Air Pendingin Unit Pengadaan Air

7 Intercooler Kompressor K-01 47260,5713 kgjam Total 231630,8518 kgjam Densitas air pada 35 o C adalah = 993,965 kgm 3 Appendix A.2, Tabel 3 Geankoplis Volume air yang dibutuhkan = 233,0372 m 3 jam Untuk menghindari fouling yang terjadi pada alat – alat penukar panas maka perlu diadakan pengolahan air laut. Pengolahan dilakukan secara fisis dan Kimia. Pengolahan secara fisis adalah dengan screening dan secara Kimia adalah dengan penambahan Chlorine . Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam penyediaan air pendingin : a. Kesadahan hardness yang dapat menimbulkan kerak pada alat proses. Lebih baik 0, temporary hardness maximum : 1 ppm CaCO 3 . b. Kadar besi yang dapat menyebabkan korosi. Indeks Langelier : 0,6 – 1,0. · 0,6 : menyebabkan korosi. · 1,0 : menyebabkan pengendapan. c. Dissolved solid, lebih baik 0 atau ≤0,007 ppm ≤0,005 cclt. d. Derajat keasaman, pH ≥ 7,0 e. Suspensed solid, tidak boleh ada. f. Kadar minyak yang merupakan penyebab terganggunya film corrotion inhibitor , menurunkan heat transfer coefficient , dapat menjadi makanan mikroba sehingga menimbulkan endapan.

4.1.1.2. Air Proses

Untuk kebutuhan air proses sumber yang digunakan adalah air yang diambil dari laut. Hal yang perlu diperhatikan dalam pengolahan air proses adalah: a. Kesadahan hardness , yang dapat menyebabkan kerak. b. Adanya zat besi, yang dapat menimbulkan korosi. Pengolahan air laut untuk kebutuhan air proses sama dengan pengolahan air untuk keperluan umpan boiler. Skema pengolahan air sama dengan pengolahan air umpan boiler. Air proses dalam perancangan pabrik ini tidak terlalu besar karena hanya digunakan untuk air pencuci di Centrifuge CR – 01 sebesar 376,0250 kgjam = 99334,5276 gallonjam. Selain itu air digunakan untuk persediaan jika terjadi gangguan dalam proses yang memerlukan penambahan air untuk mengatasi masalah tersebut. Jika tidak digunakan dapat disalurkan sebagai air sanitasi dan untuk keperluan yang lain.

4.1.1.3. Air Umpan Boiler

Sumber air berasal dari air laut sehingga dapat digunakan sebagai air umpan boiler dan air sanitasi.

4.2. Kebutuhan Air Umpan Boiler No.

Alat Kebutuhan kgjam 1 Residue Still RS-01 988,6012 2 Reboiler RE-01 943611,1100 Total 944599,7112 Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan air umpan boiler adalah sebagai berikut : a. Zat-zat yang dapat menyebabkan korosi. Korosi yang terjadi di dalam boiler disebabkan air mengandung larutan- larutan asam dan gas-gas yang terlarut. b. Zat-zat yang menyebabkan kerak scale forming .