Pengertian Bimbingan Kelompok. Layanan Bimbingan Kelompok

30 kelompok, 8 pelaksanaan bimbingan kelompok, 9 teknik-teknik bimbingan kelompok, dan 10 tahap-tahapan bimbingan kelompok.

2.4.1. Pengertian Bimbingan Kelompok.

Menurut Romlah 2001: 3 menjelaskan bahwa bimbingan kelompok merupakan proses pemberian bantuan yang diberikan pada individu dalam situasi kelompok. Bimbingan kelompok ditujukan untuk mencegah timbulnya masalah pada dan mengembangkan profesi siswa. Secara umum dapat dikatakan bahwa sebagai salah satu teknik bimbingan, bimbingan kelompok mempunyai prinsip, kegiatan, dan tujuan yang sama bimbingan. Perbedaannya hanya terletak pada pengelolaannya, yaitu dalam situasi kelompok. Selain itu, Romlah 2001: 17 menjelaskan bahwa bimbingan kelompok merupakan salah satu teknik bimbingan yang berusaha membantu individu agar dapat mencapai perkembangannya secara optimal sesuai dengan kemampuan, bakat, minat serta nilai–nilai yang dianutnya dan dilaksanakan dalam situasi kelompok. Bimbingan kelompok ditujukan untuk mencegah timbulnya masalah pada siswa dan mengembangkan potensi siswa. Sedangkan Gazda 1978 dalam Prayitno Amti 1994: 309 mengemukakan bahwa bimbingan kelompok di sekolah merupakan kegiatan informasi kepada sekelompok siswa untuk membantu mereka menyusun rencana dan keputusan yang tepat. Gazda juga menyebutkan bahwa bimbingan kelompok diselenggarakan untuk memberikan informasi yang bersifat personal, vokasional, dan sosial. Dengan demikian, pengertian bimbingan kelompok adalah suatu layanan bimbingan yang dilaksanakan secara kelompok untuk membantu anggota- 31 anggotanya dalam menyusun rencana, dan membuat keputusan yang tepat bagi kehidupannya. Menurut Winkel 1997: 518 Bimbingan kelompok merupakan salah satu pengalaman melalui pembentukan kelompok yang khas untuk keperluan pelayanan bimbingan. Winkel juga menyebutkan bahwa bimbingan kelompok merupakan sarana untuk menunjang perkembangan optimal masing-masing siswa, yang diharapkan dapat mengambil manfaat dari pengalaman pendidikan ini bagi dirinya sendiri. Mengacu pada beberapa pendapat dan pengertian yang dikemukakan oleh para ahli, maka dapat disimpulkan bahwa bimbingan kelompok adalah suatu proses pemberian bantuan berupa informasi kepada individu untuk menyusun perencanaan dan keputusan yang tepat dan matang agar mencapai perkembangan yang optimal melalui proses dinamika kelompok.

2.4.2. Tujuan dan Manfaat dari Bimbingan Kelompok.

Dokumen yang terkait

UPAYA MENINGKATKAN PENGENDALIAN DIRI PENERIMA MANFAAT MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DI BALAI REHABILITASI MANDIRI SEMARANG

1 16 146

Peningkatan konsep diri remaja panti asuhan melalui layanan bimbingan kelompok dengan menggunakan metode sosiodrama : penelitian tindakan bimbingan pada remaja Panti Asuhan Ghifari Turi Yogyakarta Tahun 2013.

0 1 190

Peningkatan konsep diri remaja panti asuhan melalui layanan bimbingan kelompok dengan menggunakan metode sosiodrama penelitian tindakan bimbingan pada remaja Panti Asuhan Ghifari Turi Yogyakarta

1 8 188

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENYESUAIAN DIRI REMAJA MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA KELAYAN PANTI BINA REMAJA WIRA ADI KARYA UNGARAN TAHUN 2010.

0 0 1

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENYESUAIAN DIRI KELAYAN MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DI PANTI ASUHAN AL-HUDA GAJAH MUNGKUR SEMARANG TAHUN 2010/2011.

0 0 1

MENINGKATKAN MOTIVASI BERPRESTASI MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA ANAK-ANAK DI PANTI ASUHAN BAITUL FALAH SEMARANG.

0 0 1

(ABSTRAK) UPAYA MENINGKATKAN PENGENDALIAN EMOSI MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA REMAJA DI PANTI ASUHAN YAYASAN AL HIDAYAH DESA DESEL SADENG KECAMATAN GUNUNG PATI SEMARANG TAHUN 2010.

0 0 2

UPAYA MENINGKATKAN PERKEMBANGAN MORAL REMAJA MELALUI LAYANAN PENGUASAAN KONTEN PADA ANAK ASUH PUTRA PANTI ASUHAN IKHLASUL AMAL SEMARANG TAHUN 2010.

0 1 2

Mengembangkan Proaktif Melalui Layanan Bimbingan Kelompok pada siswa kelas 2 SMK di panti Asuhan Siti Khadijah Semarang tahun 2008/2009.

0 1 131

MENINGKATKAN KECERDASAN EMOSI MELALUI BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN METODE ROLE PLAYING PADA REMAJA DI PANTI ASUHAN NURUL HAQ.

0 1 152