Perumusan Masalah Pembatasan dan Perumusan Masalah

11 dan mengukur kinerja yang telah dilakukan, dan mengambil tindakan perbaikan.

B. Perpustakan Sekolah

1. Pengertian Perpustakaan

Perpustakaan adalah salah satu alat yang vital dalam setiap program pendidikan, pengajaran dan penelitian research bagi setiap lembaga pendidikan dan ilmu pengetahuan. 13 Perpustakaan adalah sebuah ruangan, sebuah gedung atau bagian dari gedung yang digunakan untuk menyimpan buku seerta dan bahan pustaka lainnya terbitan lainnya menurut tata susunan tertentu untuk kepentingan pembaca dan bukan untuk diperjualbelikan. 14 Perpustakaan diartikan sebagai tempat kumpulan buku-buku atau tempat buku dihimpun dan diorganisasikan sebagai media belajar. Sebagai salah satu saran pendidikan penunjang kegiatan belajar siswa memegang peranan yang sangat penting dalam memacu tercapainya tujuan pendidikan disekolah. Dalam undang-undang sistem pendidikan nasional dengan akronim UU Sisdiknas yaitu UU No.20 tahun 2003 disebukan bahwa setiap satuan pendidikan formal dan nonformal menyediakan saran dan prasarana yang memenuhi keperluan pendidikan sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan potensi fisik, kecerdasan intelektual, sosial, emosional dan kejiwaan peserta didik. 15 Dari beberapa definisi buku di atas dapat disimpulkan bahwa secara garis besar perpustakaan adalah salah satu unit kerjalembaga tertentu yang bertugas mengumpulkan, menyimpan, mengelola, dan mengatur koleksi bahan pustaka baik yang tertulis, tercetak, maupun grafis lainnya tetapi, seperti film, slide, piringan hitam, tape, yang diatur dan diorganisasikan secara sistematis untuk dipergunakan secara berkesinambungan sebagai sumber informasi sekaligus sebagai saran belajar yang menyenangkan bagi setiap pemakainya. 13 Noerhayati Soedibyo, Pengelolaan Perpusatakaan Jilid 1, Bandung : Alumni, 1987, h. 1. 14 Sudarnoto Abdul Hakim. Pengantar Manajemen Perpustakaan Madrasah, Jakarta: Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah, 2006, h.31. 15 Darmono, Perpustakaan Sekolah Pendekatan Aspek Manajemen dan tata kerja Jakarta:Grasindo, 2007, H.1-2.