Jenis Pembelian Proses Keputusan Pembelian a. Pengertian minat beli

D. Variabel Penelitian

1. Variabel Independen Variabel independen variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi atau menjadi penyebab perubahaannya atau timbulnya variabel lain. Dalam penelitian ini variabelnya adalah: keragaman produk, kualitas produk, dan persepsi harga pernak pernik Rumah Warna. 2. Variabel Dependen Variabel dependen variabel terkait adalah variabel yang dipengaruhi atau menjadi akibat karena adanya variabel independen variabel bebas. Dalam penelitian ini variabelnya adalah minat beli konsumen.

E. Pengukuran Variabel

Pengukuran variabel dengan menggunakan skala Likert yang menunjuk pada suatu pertanyaan mengenai tingkat kesetujuan atau ketidaksetujuan. Skala liker digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial” Sugiyono, 2004:84. Pengukuran tersebut dapat diberikan dengan memberikan skala pada masing-masing point jawaban sebagai berikut: Tabel III.1 Skala Pengukuran Jawaban Responden Skor Sangat Tidak Setuju 1 Tidak Setuju 2 Netral 3 Setuju 4 Sangat Setuju 5 Sumber : Sugiyono 2004 Penelitian ini menggunakan lima alternative jawaban kepada responden dengan menggunakan skala 1 sampai dengan 5 untuk keperluan analisis kuantitatif penelitian. Pada penelitian ini, responden diharuskan memilih salah satu dari sejumlah alternatif jawaban yang tersedia, kemudian masing-masing jawaban diberi skor tertentu 5,4,3,2,1. Skor jawaban dari responden dijumlahkan dan merupakan total skor. Total skor inilah yang ditafsirkan sebagai posisi responden dalam skala likert.

F. Populasi dan Sampel

1. Populasi Penelitian Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengunjung Rumah Warna Galeria Mall Jl. Jendral Sudirman No. 99 – 101 Yogyakarta. 2. Sampel Penelitian Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 orang dari konsumen Rumah Warna Galeria Mall Jl. Jendral Sudirman No. 99 – 101 Yogyakarta.

G. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik sampling nonprobabilitas adalah teknik pengambilan sample yang ditemukan atau ditentukan sendiri oleh peneliti atau menurut pertimbangan pakar. Accidental Sampling merupakan jenis atau cara penarikan sampel secara nonprobabilitas . Teknik Pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah accidental sampling . Accidental Sampling adalah pengambilan sampel dengan menentukan sampel berdasarkan kebetulan yang ditemui atau siapapun yang dipandang oleh peneliti cocok sebagai sumber data Sumarni dan Wahyuni, 2006:78. Peneliti mengumpulkan data lansung dari setiap pengunjung Rumah Warna Galeria mall yang dijumpainya, sampai jumlah yang diharapkan terpenuhi.

H. Sumber Data

1. Data Primer Data yang diperoleh dan digali dari sumber utamanya, baik berupa data kualitatif dan data kuantitatif Wiyono, 2011:132. Cara pengumpulan data ini diperoleh dari wawancara di tempat penelitian. Data yang dikumpulkan oleh perorangan atau suatu organisasi langsung menuju objeknya. 2. Data Sekunder Data yang diperoleh dan digali melalui pihak kedua, baik berupa data kualitatif maupun data kuantitatif Wiyono, 2011:133. Data yang