Pengertian Belajar Belajar dan Pembelajaran

oleh guru kepada siswa dalam jangka waktu tertentu.” 12 Sedangkan pengertian hasil belajar lainnya adalah hasil proses pembelajaran yang diperoleh berdasarkan tindakan guru sebagai suatu upaya pencapaian tujuan pengajaran. 13 Sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar merupakan bukti pencapaian kemampuan belajar yang diperoleh siswa setelah melalui serangkaian kegiatan pembelajaran yang telah ditentukan. Dalam sistem pendidikan nasional, hasil belajar dari Benyamin Bloom terbagi atas tiga ranah, yakni ranah kognitif, ranah afektif, dan ranah psikomotorik. Hasil belajar ranah kognitif berkenaan dengan hasil belajar intelektual berdasarkan revisi taksonomi Bloom terdiri dari: 14 1 Mengingat adalah jenis pengetahuan yang yang dibutuhkan dari memori jangka panjang. Jenis pengetahuan ini penting sebagai bekal untuk belajar yang bermakna dan menyelesaikan masalah guna mengerjakan soal yang kompleks. Kategori dan proses kognitif dari jenis pengetahuan ini adalah mengidentifikasi dan mengingat kembali 2 Memahami adalah jenis pengetahuan yang menumbuhkan kemampuan transfer sehingga siswa dapat mengkonstruksi makna dari pesan-pesan pembelajaran. Kategori dan proses kognitif dari jenis pengetahuan ini adalah menafsirkan, mencontohkan, mengklasifikasikan, merangkum, membandingkan, dan menjelaskan 3 Mengaplikasikan adalah jenis pengetahuan yang melibatkan penggunaan prosedur-prosedur tertentu untuk mengerjakan soal latihan atau menyelesaikan masalah. Kategori dan proses kognitif dari jenis pengetahuan ini adalah melaksanakan dan menggunakan 4 Menganalisis adalah jenis pengetahuan yang proses belajarnya menentukan potongan-potongan informasi yang relevan yang penting atau menentukan hubungan antar bagian informasi atau pengetahuan 12 Ngalim purwanto, Prinsip-Prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran ,” Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2004, cet. 12, h. 33. 13 Dimyati dan Mudjiono, Belajar dan Pembelajaran, Jakarta: Rineka cipta, 2006, h. 17. 14 Lorin W. Anderson dan David R. Krathwohl eds, Kerangka Landasan untuk Pembelajaran, Pengajaran dan Asesmen: Revisi Taksonomi Pendidikan Bloom, Terj. Agung Prihantoro, Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2010, h. 99. yang penting. Kategori dan proses kognitif dari jenis pengetahuan ini adalah membedakan dan mengorganisasi 5 Mengevaluasi adalah jenis pengetahuan yang proses belajarnya membuat keputusan berdasarkan kriteria atau standar. Kategori dan proses kognitif dari jenis pengetahuan ini adalah mengoordinasi dan menilai 6 Mencipta adalah jenis pengetahuan yang proses belajarnya meminta siswa untuk membuat produk baru dengan mengorganisasi sejumlah atau elemen menjadi pola atau struktur yang baru. Kategori dan proses kognitif dari jenis pengetahuan ini adalah merumuskan, merencanakan, dan memproduksi.

e. Faktor-Faktor yang mempengaruhi Hasil Belajar

Ada dua faktor menurut yang mempengaruhi belajar yaitu : 15 1 Faktor Internal Faktor internal adalah faktor yang berada dalam diri individu yang sedang belajar yang meliputi faktor jasmaniah kesehatan dan cacat tubuh dan faktor psikologis intelegensi, perhatian, minat, bakat, motif, kematangan, dan kelelahan. 2 Faktor Eksternal Faktor eksternal adalah faktor yang berada di luar individu yang sedang belajar. Faktor eksternal meliputi : a Faktor Keluarga Antara lain : cara orang tua mendidik, relasi antar anggota keluarga, suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, pengertian orang tua, latar belakang kebudayaan. b Faktor Sekolah Antara lain : metode mengajar, kurikulum, relasi antara guru dan siswa, relasi antar siswa, disiplin sekolah, pelajaran, waktu, standar pelajaran, keadaan gedung, metode belajar, dan tugas rumah. 15 Sofan Amri, op. cit., h. 25.