Rumusan Masalah Keaslian Penelitian Manfaat Penelitian

PLS dipilih dikarenakan memiliki kemampuan dalam mengolah data dengan jumlah banyak dan memberikan model kalibrasi berkemampuan prediksi tinggi. Parasetamol dan propifenazon merupakan obat yang secara luas digunakan dalam penanganan rasa nyeri analgetika dan demam antipiretika Tan Rahardja, 2007. Campuran parasetamol dan propifenazon tidak dapat dianalisis dengan metode spektrofotometri UV biasa dikarenakan terjadi spektra yang tumpang tindih antar kedua senyawa. Metode spektrofotometri UV yang dikombinasikan dengan kalibrasi multivariat PLS diharapkan mampu digunakan untuk menganalisis sediaan tablet farmasi multikomponen parasetamol dan propifenazon. Metode analisis spektrofotometri UV yang dikombinasikan dengan kalibrasi multivariat PLS diharapkan memiliki model kalibrasi yang optimal serta validitas yang baik sehingga mampu digunakan untuk kontrol kualitas sediaan farmasi secara rutin.

1. Rumusan Masalah

Berdasarkan pada latar belakang permasalahan yang telah diuraikan di atas, maka dapat diuraikan beberapa rumusan masalah sebagai berikut : 1. Apakah metode spektrofotometri UV yang dikombinasikan dengan teknik kalibrasi multivariat PLS untuk analisis sediaan tablet parasetamol dan propifenazon adalah metode yang optimal? 2. Apakah metode spektrofotometri UV yang dikombinasikan dengan teknik kalibrasi multivariat PLS untuk analisis sediaan tablet parasetamol dan propifenazon merupakan metode yang valid? 3. Apakah metode spektrofotometri UV yang dikombinasikan dengan teknik kalibrasi mulivariat PLS dapat digunakan untuk penetapan kadar parasetamol dan propifenazon dalam sediaan tablet?

2. Keaslian Penelitian

Berdasarkan studi pustaka yang telah peneliti lakukan, belum ditemukan penelitian yang menggunakan metode spektrofotometri UV dengan kalibrasi multivariat untuk menentukan kadar sediaan tablet farmasi dengan kombinasi parasetamol dan propifenazon. Beberapa penelitian yang telah berhasil menetapkan kadar senyawa mulikomponen dengan metode kalibrasi multivariat PLS adalah sebagai berikut : a. Kombinasi spektrofotometri UV dan kalibrasi multivariat untuk analisis parasetamol, guafenesin, dan klorfeniramin maleat secara simultan tanpa proses pemisahan oleh Yani 2014. b. Campuran obat bronkodilator secara simultan menggunakan metode spektrofotometri dan KCKT serta pendekatan kemometrika oleh El-Gindy et al., 2006. c. Penetapan kadar parasetamol, ibuprofen, dan kafein secara simultan dengan kombinasi spektrofotometri UV dan pendekatan kalibrasi multivariat Khosayand et al., 2008. d. Penetapan kadar parasetamol, fenilefrin, dan klorfeniramin maleat secara simultan dengan pendekatan kalibrasi multivariat Khosayand et al., 2008.

3. Manfaat Penelitian

a. Manfaat Metodologis. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan ilmiah tentang penggunaan metode spektrofotometri UV yang digabungkan dengan teknik kalibrasi multivariat seperti partial least square PLS dalam analisis kadar sediaan tablet dengan komposisi parasetamol dan propifenazon yang memiliki sistem optimal dan memenuhi persyaratan validasi yang baik. b. Manfaat praktis. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan suatu alternatif metode baru untuk analisis kadar sediaan tablet dengan komposisi parasetamol dan propifenazon yang beredar di pasaran. c. Manfaat teoritis. Penelitian ini diharapkan memberikan informasi dan pengetahuan mengenai analisis parasetamol dan propifenazon dalam sediaan tablet menggunakan metode spektrofotometri UV yang dikombinasikan dengan kalibrasi multivariat PLS.

B. Tujuan Penelitian