5. Makan malam tepat pada waktunya dengan nasi satu porsi, lauk pauk 2
potong sedang, sayuran ditambah buah-buahan segar dan tidak lupa memberikan segelas susu sebelum tidur.
4. Anak Sekolah Dasar 4.1. Pengertian Anak Sekolah Dasar
Anak merupakan individu yang berada dalam satu rentang perubahan perkembangan yang dimulai dari bayi hingga remaja. Masa anak merupakan masa
pertumbuhan dan perkembangan yang dimulai dari bayi 0-1 tahun usia bermainoddler 1-2,5 tahun, prasekolah 2,5-5 tahun, usia sekolah 5-11 tahun
hingga remaja 11-18 tahun Hidayat, 2009. Sedangkan Sekolah Dasar merupakan tempat anak memperoleh pendidikan formal pertama Sujanto, 1996.
Berdasarkan uraian di atas maka anak Sekolah Dasar adalah anak yang sedang mengenyam pendidikan formal pertama di Sekolah Dasar.
4.2. Pola Tumbuh dan Kembangan Anak Sekolah Dasar
Masa SD disebut juga masa anak sekolah, yaitu masa matang untuk belajar, maupun masa matang untuk sekolah Sujanto, 1996. Pertumbuhan dan
perkembangan pada masa anak sekolah akan mengalami proses pertumbuhan yang lambat dan relatif seragam sampai perubahan pubertas. Penambahan berat
badan pertahun dapat mencapai 2,5 kg dan ukuran tinggi badan sampai 5 cm pertahun. Pada usia sekolah ini secara umum aktivitas fisik pada anak semakin
tinggi dan memperkuat kemampuan motorik anak. Kemampuan kemandirian anak akan semakin dirasakan dimana lingkungan luar rumah dalam hal ini sangat
Universitas Sumatera Utara
berperan cukup besar, sehingga beberapa masalah sudah mampu menunjukan penyesuaian diri dengan lingkungan yang ada, rasa tanggung jawab dan percaya
diri dalam tugas sudah mulai terwujud sehingga dalam menghadapi kegagalan maka anak sering kali dijumpai reaksi kemarahan atau kegelisahan,
perkembangan kognitif, psikososial, interpersonal, psikoseksual, moral, dan spiritual sudah mulai menunjukkan kematangan pada masa ini. Khusus
perkembangan masa ini, anak banyak mengembangkan kemampuan interaksi sosial, belajar tentang nilai moral dan budaya dari lingkungan keluarganya dan
mulai mencoba mengambil bagian dari kelompok untuk berperan, terjadi perkembangan secara lebih khusus lagi, terjadi perkembangan konsep diri,
keterampilan membaca, menulis serta menghitung, belajar menghargai sekolah Hidayat, 2009.
4.3. Hubungan Makanan jajanan dengan Tumbuh dan Kembang Anak Sekolah Dasar
Masa tumbuh kembang anak yang optimal dapat diperoleh dari pemberian nutrisi dengan kualitas dan kuantitas yang baik serta benar. Anak usia sekolah
membutuhkan lebih banyak energi dan zat gizi dibanding anak balita. Diperlukan tambahan energi, protein, kalsium, flour, zat besi, sebab aktifitas kian bertambah.
Pemenuhan kebutuhan energi dan zat gizi, anak seusia ini membutuhkan lima kali waktu makan, yaitu makan pagi sarapan, makan siang, makan malam, dan dua
kali makan selingan. Pada masa tumbuh kembang tersebut pemberian asupan makanan atau nutrisi pada anak tidak selalu dapat dilaksanakan dengan sempurna.
Banyak timbul masalah dalam pemberian makanan yang tidak benar dan
Universitas Sumatera Utara
menyimpang seperti kebiasaan jajan pada anak sekolah Mitayani dan Sartika, 2010.
4.4. Kebiasaan Jajan Anak Sekolah