Kerangka Berfikir KAJIAN TEORITIS, KERANGKA BERFIKIR DAN HIPOTESIS

cara memberikan beberapa pertanyaan kepda siswa secara langsung dan dijawab secara langsung satu persatu. Pada saat melakukan evaluasi seorang guru harus benar-benar memperhatikan dari seluruh siswa berapa persenkah siswa yang dapat menjawab dan berapa persenkah tujuan yang telah tercapai.

C. Kerangka Berfikir

Efektifitas adalah tercapainya atau terlaksananya suatu tujuan apa yang sudah direncanakan atau diinginkan sebelumnya. Keberhasilan dalam proses belajar mengajar tidak terlepas dari yang namanya metode. Metode diartikan sebagai suatu cara yang sistematik yang digunakan oleh guru dalam menyampaikan materi pelajaran agar tercapainya tujuan dari suatu pembelajaran. Adapun peranan metode tidak hanya sebagai alat yang dipergunakan untuk mencapai tujuan pendidikan akan tetapi mempunyai peranan lain diantaranya: metode berperan sebagai strategi mengajar, metode sebagai seni dalam mengajar dan metode sebagai alat untuk menciptakan proses belajar mengajar. Karena metode merupakan salah satu faktor pendukung dalam keberhasilan proses belajar mengajar maka pemilihan metode yang tepat menjadi suatu keharusan mengingat metode banyak sekali ragamnya. Metode bercerita merupakan salah satu bentuk dari macam-macam metode yang digunakan oleh guru. Metode berceritaadalah suatu cara yang digunakan oleh guru dalam menyampaikan materi pelajaran kepada anak didik dengan menuturkan cerita atau suatu peristiwa, kejadian atau pegalamannya yang dengan cerita tersebut dapat disampaikan pesan-pesan yang baik dan dapat dijadikan suatu pelajaran. Metode bercerita memiliki fungsi diantaranya: agar dapat memahami konsep ajaran Islam secara emosional, menanamkan nilai-nilai pendidikan yang baik, dapat membangkitkan imajinasi anak membangkitkan rasa ingintahu dan mempengaruhi perasaan sikap dan tingkah laku. Oleh sebab itu dalam memilih tema cerita harus diperhatikan beberapa aspek berikut: aspek religius, aspek paedagogis dan aspek psikologis. Selain memiliki fungsi metode bercerita juga memiliki tujuan yaitu agar anak didik memahami, menghayati, dan mengamalkan ajaran-ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari dan menambahkan rasa cinta anak kepada Allah, Rasul, dan Al-Qur’an. Maka, sangat diperlukan metode bercerita ini pada proses pembelajaran bidang studi Aqidah Akhlak terutama pada materi tentang kitab suci Al-Qur’an dan prilaku sahabat yang dengan metode bercerita tersebut diharapkan anak didik lebih dapat memahami, menghayati, dan mengamalkan ajaran-ajaran Al-Qur’an serta berprilaku seperti prilaku sahabat Rasul di dalam kehidupan sehari-hari.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Metodologi penelitian merupakan hal yang umum dilakukan dalam pengumpulan dan analisis data yang diperlukan, yang berguna dalam menjawab permasalahan yang dihadapi. Metodologi ini dimaksudkan untuk mendapatkan data yang kurat, valid dan signifikan dengan permasalahan.

A. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sejauh mana efektifitas metode bercerita dalam kegiatan pembelajaran aqidah akhlak pada materi kitab suci Al- Qur’an dan perilaku sahabat, bagaimana pelaksanaannya, serta kendala – kendala dan hal – hal apa sajakah yang menunjang pelaksanaan metode bercerita.

B. Waktu dan Tempat Penelitian

Waktu penelitian dan uji coba adalah sejak tanggal 6 Februari sampai dengan 29 April 2006, dan tempat penelitian adalah di sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri 13 Ulujami Jakarta Selatan.

C. Variable Penelitian

Variable adalah karakter dari unit observasi yang mempunyai variasi. Atau segala sesuatu yang dijadikan objek penelitian. Adapun variable pada judul penelitian ini adalah variabel tunggal yaitu:

Dokumen yang terkait

Efektifitas Metode Kisah Terhadap Hasil Pembelajaran Aqidah Akhlak Pada Siswa Kelas VIII Di SMP Al Mubarak Pondok Aren Tangerang Selatan

0 16 90

Pengaruh Motivasi Siswa Terhadap Prestasi Belajar Pada Bidang Studi Aqidah Akhlak : studi kasus kelas II madrasah tsanawiyah negeri(mtsn)1 pela mampang prapatan jakarta selatan

2 11 76

Implementasi KBK dalam proses pembelajaran aqidah akhlak di SDI Darunnajah Ulujami

0 11 103

Efektivitas Penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (Ktsp) Terhadap Proses Pembelajaran Aqidah Akhlak Kelas V Di Madrasah Ibtidaiyah Raudlatul Falah Kebagusan Pasar Minggu

2 37 101

Efektivitas penerapan strategi pembelajaran cooperatif tipe jigsaw learning pada bidang studi aqidah akhlak di MTs Ibnu Hajar

1 38 92

Metode Dakwah Kh. Mahrus Amin Di Pondok Pesantren Darunnajah Ulujami Jakarta Selatan

2 33 116

Efektifitas pembelajaran akidah akhlak pada siswa kelas IV di madrasah ibtidaiyah Alhikmah Kalibata Jakarta Selatan

3 17 78

pengaruh pembelajaran aqidah akhlak terhadap akhlak siswa pulang pergi da mukim di MA Khazanah Kebajikan

2 20 0

Efektivitas metode CTL (Contextual Teaching and Learning) dalam pembelajaran aqidah akhlak DI MTs Mathla’ul Anwar Cemplang Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor

0 28 98

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN INKUIRI PADA BIDANG STUDI AQIDAH AKHLAK Sariah Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau, Indonesia Email: syariah_byahoo.co.id Abstract - IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN INKUIRI PADA BIDANG STUDI AQIDAH AKHLAK

0 0 17