Posisi Kasus Perkara : KASUS DAN ANALISIS

57

BAB IV KASUS DAN ANALISIS

A. Posisi Kasus Perkara :

Tindak pidana kecelakaan tabrakan lalu lintas, karena lalinya atau klealpaannya mengemudikan sehingga mengakibatkan kerugian materil sebagaimana dimaksud dalam Pasal 63 UULAJ Nomor 14 Tahun 1992 jo Pasal 52 ayat 1 PP Nomor 43 Tahun 1993. Kejadian pada hari meinggu tanggal 14 oktober 2007 pukul 20.00 WIB di jalan karya kasih di depan klinik sehati medan, antara mobil Kijang Kapsul BK 851 ZN tabrak lari yang dikemudikan oleh tersangka Zainuddin kontra mobil Suzuki Katana BK 1485 GH yang dikemudikan Salwinder Sing. Penyebab terjadinya tabrakan, karena tersangka Zainuddin pengemudi mobil Kijang Kapsul BK 851 ZN saat mendahului kendaraan yang berada di depannya tidak menjaga ruang yang cukup bagi kendaraan yang dilewatinya sehingga bagian badan kiri belakang membentur badan sudut depan kanan mobil Suzuki Katana BK 1485 GH. Akibat terjadinya kecelakaan atau tabrakan lalu lintas tersebut mobil Suzuki Katana BK 1845 GH mengalami sayap depan kanan di atas ban copot, bumper samping kanan depan tergores, mobil Kijang Kapsul BK 851 ZN mengalami pantasi pernikel dia atas ban belakang samping kiri copot sedangkan korban jiwa tidak ada. Penyidikan Hasil Pemeriksaan Peyidik 1. Pemanggilan Rachman Hakiki : Peranan Penyidik Polri Sebagai Penuntut Dalam Sistem Pemeriksaan Acara Cepat Studi Kasus Putusan Pengadilan Nomor : 04Pid.C2008PN-MDN, 2008. USU Repository © 2009 - Terhadap pengemudi mobil Suzuki Katana BK 1485 GH telah dimintai keterangannya sebagai saksi di Satlantas Poltabes Medan sesuai dengan Surat Panggilan No. Pol : Spang 409X 2007 Lantas, tanggal 19 Oktober 2007 - Terhadap saksi Gowider Kaur telah dimintai keterangannya sesuai dengan Surat Panggilan No. Pol : Spang 410 X 2007 Lantas, tanggal 19 Oktober 2007. - Terhadap tersangka Zainuddin pengemudi mobil Kijang Kapsul BK 851 ZN dihimbau dan telah dimintai keterangannya di Satlantas Poltabes Medan tanggal 19 November 2007. 2. Penangkapan - Tidak dilakukan penangkapan. 3. Penahanan - Tidak dilakukan penahanan 4. Penggeledahan - Tidak dilakukan penggeledahan 5. Penyitaan a. Dengan Surat Perintah Penyitaan No. Pol : SPP 742 X 2007 Lantas, tanggal 14 Oktober 2007 telah melakukan penyitaan barang bukti berupa: - Satu lembar STNK Mobil Suzuki Katana BK 1485 GH - Satu lembar SIM A atas nama Salwinder Sing - Satu lembar STNK Mobil Kijang Kapsul BK 851 ZN Rachman Hakiki : Peranan Penyidik Polri Sebagai Penuntut Dalam Sistem Pemeriksaan Acara Cepat Studi Kasus Putusan Pengadilan Nomor : 04Pid.C2008PN-MDN, 2008. USU Repository © 2009 - Satu lembar SIM A atas nama Zainuddin b. Berita Acara Penyitaan tertanggal 14 Oktober 2007 c. Berita Acara Penyitaan tertanggal 19 November 2007 d. Surat Permintaan Izin Penyitaan No. Pol : B 7509 X 2007, tanggal 14 Oktober 2007. e. Surat Ketetapan Izin Penyitaan No: Pen. Pid 2007 PN Medan 6. Keterangan Saksi 7. Keterangan Tersangka 8. Barang Bukti Pembahasan Dari fakta-fakta tersebut di atas penyidik berpendapat bahwa : 1. Telah terjadi kecelakaan lalu litas pada hari Minggu tanggal 14 Oktober 2007 pukul 20.00 WIB di jalan Karya Kasih depan Klinik Bersalin Sehati, antara mobil Kijang Kapsul BK 851 ZN yang dikemudikan tersangka Zainuddin kontra mobil Suzuki Katana BK 1485 GH yang dikemudikan saksi Salwinder Sing. 2. Penyebab terjadinya tabrakan, karena pengemudi Kijang Kapsul BK 851 ZN saat mendahului mobil Suzuki Katana BK 1485 GH yang berada didepannya kurang hati-hati dan tidak menjaga ruang yang cukup serta saat kembali ke lajur kiri tidak memperhatikan mobil yang berada dibelakangnya. 3. Akibat kelalaian tersangka Zainuddin kedua kendaraan mengalami kerusakan dan tidak ada korban jiwa. Rachman Hakiki : Peranan Penyidik Polri Sebagai Penuntut Dalam Sistem Pemeriksaan Acara Cepat Studi Kasus Putusan Pengadilan Nomor : 04Pid.C2008PN-MDN, 2008. USU Repository © 2009 Kesimpulan Dari pembahasan tersebut diatas Penyidik berpendapat bahwa: 1. Tersangka Zainuddin Lk, umur 56 Tahun, lahir di Medan tanggal 10 Agustus 1951, Pekerjaan Pensiunan BUMN, Agama Islam, Alamat Jl. Karya Selamat No. 21 A Kel. P. Mansyur Medan Johor selaku Pengemudi Kijang Kapsul BK 851 ZN disangka melakukan tindak Pidana yaitu karena lalainya mengakibatkan orang lain menderita kerugian materil. 2. Tersangka Zainuddin disangka melanggar Pasal 63 UULAJ No. 4 Tahun 1992 jo. Pasal 52 ayat 1 PP No. 43 Tahun 1993. Putusan Pengadilan Mengadili: Menyatakan bahwa Terdakwa Zainuddin telah terbukti secara sah dan menyakinkan bersalah melakukan tindak pidana : “Membiarkan orang lain dalam keadaan kecelakaan yang dilakukan olehnya sendiri”. Menghukum Terdakwa oleh karena itu dengan Pidana Penjara selama 2 dua minggu. Menetapkan hukuman tersebut tidak usah dijalankan kecuali apabila kemudian hari ada perintah lain dalam putusan Hakim, Terpidana sebelum habis masa percobaan selama 1 satu bulan telah melakukan perbuatan yang dapat dihukum. Memerintahkan barang bukti berupa : 1 satu lembar STNK BK 851 ZN atas nama Zainuddin, 1 satu STNK BK 1485 GH atas nama Indriaty, 1 satu Rachman Hakiki : Peranan Penyidik Polri Sebagai Penuntut Dalam Sistem Pemeriksaan Acara Cepat Studi Kasus Putusan Pengadilan Nomor : 04Pid.C2008PN-MDN, 2008. USU Repository © 2009 lembar SIM A atas nama Zainuddin, 1 satu lembar SIM A atas nama Salwinder Singh masing-masing dikembalikan kepada yang berhak. Membebankan Terdakwa membayar biaya perkara sebesar Rp. 1.000,- seribu rupiah. Demikian diputuskan oleh Hakim Pengadilan Negeri Medan pada hari: Selasa, tanggal 12 Pebruari 2008.

B. Analisa Kasus