8
penelitian kualitatif. Dalam keabsahan data ada lima teknik
pemeriksaan data, yaitu: pertama, teknik trianggulasi antarsumber
data, antar-teknik pengumpulan data dan antar-pengumpul data.
Kedua , pengecekan kebenaran informasi yang tertulis dalam naskah
rencana laporan penelitian kepada para informan member check.
Ketiga , akan mendiskusikan dengan teman sejawat. Keempat, analisis
kasus negatif, yakni kasus yang tidak sesuai dengan hasil penelitian
yang sudah ada hingga waktu tertentu. Kelima, perpanjangan waktu
penelitian.
3
Triangulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu untuk keperluan
pengecekan atau sebagai pembandingan terhadap itu.
4
c. Analisis Data
Untuk menganalisis strategi dakwah Ustadz Riza Muhammad maka peneliti menggunakan metode kualitatif deskriptif, yakni dengan
menganalisis data berdasarkan informasi-informasi yang diperoleh dari hasil wawancara dan studi dokumentasi. Sedangkan teknik dan metode
penulisan laporan penelitian ini, penulis berpedoman pada Buku Pedoman Penulisan Karya Ilmiah Skripsi, Tesis dan Disertasi yang
diterbitkan oleh CeQDA UIN Jakarta tahun 2007.
3
Prof. Dr. Hamidi, M.Si, Metode Penelitian Kualitatif: Pendekatan Praktis Penulisan Proposal dan Laporan Penelitian, Malang: UMM Press, 2010, h.67-68.
4
Lexy J. Moleong. Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2004, h. 178.
9
G. Sistematika Penulisan
Agar pembahasan dapat dilakukan secara terarah dan sistematis, maka sistematika penulisan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:
Bab I Pendahuluan
Penulis menguraikan beberapa hal yang berkaitan dengan penelitian ini. pada bagian awal, diuraikan tentang latar belakang
masalah, pembahasan dan perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian, tinjauan pustaka dan terakhir
tentang sistematika penulisan.
Bab II Tinjauan Teoritis
Ini membahas tentang pengertian strategi, macam-macam strategi, pengertian dakwah, strategi dakwah, dan pengertian remaja.
Bab III Biografi Ustadz Riza Muhammad
Ini berisikan tentang profil, keluarga, dan pendidikan Ustadz Riza Muhammad, dan perjalanan dakwah Ustadz Riza Muhammad.
Bab IV Hasil Penelitian
Pembahasan Strategi Dakwah Ustadz Riza Muhammad: ini berisikan strategi dakwah yang dilakukan oleh Ustadz Riza
Muhammad dikalangan remaja.
Bab V Penutup
Berisikan tentang kesimpulan dan saran-saran untuk mencapai hasil yang lebih baik dalam penelitian ini dan juga dalam penelitian
selanjutnya.