Pengertian Strategi Strategi Crossword Puzzle

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id Prosedur penerapan strategi crossword puzzle teka-teki silang yaitu: 22 a. Mencurahkan gagasan brainstorming beberapa istilah atau nama- nama kunci yang berkaitan dengan pelajaran studi yang telah diselesaikan. b. Menyusun crossword puzzle teka-teki silang sederhana,.yang mencakup item-item sebanyak yang didapat. Hitamkan kotak-kotak yang tidak diperlukan. jika terlalu sulit membuat crossword puzzle teka-teki silang, maka diselingi dengan item-item yang menyenangkan, yang tidak berkaitan dengan pelajaran. c. Membuat contoh-contoh item silang dengan mengunakan diantara macam-macam berikut ini: 1 Definisi pendek. 2 Kategori yang sesuai dengan item. 3 Contoh. 4 Lawan kata d. Membagikan crossword puzzle teka-teki silang kepada siswa baik secara individual maupun kelompok. e. Menentukan batasan waktu. Berikan hadiah kepada individu atau tim dengan benda yang paling konkrit. 22 Mel Silberman, Active Lerrning: 101 Metode Pembelajaran Aktif , terj. Sarjuli Yogyakarta: Pustaka Insan Madani, 2009, 256 digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id Dari keseluruhan pemaran mengenai strategi maka dapat disimpulkan bahwa strategi crossword puzzle teka-teki silang adalah strategi pembelajaran untuk meninjau ulang materi-materi yang telah disampaikan. Peninjauan ulang meteri ini dilakukan pada menit-menit terakhir. Peninjaun ini berguna untuk memudahkan siswa dalam mempertimbangkan informasi dan menemukan cara- cara untuk menyimpannya dalam otak. Strategi ini dapat membantu memudahkan siswa dalam belajar karena dalam crossword puzzle teka-teki silang siswa tidak hanya belajar melainkan bisa sambil bermain. digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id 28

BAB III PROSEDUR PENELITIAN TINDAKAN KELAS

A. Metode Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas PTK yang dalam bahasa inggris dikenal dengan istilah Classroom Actions Research CAR. Pada hakikatnya, penelitian tindakan kelas digunakan agar suatu proses penelitian memiliki daya guna dan manfaat ganda. Peneliti akan memperoleh informasi yang berkaitan dengan berbagai permasalahan pendidikan dan pembelajaran. Sementara subjek yang diteliti mendapat manfaat langsung dari adanya tindakan nyata. 23 Menurut Arikunto dkk, PTK terdiri dari tiga unsur kata, yaitu penelitian tindakan kelas yang mempunyai arti sebagai berikut: 1. Penelitian, menunjuk pada suatu kegiatan mencermati suatu objek dengan menggunakan cara dan aturan metodologi tertentu untuk memperoleh data atau informasi yang bermanfaat dalam meningkatkan mutu suatu hal yang menarik minat dan penting bagi peneliti. 2. Tindakan, menunjuk pada suatu gerak kegiatan yang sengaja dilakukan dengan tujuan tertentu. Dalam penelitian berbentuk rangkaian kegiatan untuk siswa. 23 Isjoni Ishaq, Pendidikan Sebagai Investasi Masa Depan, Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2006, 106-107 digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id 3. Kelas, dalam hal ini tidak terikat pengertian ruang kelas, tetapi dalam pengertian yang lebih spesifik. Seperti yang sudah lama dikenal dalam bidang pendidikan dan pengajaran, yang dimaksud dengan istilah kelas adalah sekelompok siswa dalam kelompok yang sama dari guru yang sama juga. 24 Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kombinasi. Metode penelitian ini mengkombinasikan atau menggabungkan antara metode penelitian kuantitatif dan metode kualitatif. Metode kualitatif dan kuantitatif digunakan bersama-sama dalam penelitian, sehingga diperoleh data yang lebih komperhensif, valid, reliabel dan obyektif. 25 Penelitian ini bersifat kolaboratif, yaitu penelitian yang melibatkan pihak lain. Dalam penelitian ini, yang menjadi pihak lain adalah guru mata pelajaran. Pada saat proses penelitian, peneliti bertindak sebagai pengajar pada proses pembelajaran. Sedangkan guru mata pelajaran bertindak sebagai pengamat. Penanggung jawab pada penelitian tindakan kelas adalah peneliti. Tujuan utama dari penelitian adalah untuk meningkatkan hasil belajar IPS materi peran anggota keluarga melalui penerapan strategi crossword puzzle di kelas. Peneliti secara penuh terlibat dalam penelitian mulai dari perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. 24 Suharsini Arikunto, et.al, Penelitian Tindakan Kelas, Jakarta: PT. Bumi aksara, 2007, 2-3 25 Sugiono, Metode Penelitian Kombinasi Mixed Methods , Bandung: Alfabeta, 2013, 19 digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id Dengan melaksanakan penelitian tindakan kelas sesungguhnya banyak manfaat yang dapat diperoleh. Manfaat itu antara lain dapat dikaji dari beberapa pembelajaran di kelas. Manfaat yang terkait dengan komponen pembelajaran antara lain meliputi : 1. Dalam aspek inovasi pembelajaran, penelitian tindakan kelas PTK mampu melahirkan model pembelajaran yang sesuai dengan tuntutan kelasnya. 2. Dalam pengembangan kurikulum di tingkat sekolah dan kelas, PTK dapat membantu guru secara efektif untuk mengembangkan kurikulum, karena guru kelas juga harus bertanggung jawab terhadap pengembangan kurikulum dalam level sekolah atau kelas. 3. Peningkatan profesionalisme guru, PTK merupakan salah satu media yang dapat digunakan oleh guru untuk memahami apa yang terjadi di kelas, dan kemudian meningkatkannya ke arah perbaikan-perbaikan secara profesional karena guru yang berprofesional tentu tidak enggan melakukan perubahan dalam praktek Kegiatan Belajar Mengajar KBM sesuai dengan kondisi kelasnya. 26 Adapun model yang digunakan dalam pelaksanaan penelitian tindakan ini adalah Model Kurt Lewin. Tujuan menggunakan model ini apabila dalam awal pelaksanaan tindakan ditemukan adanya kekurangan, maka perencanaan dan pelaksanaan tindakan masih dapat dilanjutkan pada siklus berikutnya 26 Muhammad Asrori, Penelitian Tindakan Kelas, Bandung: CV Wahana Prima, 2007, 15 digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id sampai target yang diinginkan tercapai. Pada setiap siklusnya terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Berikut adalah gambaran dari siklus PTK model Kurt Lewin. Gambar 3.1 Prosedur PTK Model Kurt Lewin Sumber: LAPIS PGMI Identifikasi Masalah Perencanaan planning Tindakan acting Siklus ӏ Observasi observing Refleksi reflection Identifikasi Masalah Siklus ӏӏ Dst

Dokumen yang terkait

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPA Melalui Strategi Pembelajaran Aktif Crossword Puzzle (Penelitian Tindakan Kelas V SDN Tugu 2 Depok)

2 20 213

“Pengaruh Penggunaan Media Presentasi Pada Strategi Pembelajaran Aktif Crossword Puzzle Terhadap Retensi Siswa Pada Konsep Struktur dan Fungsi Jaringan Hewan di SMAN 87 Jakarta

0 8 246

Upaya peningkatan minat belajar fiqih melalui strategi pembelajaran crossword puzzle di MTS Islamiyah Ciputat: penelitian tindakan kelas di MTs Islamiyah Ciputat

10 57 183

PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR IPS MELALUI STRATEGI Peningkatan Motivasi Belajar IPS Melalui Strategi Crossword Puzzle Pada Siswa Kelas II SD Negeri Singopuran 02 Kartasura Sukoharjo Tahun Ajaran 2013/2014.

0 1 17

PENINGKATAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI MELALUI KOLABORASI METODE JIGSAW LEARNING DENGAN METODE CROSSWORD PUZZLE PADA MATERI HIDROSFER KELAS X SMA SWASTA AL ULUM.

0 0 17

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN CROSSWORD PUZZLE PADA MATERI EKOSISTEM Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Melalui Strategi Pembelajaran Crossword Puzzle Pada Materi Ekosistem Dengan Media Power Point Siswa Kel

0 1 14

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN CROSSWORD PUZZLE PADA MATERI EKOSISTEM Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Melalui Strategi Pembelajaran Crossword Puzzle Pada Materi Ekosistem Dengan Media Power Point Siswa Kel

0 2 15

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MENGGUNAKAN STRATEGI CARD SORT DIPADUKAN DENGAN CROSSWORD PUZZLE Upaya Peningkatan Hasil Belajar Biologi Menggunakan Strategi Card Sort Dipadukan dengan Crossword Puzzle Pada Siswa Kelas X.8 Di SMA Negeri 2 Suko

0 2 14

PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN METODE BILLBOARD RANKING PADA PELAJARAN IPS MATERI PERAN ANGGOTA KELUARGA SISWA KELAS II SDN PAPAR III KEDIRI.

16 101 75

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI JUAL BELI MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN CROSSWORD PUZZLE PADA SISWA KELAS III SEMESETER II MI MA’ARIF MANGUNSARI KECAMATAN SIDOMUKTI KOTA SALATIGA TAHUN PELAJARAN

0 7 121