Penelitian yang Relevan Kerangka Berpikir

42 di sekitarnya. Pernyataan tersebut di atas menghendaki pembelajaran dapat lebih memberikan pengalaman yang nyata bagi siswa. Dalam pembelajarannya, guru seharusnya menyiapkan media pembelajaran untuk mengkonkretkan, sehingga dapat membantu pengembangan kemampuan intelektual siswa.

2.2 Penelitian yang Relevan

Beberapa penelitian yang sesuai dengan penelitian ini yaitu: 1 Penelitian eksperimen yang dilakukan oleh Pujihastuti 2011 yang berjudul: “Efektifitas Penggunaan Flash Macromedia Terhadap Aktivitas dan Prestasi Belajar Siswa Kelas III Pada Materi Bangun Datar Di MI IT Luqman Al-hakim Slawi” berkesimpulam bahwa aktivitas belajar siswa dalam pembelajaran menggunakan Flash Macromedia lebih baik dari pada aktivitas belajar siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. Selain itu, rerata hasil belajar siswa pada kelompok eksperimen sebesar 78,11 lebih tinggi dari pada rerata hasil belajar kelompok kontrol sebesar 58,93. 2 Penelitian eksperimen yang dilakukan oleh Priadi 2012 yang berjudul: “Efektifitas Penggunaan Adobe Flash CS3 Professional dalam pembelajaran Materi Pokok Gejala Diastropisme dan Vulkanisme kelas VII SMP Negeri 1 Wiradesa” memperoleh simpulan bahwa penggunaan media Adobe Flash CS3 Professional tersebut berhasil meningkatkan hasil belajar IPA pada materi pokok Gejala Diastropisme 43 dan Vulkanisme. Hal tersebut dapat dilihat dari t hitung = 18,92 t tabel = 2,04. 3 Penelitian lain tentang penggunaan media Adobe Flash yaitu penelitian tindakan kelas yang dilakukan oleh Anggoro 2012 dengan judul: “Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas IV pada Materi Bangun Datar melalui Penggunaan Macromedia Flash di Sekolah Dasar Negeri Tegalsari 4 Tegal” diperoleh simpulan bahwa penggunaan media Macromedia Flash dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.

2.3 Kerangka Berpikir

Siswa usia sekolah dasar 7-12 tahun tahap berpikir kognitifnya baru mencapai tahap operasional konkret. Pada tahap ini, anak mampu mengopersionalkan berbagai logika, namun masih dalam bentuk benda konkret Piaget 1988 dalam Rifa’i dan Anni 2009: 29. Oleh karena itu, pembelajaran yang dilakukan harus disajikan secara konkret agar siswa mudah dalam menerima dan memahami materi yang sedang dijelaskan oleh guru. Selain itu, iklim belajar di kelas menjadi lebih kondusif sehingga dapat aktivitas belajar siswa terarah. Pembelajaran IPA menyajikan materi-materi berkaitan dengan gejala-gejala yang ada lingkungan alam sekitar. Oleh karena itu dalam pembelajaran hendaknya seorang guru memberikan gambaran yang nyata tentang apa yang sedang dipelajari sehingga dapat sesuai dengan konteks kehidupan siswa. Gambaran ini dapat disajikan dengan bantuan media sebagai perantara untuk menghadirkan 44 manipulasi gejala alam yang ada. Hasil belajar siswa ditentukan oleh banyak faktor. Baik faktor dari dalam diri siswa maupun dari lingkungan. Faktor dari lingkungan, salah satunya guru. Guru harus bisa merancang dan melaksanakan pembelajaran dengan baik sehingga dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa. Selain itu, dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Guru harus mampu melakukan variasi model pembelajaran ataupun variasi dalam penggunaan media pembelajaran. Dalam proses pembelajaran yang dilakukan di lapangan cenderung belum bervariasi. Guru masih menggunakan metode ceramah tanpa adanya media pembelajaran yang dapat memperjelas materi yang sedang disampaikan. Sedangkan, gaya belajar masing-masing siswa berbeda. Hal ini dapat menimbulkan miskonsepsi dalam diri siswa. Salah satu upaya untuk mengatasinya yaitu dengan menerapkan model Cooperative Learning melalui media berbasis Adobe Flash. Menurut Trianto 2009: 58, pembelajaran kooperatif disusun dalam sebuah usaha untuk meningkatkan partisipasi siswa, memfasilitasi siswa dengan pengalaman sikap kepemimpinan dan membuat keputusan dalam kelompok, serta memberikan kesempatan pada siswa untuk berinteraksi dan belajar bersama-sama siswa yang berbeda latar belakangnya. Sedangkan media pembelajaran berbasis Adobe Flash merupakan sarana untuk menyajikan pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi komputer dan LCD proyektor Wulandari 2012. Dengan penggunaan model serta media tersebut diharapkan siswa lebih tertarik untuk belajar sehingga iklim pembelajaran menjadi menyenangkan. Selain itu 45 penggunaan media pembelajaran berbasis Adobe Flash ini dapat menyajikan materi-materi yang abstrak dan sulit dijangkau oleh siswa, seperti materi Daur Air. Dengan demikian pembelajaran menjadi lebih bermakna dan berdampak pada peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa yang optimal.

2.4 Hipotesis

Dokumen yang terkait

Animasi Media Pembelajaran IPA Kelas IV Sekolah Dasar Dengan Topik Angin Darat Dan Angin Laut Berbasis Adobe Flash

2 89 66

Keefektifan Model Pembelajaran Group Investigation terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV pada Materi Globalisasi di Sekolah Dasar Negeri Kaligangsa Kulon 01 Brebes

1 10 230

KEEFEKTIFAN METODE EKSPERIMEN DALAM PEMBELAJARAN DAUR AIR DI KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI 1 SUMBANG BANYUMAS

2 11 208

KEEFEKTIFAN METODE PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE STAD DAN METODE KONVENSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR KEEFEKTIFAN METODE PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE STAD DAN METODE KONVENSIONAL TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI

0 0 11

Keefektifan Penerapan Model Problem Based Learning (PBL) terhadap Peningkatan Kualitas Pembelajaran Daur Air Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri Adiwerna 04 Kabupaten Tegal.

1 17 298

KEEFEKTIFAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE TIME TOKEN TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD NEGERI SAMIRONO YOGYAKARTA.

0 3 211

PENGARUH MULTIMEDIA BERBASIS PROGRAM ADOBE FLASH TERHADAP HASIL BELAJAR IPS DI SEKOLAH DASAR

0 0 8

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ADOBE FLASH SUBTEMA MANUSIA DAN LINGKUNGAN TERHADAP RASA INGIN TAHU DAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS V DI SEKOLAH DASAR - repository perpustakaan

0 1 16

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL MATERI PROSES DAUR AIR BERBASIS ADOBE FLASH PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS V SEKOLAH DASAR - repository perpustakaan

0 0 17

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MATERI DAUR AIR MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA SISWA KELAS VDI SEKOLAH DASAR - repository perpustakaan

0 0 15