Evaluasi Pasca Pembelian Analisis Proses Keputusan Pembelian

sebesar 82 persen responden membeli minuman sari buah dalam kemasan tergantung situasi, beragam waktu dan kondisi memyebabkan mereka membeli dalam waktu yang tidak tentu, sisanya sebesar 11 dan enam persen responden melakukan pembelian secara terencana ataupun mendadak. Intensitas mereka pun dalam membeli minuman sari buah dalam kemasan menyebar secara beragam. Sebanyak 28 orang atau 46 responden membeli minuman sari buah sebanyak tiga kali dalam seminggu dan sebanyak 15 orang membeli sebanyak dua kali dalam seminggu, sedangkan 12 orang responden menyatakan membeli sebanyak satu kali dalam seminggu. Pada penelitian yang telah dilakukan sebanyak 37 orang responden atau sebesar 61 persen menginginkan varian rasa yang berbeda pada minuman sari buah Nutrisari dalam kemasan. Hal ini dimaksudkan agar mereka terus memiliki beragam pilihan dalam memilih minuman sari buah yang mereka sukai.

5.2.5 Evaluasi Pasca Pembelian

Didalam tahapan proses keputusan pembelian, konsumen tidak akan berhenti hanya sampai proses konsumsi produk atau jasa selesai dilakukan. Namun konsumen akan melakukan proses evaluasi terhadap konsumsi yang telah dilakukannya. Setelah mengkonsumsi, konsumen diharapkan dapat menilai dan mengevaluasi rasa puas atau tidak puas terhadap konsumsi produk atau jasa yang telah dilakukan. Hal tersebut sangat mempengaruhi niat beli kembali oleh konsumen dan sebaliknya konsumen akan menolak membeli kembali jika mereka merasa tidak puas tehadap produk atau jasa tersebut. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, sebanyak 50 orang responden atau sebesar 83 persen responden menyatakan rasa puas terhadap minuman sari buah dalam kemasan dan sisanya sebanyak 10 orang sisanya merasa tidak puas. Berikut Tabel 19 menerangkan variasi kendala dalam mengkonsumsi minuman sari buah Nutrisari dalam kemasan. Tabel 19 . Sebaran Kendala Terhadap Konsumsi Minuman Sari Buah Nutrisari No Kendala Jumlah Responden Presentase 1 Harganya mahal 33 55 2 Sulit Didapat 3 5 3 Kurang Informasi 13 22 4 Tidak ada Kendala 11 18 Jumlah 60 100 Berdasarkan Tabel 19 penyebab terbesar yang menjadi kendala dalam mengkonsumsi minuman sari buah Nutrisari dalam kemasan adalah 55 responden menyatakan harganya yang relatif mahal dan sebesar 21 persen responden mendapati kendala kurangnya informasi tentang keberadaaan produk sehingga sebanyak lima persen sisanya merasa minuman sari buah sulit didapat atau diperoleh. Sedangkan sebanyak 18 persen menyatakan tidak terdapat kendala dalam mengkonsumsi minuman sari buah Nutrisari. Bila terjadi kenaikan harga pada minuman sari buah Nutrisari menyebabkan 34 orang atau 56 persen responden menyatakan akan mencari minuman sari buah yang lebih murah sehingga akan berdampak cukup signifikan terhadap penurunan penjualan, karena hanya sebesar 26 persen responden tetap memutuskan untuk membeli minuman sari buah Nutrisari. Hal ini menunjukkan bahwa kenaikan harga dapat menyebabkan sensitivitas yang cukup tinggi terhadap nilai penjualan yang berdampak pendapatan perusahaan.

VI. ANALISIS SIKAP KONSUMEN 6.1 Penilaian Evaluasi Atribut ei

Atribut produk yang diteliti dalam penelitian ini didasarkan pada hasil survei pendahuluan mengenai atribut apa saja yang dianggap penting oleh calon responden. Adapun atribut-atribut yang dinilai tersebut adalah rasa, warna, kekentalan minuman, ukuran sajivolume, kandungan bulirserat buah, kejelasan tanggal kadaluwarsa, izin depkes, label halal MUI, desain kemasan, efek samping, variasi rasa, harga, merek, iklan, ketersediaan produk dan promosi. Berdasarkan hal tersebut konsumen memiliki sikap yang berbeda-beda terutama pada cara pandang mereka terhadap tingkat kepentingan suatu atribut dalam pada produk minuman sari buah dalam kemasan. Konsumen menetapkan kriteria tertentu dalam menilai suatu produk minuman sari buah dalam kemasan. Semakin tinggi skor evaluasi yang diperoleh semakin penting suatu atribut dinilai oleh responden. Berikut ini adalah perhitungan mengenai tingkat kepentingan yang dapat menggambarkan sikap 60 responden yang dapat dilihat pada Tabel 20 Tabel 20 . Skor Evaluasi ei Kepentingan Terhadap Minuman Sari Buah Ready to Drink dalam Kemasan No Atribut Evaluasi Produk ei -2 -1 +1 +2 Rata-rata 1 Rasa Keseluruhan 3 23 34 1.52 2 Warna 4 10 35 11 0.88 3 Kekentalan Minuman 4 13 32 11 0.83 4 Ukuran sajivolume 1 5 28 26 1.32 5 Kandungan BulirSerat Buah 6 12 42 1.60 6 Kejelasan Tanggal Kadaluwarsa 2 6 52 1.83 7 Izin Depkes 2 4 54 1.87 8 Label Halal MUI 3 11 46 1.72 9 Desain Kemasan 6 37 17 1.18 10 Efek Samping 3 25 32 1.48 11 Variasi Rasa 3 27 30 1.45 12 Harga 5 25 30 1.42 13 Merek 1 2 8 30 19 1.07 14 Iklan 1 10 34 15 1.05 15 Ketersediaan Produk 2 7 30 21 1.17 16 Promosi 1 1 6 30 22 1.18 Total 21.57 Berdasarkan data yang diperoleh pada Tabel 20 menunjukkan responden mengevaluasi secara positif dari kesemua atribut yang diberikan. Atribut