42
Di samping pembagian berdasarkan distribusi, Badudu 2002: 6–7 dan
Ramlan 1987:
153 –163
mengatakan bahwa
frasa da
pat dikelompokkan atau dinamai berdasarkan inti kategorinya. Frasa itu
adalah frasa verbal akan makan, nominal buku tulis, adjektival sangat rajin, numeralia lima hari, adverbial tadi pagi tidak sering, dan frasa
preposisional di kampus. Konstituen pascaverba pasif yang bermorfem terikat di-+ { -kan -i}
yang hadir berupa frasa itu adalah sebagai berikut. Secara distributif hadir frasa endosentrik, yaitu frasa koordinatif, atributif, dan apositif, sedangkan
frasa eksosentriknya ialah frasa direktif dan objektif. Selanjutnya, secara kategorial, frasa yang hadir adalah frasa verbal, nominal, adjektival,
adverbial, numeralia, dan preposisional.
2.8 Klausa
Klausa adalah satuan gramatikal berupa gabungan kata yang sekurang-kurangnya terdiri atas subjek dan predikat serta memiliki
kemampuan untuk menjadi kalimat Kridalaksana, 1993: 110. Di samping subjek dan predikat, klausa juga mempunyai unsur-unsur yang lain, yaitu
objek, pelengkap, dan keterangan. Akan tet api, hanya unsur subjek dan predikatlah yang menjadi inti dalam klausa, sedangkan unsur-unsur
lainnya bersifat manasuka Ramlan, 1987: 89.
43
50 Saat Rano menangis menatap kami, Bapak I shak masuk diantar suster Nila.
Pada kalimat majemuk tersebut, unsur kalimat yang dilesapkan adalah subjek, yaitu Rano dan Bapak I shak.
Menurut Chaer 1994: 235, klausa dapat dibedakan berdasarkan strukturnya, yaitu klausa bebas dan klausa terikat. Klausa bebas adalah
klausa yang memiliki potensi untuk menjadi kalimat mayor jika diberi iintonasi akhir, sedangkan klausa terikat ialah klausa yang tidak memiliki
potensi untuk menjadi kalimat mayor. 51 Penelitian itu terlambat karena memerlukan dana yang cukup
besar. Klausa penelitian itu terlambat tergolong pada klausa bebas,
sedangkan karena memerlukan dana yang cukup bersar merupakan klausa terikat.
Badudu 2002: 19 menggolongkan klausa berdasarkan inti kategori predikatnya sebagai berikut.
a. Klausa verbal adalah klausa yang predikatnya berkategori verba atau
frasa verbal. 52 Penelit i itu akan mengkaji data.
b. Klausa nominal adalah klausa yang predikatnya berkategori nomina
atau frasa nominal.
44
53 Ayahnya seorang pelukis. c.
Klausa adjektival adalah klausa yang predikatnya berkategori adjektiva atau frasa adjektival.
54 Senyumnya sangat manis. d.
Klausa adverbial adalah klausa yang predikatnya berkategori adverbia atau frasa adverbial.
55 Tibanya kemarin sore. e.
Klausa numeralia
adalah klausa
yang predikatny
a berkategori
numeralia atau frasa numeralia. 56 Mobilnya tiga buah.
f. Klausa preposisional adalah klausa yang predikatnya berkategori frasa
preposisional. 57 Diskusi mereka itu di perpustakaan.
Jenis klausa yang hadir mengisi konstituen pascaverba pasif yang bermorfem terikat di-+ { -kan -i} adalah klausa verbal, nominal, dan
adjektival.
2.9 Kalimat