Setting penelitian Jenis data Instrumen pengumpulan data

57 Mengacu pada proses evaluasi Dick tersebut, maka 36 siswa kelas paralel sebagai subjek coba akan dibagi menjadi tiga tahap yaitu uji coba perorangan sebanyak 6 orang siswa, uji coba kelompok kecil sebanyak 8 orang siswa dan uji coba kelompok satu kelas sebanyak 22 siswa. Uji coba perorangan pada penelitian ini tidak dilakukan pada satu orang siswa melainkan pada enam orang siswa dengan berdasarkan pada syarat pembentukan kelompok kecil strategi Direct Reading-Thinking Activities , karena pembelajaran kelompok untuk mewujudkan strategi ini tidak bisa diwujudkan hanya dengan satu orang siswa.

3. Setting penelitian

Tempat penelitian atau pengambilan subjek coba untuk uji perorangan sebanyak 6siswa kelas V dan uji kelompok kecil sebanyak 8 siswa kelas V dan 22 siswa kelas V di SD Negeri II Wijirejo. Sekolah Dasar INI digunakan sebagai tempat pengambilan subjek uji coba karena kemampuan peneliti pengembang dalam hal waktu dan keterjangkauan dari segi lokasi. Selain itu, sekolah ini menerapkan kelas paralel dengan rata-rata 3 kelas masing-masing jenjang. Sehingga, bisa memenuhi syarat untuk dilaksanakan 3 tahap uji coba. Waktu pelaksanaan uji coba dilaksanakan pada tanggal 12 Maret 2012-7 April 2012

4. Jenis data

Adapun jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis data kuantitatif yang dilengkapi dengan data kualitatif dan data dokumen proses. Data kuantitatif untuk menentukan kelayakan produk diperoleh 58 dari nilai skor hasil angket penilaian oleh ahli materi, ahli media, ahli bahasa dan subjek uji coba lapangan. Sedangkan data kuantitatif untuk menentukan efektivitas produk diperoleh dari rerata tingkat skor hasil evaluasi proses berupa lembar LKS dan evaluasi hasil melalui evaluasi akhir pengguna setelah produk tersebut selesai uji coba. Data kualitatif didapat dari hasil wawancara dan observasi selama produk digunakan oleh siswa. Data visual diperoleh dari dokumen foto proses pengembangan.

5. Instrumen pengumpulan data

a. Jenis instrumen

Jenis instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi strategi pembelajaran, lembar tes, pedoman wawancara dan lembar observasi proses pengembangan media dan strategi dalam pembelajaran IPA.

b. Lembar Validasi Instrumen

Lembar validasi yang disusun meliputi empat jenis sesuai dengan peran dan posisi responden dalam penelitian pengembangan ini. Instrumen penelitian berupa angket ini disusun berdasarkan kisi- kisi yang telah dikembangkan dan disusun menggunakan skala Likert. Angket-angket tersebut adalah 1. angket untuk ahli materi, 2. angket ahli media, 3. angket untuk ahli bahasa dan 4. angket untuk siswa. Dalam perkembangan validasi, angket pertama dan kedua 59 dilebur menjadi satu dalam bentuk validasi LKS dan evaluasi hasil belajar pada materi terkait. Angket ketiga digunakan untuk memperoleh data tentang kesesuaian strategi yang digunakan terhadap pembelajaran IPA. Sedangkan lembar keempat digunakan untuk memperoleh data tentang proses pembelajaran dan media dipandang dari sudut siswa ketika dilakukan uji coba. Pada perkembangannya, lembar keempat tidak digunakan karena dipandang tidak perlu dalam pembahasan penelitian ini.

c. Lembar tes

Lembar tes berisi soal-soal uraian singkat yang digunakan untuk mengungkap hasil pembelajaran siswa menggunakan bahan ajar yang diujicobakan. Tes digunakan untuk menjaring data kuantitatif guna menentukan efektivitas produk penelitian dan pengembangan ini.

d. Pedoman observasi dan wawancara

Pedoman observasi dan wawancara digunakan untuk menjaring data secara kualitatif sebagai penunjang penilaian tentang tingkat efektivitas bahan ajar dan media yang dikembangkan. Adapun kisi- kisi wawancara tersebut adalah sebagai berikut. 1 Tanggapan tentang bahan ajar dan media pembelajaran yang dikembangkan. 2 Kesulitan yang dihadapi dalam penggunaan bahan ajar dan media yang dikembangkan. 60 3 Efektivitas bahan ajar dan media untuk pembelajaran. 4 Efektivitas bahan ajar dan media sebagai sumber belajar mandiri. 5 Pencapaian tingkat retensi setelah pemakaian bahan ajar dan media.

6. Penyusunan instrumen