Remaja Masjid Sebagai Lembaga Dakwah

44

BAB III GAMBARAN UMUM SUBJEK PENELITIAN

A. Sejarah Berdirinya Dewan Pengurus Daerah DPD BKPRMI Jakarta

Selatan Badan Komunikasi Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia Dewan Pengurus Daerah Jakarta Selatan merupakan salah satu lembaga dakwah yang dalam aktivitas –aktivitasnya di samping menggunakan pendekatan dakwah verbal juga melalui dakwah bil hal. Kegiatan dakwah di BKPRMI diharapkan dapat memberikan perubahan bagi remaja muslim yang berada di wilayah Jakarta Selatan dan umumnya pada seluruh lapisan masyarakat. 1 Pada dasarnya sejarah pembentukan Dewan Pengurus Daerah BKPRMI Jakarta Selatan dimulai dengan dilaksanakannya Musyawarah Daerah musda, setelah berdirinya BKPRMI pusat di Bandung. Pada saat itu terlaksananya Musyawarah Nasional munas yang terdapat perwakilan tokoh –tokoh dari Jakarta. Awal mula nama lembaga ini adalah Badan Komunuikasi Pemuda Masjid Indonesia BKPMI berdiri tanggal 3 September 197719 Ramadhan 1397 Hijriah di Masjid Istiqamah Bandung, Jawa Barat. Dengan terbentuknya kepengurusan periode 1977 –1980 hasil musyawarah kerja nasional dan dilantik oleh KH. EZ Muttaqien mewakili ketua Umum Majelis Ulama Indonesia Pusat. 2 1 Wawancara Pribadi dengan Andri Anas. Ketua Umum DPD BKPRMI Jakarta Selatan. Sekretariat BKPRMI Jakarta Selatan 10 September 2014. Pukul 20.00 WIB. 2 Said Abdul Qodir, Sejarah dan Panduan Organisasi BKPRMI, Jakarta: CV Setya Printing, 2001, h. 7. Lahirnya BKPMI ini adalah pada forum Musyawarah Kerja Nasional I yang kemudian disepakati sebagai Musyawarah Nasional I, dan dihadiri oleh BKPMI wilayah dengan kepemimpinan model presidium. Dan terpilihlah sebagai ketua umum pada saat itu, yaitu Toto Tasmara dengan sekretaris umum Bambang Pranggono. Tercatat sebagai pendiri adalah : Toto Tasmara, Ahmad Mansur Suryanegara, Syamsuddin Manaf, Bambang Pranggono, masing –masing dari Jawa Barat. Kemudian Mustafid Amna, Syaifuddin Danondjoyo, Muhammad Anwar Ratnaprawira, Muchlis Ma’ruf masing– masing dari DKI Jakarta. Nasir Budiman, Nurcholis Turmudzi masing –masing dari Jawa Tengah, dan Mubayin dari Jawa Timur. 3 Pembentukannya yaitu dilatarbelakangi sebagai reaksi terhadap gejala sosial yang berkembang di tanah air seperti konsep pembangunan nasional yang dinilai cenderung yang berorientasi pada pembentukan masyarakat sekuler. Isu kebangkitan Islam abad XV Hijriah yang ditandai dengan kesemarakan kegiatan keagamaan, pencerahan keagamaan melalui kajian – kajian dalam berbagai bentuknya, kuatnya dorongan untuk membangun Ukhuwah Islamiyah serta tumbuhnya kesadaran beragama di kalangan muda Islam. 4 Tumbuh kembangnya kajian –kajian Islam di berbagai belahan dunia di satu sisi, menjadikan semakin kuatnya semangat Generasi Muda Islam Indonesia untuk memantapkan posisi dan citra Indonesia tidak hanya sebagai pemeluk Islam terbesar di dunia. Namun menjadi suatu kesadaran dan 3 Said Abdul Qodir, Sejarah dan Panduan Organisasi BKPRMI, h. 7. 4 Ibid, h. 8. memunculkan gerakan umat Islam di seluruh dunia untuk kembali ke Masjid sebagai basis perjuangannya, dimana masjid sebagai Baitullah dan masjid sebagai milik umat. 5 Rapat pembentukan dan pelantikan pengurus BKPMI periode I itu di lakukan di Masjid Istiqomah Bandung. Pada saat pelantikan pengurus tersebut, hadir beberapa tokoh pemuda Masjid dari Jakarta,Yogyakarta, dan Semarang. Mengingat pengurus periode I ini berkedudukan di Bandung, maka sekretariat BKPMI terletak di Bandung, yakni di gedung sekretariat Majelis Ulama Indonesia, Jawa Barat. Kemudian berpindah mengikuti sekretariat MUI pusat. Tahun 1986 di Masjid Al –Azhar Jakarta, dan mulai tahun 1989 sampai sekarang di Masjid Istiqlal. 6 Perubahan dari Badan Komunikasi Pemuda Masjid Indonesia BKPMI ke Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia BKPRMI dilakukan dalam Musyawarah Nasional VI tahun 1993 di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, bersamaan dengan itu tergabungnya Forum Silaturahmi Remaja Masjid FOSIRAMA di bawah pimpinan DR. H. Idrus Marham, M.A. Ketua Umum DPP BKPRMI sebelumnya. Serta dengan perubahan nama organisasi dalam MUNAS VI ini pula di sepakati, bahwa BKPRMI merupakan lembaga otonom dari organisasi Dewan Masjid Indonesia DMI. Selain itu, di bawah pengurus BKPRMI terbentuk beberapa Lembaga Pembinaan dan Pengembangan seperti Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Taman Kanak-Kanak Al- Qur’an LPP-TKA, Lembaga 5 Wawancara Pribadi dengan Andri Anas. Ketua Umum DPD BKPRMI Jakarta Selatan. Sekretariat BKPRMI Jakarta Selatan 10 September 2014. Pukul 20.00 WIB. 6 Said Abdul Qodir, Sejarah dan Panduan Organisasi BKPRMI, h. 9.