Penelitian Terdahulu Pengertian Pemasaran dan Strategi Pemasaran

BAB II URAIAN TEORITIS

A. Penelitian Terdahulu

Penelitian Magdalena 2006 tentang Analisis Strategi Bauran Pemasaran Dalam Upaya Meningkatkan Jumlah Nasabah pada PT. Bank Sumut Cabang Iskandar Muda Medan. Kesimpulan penelitian tersebut yaitu strategi bauran pemasaran yang dilakukan oleh Bank Sumut yang meliputi produk product, harga price, tempat place, promosi promotion, orang people, proses process, dan bukti fisik psychal evidence. Secara bersama-sama mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan jumlah nasabah pada tabungan Martabe pada tahun 2003-2005. Dengan adanya peningkatan ini, PT. Bank Sumut telah menunjukkan peningkatan penjualan yang cukup baik dan mampu mencapai target yang ditetapkan terhadap produk tabungan Martabe. Tarigan 2008 melakukan penelitian dengan judul “Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Mahasiswa Dalam Memilih Fakultas Ekonomi Perguruan Tinggi Swasta Unika St. Thomas Medan. Masalah penelitiannya adalah apakah faktor produk, lokasi, harga, dan orang mempengaruhi mahasiswa dalam memilih Fakultas Ekonomi Unika St. Thomas Medan?. Hasil penelitian tersebut menyimpulkan bahwa variabel produk, lokasi, harga, orang, berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan mahasiswa memilih Fakultas Ekonomi Unika Santo Thomas Medan, dan variabel yang paling dominan mempengaruhi keputusan mahasiswa memilih fakultas ekonomi unika medan adalah variabel Sumber Daya Manusia. Universitas Sumatera Utara

B. Pengertian Pemasaran dan Strategi Pemasaran

Menurut Kotler Amstrong 2001:9 Pemasaran adalah proses sosial dan manajerial dengan mana seseorang atau kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui penciptaan dan pertukaran produk dan nilai. Pemasaran adalah suatu sistem keseluruhan dari kegiatan-kegiatan bisnis yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan, mendistribusikan barang dan jasa yang menawarkan kebutuhan baik kepada pembeli yang ada maupun pembeli potensial Stanton, dalam Boyd, 2005:5 Menurut Swastha 2000:68 Strategi pemasaran merupakan suatu rencana keseluruhan untuk mencapai tujuan. Penentuan strategis yang dapat dilakukan oleh manager pemasaran dengan membuat 3 tiga keputusan yakni konsumen yang dilayani, kepuasan konsumen, dan menentukan marketing mix. Sementara menurut Philip Kotler 2001:18 strategi pemasaran adalah logika pemasaran yang berdasarkan itu, unit bisnis diharapkan untuk mencapai sasaran pemasarannya. Strategi pemasarannya terdiri dari pengambilan keputusan tentang biaya pemasaran dari perusahaan, bauran pemasaran dan alokasi pemasaran. Sedangkan menurut Boyd 2000:31 dalam pencapaian sasaran, strategi pemasaran memiliki fokus utama yaitu mengalokasikan dan mengkoordinasi sumber daya manusia dalam kegiatan pemasaran untuk mencapai tujuan perusahaan dari dalam produk pasar spesifik.

C. Bauran Pemasaran Jasa