Prinsip-Prinsip Analisa Pembiayaan ANALISA DAN PEMBAHASAN PEMBIAYAAN

Dari uraian diatas penulis menyimpulkan bahwa dalam menganalisis pembiayaan murabahah di BMT Al-Kariim memang memerlukan prinsip 5C dalam melakukan penilaian permohonan pembiayaan guna melakukan supervisi, koordinasi, dan arahan mengenai pengelolaan pencatatan transaksi keuangan nasabah secara tertib, teratur, sistematis dan benar yang dilakukan unit-unit kerja yang berada dibawah supervisinya. 7P terdiri dari: 1 Personality Penilaian calon debitur dari kepribadian atau tingkah lakunya. 2 Party Penilaian dengan mengklasifikasikan nasabah ke dalam golongan tertentu berdasarkan modal, loyalitas serta karakternya. 3 Purpose Penilaian dengan mengetahui tujuan penggunaan pembiayaan. 4 Prospect Penilaian terhadap ukuran prospek usaha calon debitur. 5 Payment Penilaian terhadap ukuran cara calon debitur mengembalikan pembiayaan. 6 Profitability Penilaian terhadap kemampuan calon debitur dalam mencari laba. 7 Protection Penilaian terhadap kemampuan calon debitur dalam memberikan perlindungan usaha dan jaminan yang ada 2 . Hasil uraian diatas penulis menyimpulkan bahwa prinsip 7P merupakan salah satu program dan startegi operasionalnya yang berhubunngan dengan peningkatan kualitas kegiatan bidang pemasaran dan pembiayaan. 3R terdiri dari: 1 Return Pengembalian Pengembalian dalam bentuk keuntungan atas penggunaan pembiayaan yang diberikan. 2 Repayment Pembayaran Kemampuan dan kesanggupan untuk membayar kembali semua pinjaman pembiayaan yang diberikan. 3 Risk Resiko Kemampuan untuk mengantisipasi resiko kegagalan 3 .

C. Berdasarkan Aspek Kelayakan Usaha yang Dinilai

Disamping mengunakan 5C, 7P, 3R, penilaian pembiayaan dilengkapi juga dengan penilaian aspek-aspek usaha sebagai berikut: 2 BMT Al-Kariim, Dokumentasi 3 BMT Al-Kariim, Dokumentasi

1. Analisa Aspek Keuangan

Aspek yang dinilai adalah sumber-sumber dana yang dimiliki untuk membiayai usaha dan bagaimana menggunakan dana tersebut. Penialaian BMT dari aspek keuangan pada umumnya menggunakan alat ukur sebagai berikut: a. Paybeck Period PP b. Net Present Value NPV c. Profitability Index PI d. Internat Rate of Return IRR e. Break Even Point BEP 4 .

2. Analisa Aspek Yuridis

Yang dinilai dari aspek ini adalah masalah legalitas badan usaha serta izin-izin yang dimiliki perusahaan, yang terkait dengan aspek lagal pengajuan pembiayaan seperti: a. Surat Izin Usaha, SIT, dll. b. Tanda Datar Perusahaan TDP c. Nomor Pokok Wajib Pajak NPWP d. Keabsahan surat-surat yang dijaminkan misalnya sertifikat tanah e. Hal-hal yang dianggap penting lainnya 5

3. Analisa Aspek Pemasaran

4 BMT Al-Kariim, Dokumentasi 5 BMT Al-Kariim, Dokumentasi Dalam aspek ini yang dinilai adalah permintaan terhadap produk yang dihasilkan saat ini maupun dimasa yang akan datang; yang perlu diteliti dalam aspek ini adalah: a. Pemasaran produknya selama beberapa waktu yang lalu. b. Rencana penjualan dan produk selama beberapa waktu dimasa yang akan datang. c. Peta kekuatan pesaing yang ada. d. Prospek produk secara keseluruhan. e. Fluktuasi harga penjualan. f. Program promosi. g. Daerah pemasaran. 6 Kesimpulan yang dapat diambil dari uraian diatas merupakan arahan dalam penyelesaian permohonan nasabah dalam hubungannya dengan penjualan produk dan jasa dalam pelaksanaan layanan kepada nasabah agar hubungan yang telah terjalin berkesinambungan dan saling menguntungkan.

D. Pemilihan Terhadap Pendekatan Approach Analisa:

1. Pendekatan Karakter character approach 2. Pendekatan Kemampuan Pelunasan repayment approach 3. Pendekatan Jaminan collateral approach 6 BMT Al-Kariim, Dokumentasi