Kompetensi Dasar KD mata pelajaran Seni Budaya

8

3. Kompetensi Dasar KD mata pelajaran Seni Budaya

Kompetensi dasar pada Kurikulum 2013 SMPMTs berisi kemampuan dan muatan pembelajaran untuk mata pelajaran pada SMPMTs yang mengacu pada Kompetensi Inti. Kompetensi dasar dirumuskan untuk mencapai Kompetensi Inti. Rumusan kompetensi dasar dikembangkan dengan memperhatikan karakteristik dan kemampuan peserta didik, dan kekhasan masing-masing mata pelajaran. Kompetensi dasar untuk Mata Pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti dan Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan meliputi empat kelompok sesuai dengan pengelompokan Kompetensi Inti sebagai berikut. a. Kelompok 1: kelompok KD sikap spiritual dalam rangka menjabarkan KI-1; b. Kelompok 2: kelompok KD sikap sosial dalam rangka menjabarkan KI-2; c. Kelompok 3: kelompok KD pengetahuan dalam rangka menjabarkan KI-3; dan d. Kelompok 4: kelompok KD keterampilan dalam rangka menjabarkan KI-4. Adapun untuk mata pelajaran selain Mata Pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti dan Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, kompetensi dasar yang dikembangkan terdiri atas dua kelompok yaitu kelompok kompetensi dasar pengetahuan dalam rangka menjabarkan KI-3 dan kelompok kompetensi dasar keterampilan dalam rangka menjabarkan KI-4. Kompetensi-kompetensi dasar tersebut kemudian dikembangkan ke dalam silabus. Berikut contoh kompetensi-kompetensi dasar mata pelajaran Seni Budaya berdasarkan Permendikbud Nomor 24 Tahun 2016. 9 SENI RUPA KELAS VII KOMPETENSI INTI 3 PENGETAHUAN KOMPETENSI INTI 4 KETERAMPILAN 3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata 4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat dan ranah abstrak menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandangteori KOMPETENSI DASAR KOMPETENSI DASAR 3.1 Memahami unsur, prinsip, teknik dan prosedur menggambar flora, fauna dan alam benda dengan berbagai bahan 4.1 Menggambar flora, fauna, dan alam benda 3.2 Memahami prinsip dan prosedur menggambar gubahan flora, fauna, dan bentuk geometrik menjadi ragam hias 4.2 Menggambar gubahan flora, fauna, dan bentuk geometrik menjadi ragam hias 3.3 Memahami prosedur penerapan ragam hias pada bahan buatan 4.3 Membuat karya dengan berbagai motif ragam hias pada bahan buatan 3.4 Memahami prosedur penerapan ragam hias pada bahan alam 4.4 Membuat karya dengan berbagai motif ragam hias pada bahan alam 10 SENI MUSIK KELAS VII KOMPETENSI INTI 3 PENGETAHUAN KOMPETENSI INTI 4 KETERAMPILAN 3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata 4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat dan ranah abstrak menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandangteori KOMPETENSI DASAR KOMPETENSI DASAR 3.1 Memahami konsep dasar bernyanyi satu suara secara berkelompok dalam bentuk unisono 4.1 Menyanyikan lagu dengan satu suara secara berkelompok dalam bentuk unisono 3.2 Memahami dasar bernyanyi dengan dua suara atau lebih secara berkelompok 4.2 Menyanyikan lagu dengan dua suara atau lebih dalam bentuk kelompok vokal 3.3 Memahami konsep dasar permainan alat musik sederhana secara perorangan 4.3 Memainkan alat musik sederhana secara perorangan 3.4 Memahami konsep dasar ansamble musik. 4.4 Memainkan ansamble musik sejenis dan campuran. 11 SENI TARI KELAS VII KOMPETENSI INTI 3 PENGETAHUAN KOMPETENSI INTI 4 KETERAMPILAN 3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata 4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat dan ranah abstrak menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandangteori KOMPETENSI DASAR KOMPETENSI DASAR 3.1 Memahami gerak tari berdasarkan unsur ruang waktu dan tenaga 4.1 Memeragakan gerak tari berdasarkan unsur ruang waktu dan tenaga 3.2 Memahami gerak tari berdasarkan ruang waktu dan tenaga sesuai iringan 4.2 Memeragakan gerak tari berdasarkan ruang waktu dan tenaga sesuai iringan 3.3 Memahami gerak tari sesuai dengan level dan pola lantai 4.3 Memeragakan gerak tari sesuai dengan level dan pola lantai 3.4 Memahami gerak tari sesuai level, dan pola lantai sesuai iringan 4.4 Memeragakan gerak tari berdasarkan level dan pola lantai sesuai iringan 12 SENI TEATER KELAS VII KOMPETENSI INTI 3 PENGETAHUAN KOMPETENSI INTI 4 KETERAMPILAN 3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata 4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat dan ranah abstrak menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandangteori KOMPETENSI DASAR KOMPETENSI DASAR 3.1 Memahami konsep, teknik dan prosedur dasar seni peran untuk pementasan fragmen 4.1 Memeragakan adegan fragmen sesuai konsep, teknik dan prosedur seni peran 3.2 Memahami teknik menyusun naskah fragmen 4.2 Menyusun naskah sesuai kaidah pementasan fragmen 3.3 Memahami perancangan pementasan fragmen sesuai konsep, teknik dan prosedur 4.3 Merancang pementasan fragmen sesuai konsep, teknik dan prosedur 3.4 Memahami pementasan fragmen sesuai konsep, teknik, dan prosedur 4.4 Mementaskan fragmen sesuai konsep, teknik, dan prosedur 4. Silabus Mata Pelajaran Seni Budaya Silabus merupakan acuan penyusunan kerangka pembelajaran untuk setiap bahan kajian mata pelajaran. Silabus paling sedikit memuat identitas pelajaran, identitas sekolah, kompetensi inti, kompetensi dasar, materi pokok, pembelajaran, penilaian, alokasi waktu, dan sumber belajar. Kompetensi dasar merupakan kompetensi minimal yang harus dimiliki oleh peserta didik setelah kegiatan pembelajaran baik kompetensi pengetahuan maupun keterampilan. Materi pokok diturunkan dari kompetensi dasar berisi materi-materi pokok sesuai KD. Kegiatan pembelajaran merupakan langkah-langkah yang harus dilakukan dalam pembelajaran, dapat dilakukan melalui pendekatan saintifik, pembelajaran berbasis masalah, pembelajaran berbasis proyek, inquirydiscovery sesuai dengan karakteristik mata pelajaran dan kompetensi yang akan dicapai dalam pembelajaran tersebut. 13 Penyusunan silabus ini dilakukan dengan prinsip keselarasan antara ide, desain, dan pelaksanaan kurikulum; kemudahan guru dalam mengajar; kemudahan bagi peserta didik dalam belajar; keterukuran pencapaian kompetensi; kebermaknaan; dan bermanfaat untuk dipelajari sebagai bekal untuk kehidupan dan kelanjutan pendidikan peserta didik. Kompetensi sikap spiritual dan kompetensi sikap sosial dicapai melalui pembelajaran tidak langsung indirect teaching pada pembelajaran kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan melalui keteladanan, pembiasaan, dan budaya sekolah dengan memperhatikan karakteristik, mata pelajaran, serta kebutuhan dan kondisi peserta didik. Penumbuhan dan pengembangan kompetensi sikap dilakukan sepanjang proses pembelajaran berlangsung, dan dapat digunakan sebagai pertimbangan guru dalam mengembangkan karakter peserta didik lebih lanjut. Silabus disusun untuk satu tahun pelajaran. Berikut ini contoh silabus Mata Pelajaran Seni Budaya. 14 SILABUS Sekolah : SMP... KelasSemester : VII Mata Pelajaran : Seni Budaya Seni Tari Kompetensi Inti 1 Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya Kompetensi Inti 2 Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli toleransi, gotong royong, santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya Kompetensi Inti 3 Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan bertanggung jawab dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan keluarga, sekolah, masyarakat, dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, dan kawasan regional. Kompetensi Inti 4 Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat dan ranah abstrak menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandangteori Kompetensi Dasar Materi Pokok Pembelajaran Penilaian Alokasi Waktu Sumber Belajar 3.4 Memaha mi gerak tari sesuai level, dan pola lantai sesuai iringan 4.4 Memera gakan gerak tari berdasar kan level dan pola lantai sesuai iringan Gerak Tari Berdasarkan Level dan Pola Lantai Sesuai Iringan  Tema tari  Membuat gerak tari  Level  Pola lantai  Iringan tari  Gerak berdasarkan level,pola lantai sesuai irinagn tari  Penyusunan laporan proyek  Evaluasi proyek Metode: Pembelajaran Berbasis Proyek Project Based Learning Langkah-langkah:  Penentuan tematopik proyek tentang pengembangan level dan pola lantai secara kelompok  Perancangan langkah-langkah penyelesaian proyek  Penyusunan jadwal pelaksanaan proyek  Penyelesaian proyek dengan fasilitasi dan monitoring guru  Penyusunan laporan dan presentasi hasil proyek  Evaluasi proses dan hasil proyek Penilaian Sikap: Observasi assessment for and of learning Penilaian Pengetahuan: penugasan assessment for learning dan assessment as learning Penilaian Keterampilan: Proyek a ssessment of lea rning - penilaian akhir pembelajaran 8 Pertemu- an 24 JP 1. Kemdikbud. 2016. Seni Budaya SMP MTs Kelas VII Semester Buku Guru. Jakarta: Kemdikbud RI. 2. Kemdikbud. 2016. Seni Budaya SMP MTs Kelas VII Semester Buku Siswa. Jakarta: Kemdikbud RI. Langkah-langkah Deskripsi 15

5. Inspirasi Model Pembelajaran Jenjang SMPMTs