Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Subjek dan Obyek Penelitian Operasionalisasi Variabel

19

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif yang berupa studi kasus yaitu penelitian tentang subyek tertentu Consuelo,1993:71. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh penyelenggaraan praktik industri terhadap kesiapan siswa memasuki dunia kerja.

B. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian Penelitian ini dilakukan di SMK YPKK I Sleman yang beralamat di Jl. Sayangan 5 Mejing Wetan Ambarketawang, Gamping Sleman. 2. Waktu Penelitian Pene litian ini sudah dilaksanakan pada bulan Januari 2008.

C. Subjek dan Obyek Penelitian

1. Subyek Penelitian Subjek dalam penelitian ini adalah orang-orang yang terlibat dalam penelitian, mereka yang bertindak sebagai pemberi informasi yang berhubungan dengan penelitian yang dilakukan. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas XI SMK YPKK I SLEMAN Jurusan Akuntansi yang telah melaksanakan praktek industri. 2. Obyek Penelitian Obyek penelitian ini adalah sesuatu yang menjadi pokok pembicaraan dalam penelitian. Dalam hal ini yang menjadi objek penelitian adalah praktik industri yang dilakukan oleh siswa SMK YPKK I Sleman dan kesiapan siswa SMK memasuki dunia kerja.

D. Populasi dan Sampel

1. Populasi Penelitian Menurut Sudjana 1996:6 populasi adalah totalitas yang mungkin, hasil menghitung ataupun pengukuran kuantitatif mengenai karakteristik tertentu dari semua anggota kumpulan yang lengkap dan sifat – sifat yang lengkap. Populasi penelitian ini adalah semua siswa SMK YPKK I SLEMAN yang telah melaksanakan program praktek industri.

2. Sampel Penelitian

Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling yaitu teknik sampel yang dilakukan dengan cara mengambil subjek didasarkan ciri-ciri pokok tertentu. Adapun ciri-ciri tersebut adalah sebagai berikut. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI a. Siswa SMK YPKK I Sleman yang telah menempuh praktek industri b. Siswa kelas 2 dan kelas 3 yang telah menempuh praktek industri, diharapkan daya ingat mengenai pengalaman praktek industri lebih bagusfres apabila dibandingkan dengan kelas 3 yang sudah hampir satu tahun menempuh praktek industri. Langkah selanjutnya menentukan anggota sampel dari siswa SMK YPKK I Sleman dengan menggunakan teknik purposive sampling , dengan rincian pada tabel sebagai berikut ini. Tabel 3.1 Rangkuman Jumlah Sampel Penelitian Kelas Jumlah 2 66 3 146

E. Operasionalisasi Variabel

Operasionalisasi variabel merupakan kegiatan menjabarkan variabel penelitian kedalam indikator masing- masing untuk mendefinisikan dan mengukur variabel. Variabel merupakan karakter yang memiliki nilai atau kondisi yang berbeda untuk masing- masing individu. Menurut Kerlinger 1973 menyebutkan variabel sebagai konstruk atau sifat properties yang diteliti. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 1. Variabel Penelitian Ada 2 variabel yang akan diukur dalam penelitian ini yaitu variabel bebas dan variabel terikat. a. Variabel bebas yaitu variabel yang mendahului atau mempengaruhi variabel terikat. Variabel bebasnya yaitu praktik industri X. b. Variabel terikatnya merupakan akibat atau tergantung pada variabel yang mendahuluinya. Yang menjadi variabel terikat adalah kesiapan siswa memasuki dunia kerja Y. 2. Pengukuran a. Praktik Industri Praktik industri perlu diberikan kepada setiap siswa Sekolah Menengah Kejuruan SMK. Salah satu bentuk praktik yang wajib diikuti oleh siswa SMK. Tabe l. 3.2 Penjabaran variabel praktik industri No Dimensi Indikator Pernyataan Positif Pernyataan Negatif 1. Pengertian PI Pengertian PI 1,2,4,17 2. Ciri-ciri praktik Percaya diri 3 Berani mengambil resiko 8 industri Berorentasi pada masa depan 5,18,19 Kemampuan memotivasi diri 16 Kemampuan berinisiatif 6 Objek dari PI Kemampuan mental yang dilandasi agama 7 Internal 13,14,15 9 Proses PI Eksternal 10,11 Pengukuran variabel praktik industri diperoleh dengan menggunakan Skala Likert. Pernyataan positif dalam kuesioner diklasifikasikan sebagai berikut: sangat setuju SS dengan skor 5, setuju S dengan skor 4, ragu-ragu dengan skor 3, tidak setuju TS dengan skor 2, dan sangat tidak setuju STS dengan skor 1. Untuk pernyataan negatif diklasifikasikan sebagai berikut: sangat setuju SS dengan skor 1, setuju S dengan skor 2, ragu-ragu dengan skor 3, tidak setuju TS dengan skor 4, dan sangat tidak setuju STS dengan skor 5. b. Kesiapan Siswa SMK Kesiapan terhadap suatu akan terbentuk jika telah tercapainya perpaduan antara tingkat kemasakan, pengalaman yang diperoleh serta keadaan mental dan emosi yang serasi. Tabel 3.3 Penjabaran variabel kesiapan siswa SMK No. Dimensi Indikator Pernyataan Positif Pernyataan Negatif Bekal pengetahuan PI 3 - 1. Bekal Pengetahuan Pengetahuan tentang pribadi 1,5,6,8,9 4 Keterampilan konseptual 2,7 - 2. Bekal Keterampilan Keterampilan berkomunikasi 10,11 -

F. Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

PENGARUH PRAKTEK KERJA INDUSTRI DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA TERHADAP KESIAPAN MEMASUKI DUNIA KERJA DI SMK SWASTA IMMANUEL KABANJAHET.P 2015/2016.

0 2 29

PENGARUH PENGALAMAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI DAN MOTIVASI MEMASUKI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA SMK SWASTA SATRYA BUDI KARANG REJO SIMALUNGUN T.P 2014/2015.

0 3 24

PERAN GURU BIMBINGAN KONSELING TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA SMK NEGERI 2 CIMAHI MEMASUKI DUNIA INDUSTRI.

1 2 39

PENGARUH PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) TERHADAP KESIAPAN SISWA BEKERJA DI DUNIA INDUSTRI.

0 2 37

Hubungan pelaksanaan proses belajar mengajar dan pelaksanaan praktik kerja industri dengan kesiapan siswa SMK memasuki dunia kerja : studi kasus: SMK Sanjaya Pakem.

0 3 182

PENGARUH MOTIVASI MEMASUKI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI SISWA DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA.

0 1 132

PENGARUH MOTIVASI MEMASUKI DUNIA KERJA DAN PENGALAMAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK N 1 PURBALINGGA.

0 1 180

Pengaruh Pengalaman Praktik Kerja Industri dan Prestasi Uji Kompetensi Produktif terhadap Kesiapan Memasuki Dunia Kerja Siswa SMK Negeri 1 Malang

0 0 5

Pengaruh praktek industri terhadap kesiapan siswa memasuki dunia kerja : studi kasus SMK YPKK 1 Sleman - USD Repository

0 2 123

Pengaruh praktek industri, jenis pekerjaan orang tua dan kondisi lingkungan terhadap minat siswa SMK untuk berwirausaha : studi kasus siswa kelas XII SMK YPKK 1 Sleman - USD Repository

0 0 164