2. Perumusan Masalah 3. Tujuan 3. Tujuan Umum 3. 2. Tujuan Khusus 4. Manfaat Penelitian

5 Berdasarkan pengukuran awal yang dilakukan peneliti pada tanggal 18 Nopember 2007 di lokasi Air Mancur jalan Gatot Subroto Medan, ditemukan bahwa kadar NO pada jarak 1 meter dari air mancur sebesar 127,08 gm³ dan pada jarak 20 meter dari air mancur ditemukan kadar NO sebesar 239,64 gm³. Dari hal tersebut dapat dilihat bahwa semakin dekat ke lokasi air mancur, ternyata kadar NO sebagai polutan di udara semakin rendah dan sebaliknya semakin jauh dari lokasi air mancur maka kadar NO akan semakin tinggi. Untuk itu dalam penelitian ini, penulis merasa perlu untuk mengetahui sejauh mana keefektifan penggunaan air mancur dalam mengurangi zat polutan di udara kota yang padat lalu-lintas, sehingga hal ini dapat memberikan gambaran baru bagi kita untuk mengurangi masalah pencemaran udara di kota Medan.

1. 2. Perumusan Masalah

Masalah pencemaran udara di kota kota-kota besar termasuk di kota Medan yang diupayakan pada penataan berberapa taman kota di berbagai daerah padat lalu lintas tak selalu dapat dilakukan. Pada bagian tertentu didapati kondisi yang tidak memungkinkan untuk dibuat tumbuhan hijau, namun memungkinkan untuk dibangunnya air mancur taman kota yang dapat mengurangi bahan pencemar di udara. Dengan keberadaan air mancur tersebut, maka perlu dilakukan penelitian pemanfaatan air mancur taman kota di daerah padat lalu-lintas terhadap konsentrasi polutan di udara berupa SO 2 , NO 2 dan PM10 akibat kendaraan bermotor di Medan tahun 2008. Marlinang I. Silalahi : Analisis Pemanfaatan Air Mancur Taman Kota Di Daerah Padat Lalu Lintas Terhadap Konsentrasi Polutan..., 2008 USU e-Repository © 2008 6

1. 3. Tujuan

1. 3. 1. Tujuan Umum Untuk menganalisis pemanfaatan air mancur taman kota di daerah padat lalu- lintas terhadap konsentrasi polutan di udara akibat kendaraan bermotor di Medan tahun 2008.

1. 3. 2. Tujuan Khusus

1. Untuk mengetahui konsentrasi SO 2 di udara pada saat air mancur aktif dan tidak aktif di Medan tahun 2008. 2. Untuk mengetahui konsentrasi NO 2 di udara pada saat air mancur aktif dan tidak aktif di Medan tahun 2008. 3. Untuk mengetahui konsentrasi PM10 di udara pada saat air mancur aktif dan tidak aktif di Medan tahun 2008. 4. Untuk mengetahui jenis polutan yang paling besar perbedaan konsentrasinya di udara dari pemanfaatan air mancur di Medan tahun 2008.

1. 4. Manfaat Penelitian

1. Institusi terkait Dapat digunakan sebagai masukan untuk penanggulangan pencemaran udara di daerah padat lalu-lintas serta mengurangi dampak lingkungan yang ditimbulkan oleh emisi gas buang kendaraan bermotor khususnya di kota Medan. Dan sebagai masukan untuk tetap dan dapat meningkatkan pembangunan taman kota bahkan Marlinang I. Silalahi : Analisis Pemanfaatan Air Mancur Taman Kota Di Daerah Padat Lalu Lintas Terhadap Konsentrasi Polutan..., 2008 USU e-Repository © 2008 7 taman hutan kota yang dilengkapi dengan air mancur dalam upaya menciptakan lingkungan kota yang indah, nyaman dan sehat. 2. Ilmu Pengetahuan Hasil penelitian dapat menambah wawasan ilmu pengetahuan, informasi mengenai masalah pemanfaatan air mancur terhadap konsentrasi polutan di udara dan dokumen ilmiah yang mungkin dapat dikembangkan pada penelitian selanjutnya. 3. Masyarakat Sebagai penambah wawasan untuk intervensi dalam upaya meningkatkan mutu udara kota sebagai tempat tinggal masyarakat luas. 4. Peneliti selanjutnya Secara khusus memberikan gambaran teoritik tentang efektifitas pemanfaatan air mancur taman kota terhadap konsentrasi polutan di udara kota.

1. 5. Ruang Lingkup