha menemukan ukuran yang tepat dari intellectual capital. Untuk itu peneliti membuat sebuah penelitian dengan judul penelitian “ANALISIS VALUE ADDED SEBAGAI INDIKATOR INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA PERBANKAN DI INDONESIA”.

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas peneliti merumuskan pertanyaan penelitian sebagai berikut: 1. Bagaimana pengaruh nilai tambah modal manusia VAHU, nilai tambah modal struktural STVA dan nilai tambah modal usaha VACA terhadap Return On Asset perusahaan perbankan? 2. Bagaimana pengaruh nilai tambah modal manusia VAHU, nilai tambah modal struktural STVA dan nilai tambah modal usaha VACA terhadap Operating Margin perusahaan perbankan? Universitas Sumatera Utara 3. Bagaimana pengaruh nilai tambah modal manusia VAHU, nilai tambah modal struktural STVA dan nilai tambah modal usaha VACA terhadap Market to Book Value perusahaan perbankan?

1.3. Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah diatas, maka dapat dirincikan tujuan penelitian sebagai berikut: 1. Mengetahui pengaruh nilai tambah modal manusia VAHU, nilai tambah modal struktural STVA dan nilai tambah modal usaha VACA terhadap Return On Asset perusahaan perbankan. 2. Mengetahui pengaruh nilai tambah modal manusia VAHU, nilai tambah modal struktural STVA dan nilai tambah modal usaha VACA terhadap Operating Margin perusahaan perbankan. 3. Mengetahui pengaruh nilai tambah modal manusia VAHU, nilai tambah modal struktural STVA dan nilai tambah modal usaha VACA terhadap Market to Book Value perusahaan perbankan.

1.4. Manfaat Penelitian

Adapun penelitian ini diharapkan memberi manfaat sebagai berikut: 1. Manfaat Teoritis Ditinjau dari manfaat teoritis, penelitian ini dapat memberikan pengetahuan di bidang ekonomi perbankan yang berkaitan value added sebagai indikator intellectual capital dan pengaruhnya terhadap kinerja keuangan, kinerja ekonomi dan kinerja pasar saham perbankan. Universitas Sumatera Utara 2. Manfaat Praktis Ditinjau dari manfaat praktis, penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan atau petunjuk bagi para manajemen perusahaan perbankan dalam mengelola sumberdaya perusahaan secara efektif sehingga dapat memberikan value added bagi perusahaan. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA