SUBJEK, LOKASI, DAN WAKTU PENELITIAN POPULASI DAN SAMPEL

Setelah produk telah dilakukan tahap revisi, selanjutnya produk diterapkan dalam kelas eksperimen. Subyek dari eksperimen produk penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IVB SDI Al Madina Semarang. Pada tahap ini untuk mendapatkan hasil apakah produk dapat meningkatkan hasil belajar pada sampel penelitian. Hasil belajar yang dimaksud adalah hasil belajar kognitif siswa, yaitu hasil belajar yang dilihat dari pengetahuan siswa melalui serangkaian tes.

3.4. SUBJEK, LOKASI, DAN WAKTU PENELITIAN

1 Subjek Penelitian Subjek dalam penelitian ini adalah 20 siswa kelas IVB SDI Al Madina. 2 Lokasi Penelitian Penelitian dilaksanakan di kampus SD Islam Al Madina Semarang. 3 Waktu Penelitian Tabel 3.1 Waktu Penelitian No Kegiat- an Januari Feb Maret April Mei Juni 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1. Pe- ngum- pulan data awal X X X X X X 2. Penyu- sunan semi- nar pro- posal X X X X X X 3. Pem- buatan produk serta uji kela- yakan X X X 4. Proses peng- ambil- an data peneliti -an X 5. Penyu- sunan laporan X X X X X X 3.5. VARIABEL PENELITIAN Variabel penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, obyek atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneli- ti untuk dipelajari kemudian ditarik kesimpulan. Sugiyono, 2015: 61. Berikut variable penelitian yang diselidiki pada penelitian ini: 1 Pengembangan media pembelajaran berbasis multimedia dengan mengguna- kan Adobe Flash pada materi Globalisasi mata pelajaran PKn di kelas IV SDI Al Madina Semarang. 2 Kelayakan media pembelajaran berbasis multimedia dengan menggunakan Adobe Flash pada materi Globalisasi mata pelajaran PKn di kelas IV SDI Al Madina Semarang. 3 Hasil belajar sesudah menggunakan media pembelajaran berbasis multime dia dengan menggunakan Adobe Flash pada materi Globalisasi mata pel- ajaran PKn di kelas IV SDI Al Madina Semarang.

3.6. POPULASI DAN SAMPEL

1 Populasi Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek, subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2015: 117. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IVB SDI Al Madina Semarang yang berjumlah 20 siswa. 2 Sampel Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2015: 118. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability. Pada teknik ini peneliti menetapkan sampling jenuh. Sampling jenuh adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Hal ini dilakukan karena jumlah populasi yang relatif kecil di bawah 30 siswa. Maka dari itu dapat disimpulkan bahwa sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IVB SDI Al Madina Semarang yang berjumlah 20 siswa.

3.7. TEKNIK PENGUMPULAN DATA