Materi Pembelajaran a. Cara memegang peluru Metode Pembelajaran AlatMediaBahan

C. Indikator

3.3.1 Mengidentifikasikan rangkaian gerak dasar tolak peluru dari sikap awal pelaksanaan hingga akhir. 3.3.2 Mengumpulkan informasi rangkaian gerak dasar tolak peluru dari sikap awal pelaksanaan dan akhir. 3.3.3 Melakukan analisis dan evaluasi pada gerak dasar tolak peluru sehingga menghasilkan koordinasi gerak yang baik. 4.3.1 Mempraktikkan variasi keterampilan tolak peluru gaya ortodock. 4.3.2 Mempraktikkan keterampilan tolak peluru gaya ortodock. 4.3.3 Melakukan seluruh rangkaian gerakan tolak peluru gaya ortodock dengan benar dan baik.

D. Materi Pembelajaran a. Cara memegang peluru

Peluru diletakkan pada ujung telapak tangan, jari-jari tangan terbuka menutupi peluru, ibu jari menahan peluru agar tidak tergelincir ke dalam dan kelingking menahan peluru agar tidak tergelincir keluar.

b. Cara menempatkan peluru pada bahu

Peluru yang sudah dipegang ditempatkan diantar tulang selangka dengan rahang bagian bawah, bagian peluru atas sedikit menempel tulang rahang bawah.Dalam gaya menyamping, arah sasaran pada bahu kiri menghadap ke samping, kea rah sasaran. Kedua kaki dibuka selebar bahu, tangan kanan memegang peluru dan menempelkannya antara tulang rahang dengan selangka siku yang mengarah ke samping bawah. Dan lengan kiri mengimbanginya dalam posisi yang wajar.

c. Gerakan

Lakukan gerakan pendahuluan dengan kaki kiri. Gerak pendahuluan dilakukan dengan kaki kiri diayunkan lurus ke samping kiri secara bersamaan dengan menjingkrakkan kaki kanan. Gerakan jingkrak serendah-rendahnya segaris dengan arah tolakan dan mendarat dengan kaki kanan kanan terlebih dahulu setelah kaki kiri dengan cepat dan kuat dengan tekukan lutut kaki kanan yang diluruskan disertai sedikit putaran badan kea rah kiri. Kemudian berat badan dipindahkan ke kaki kiri yang masih ditekuk. Tangan kanan mulai diluruskan ke arah lemparan pada sudut tolakan, kemudian peluru dilepaskan dengan bantuan dorongan dan lecutan tangan.

d. Sikap Akhir

Kaki kanan melangkah pendek dan kaki kiri diayunkan ke belakang untuk menjaga keseimbangan lengan kanan. Lemparan mengarah ke depan atas dan dalam posisi tetap menjaga keseimbangan badan

E. Metode Pembelajaran

• Pendekatan pembelajaran saintifik scientific • Demonstrasi • Komando

F. AlatMediaBahan

Alat : Lapangan yang aman dan nyaman Peluru 6 buah Cone 10 buah Bahan ajar : Buku pegangan Penjasorkes, Media pembelajaran teknik tolak peluru gaya ortodock

G. Langkah KegiatanSkenario Pembelajaran Pertemuan Pertama 3 x 45 menit