PERUMUSAN MASALAH KERANGKA KONSEPTUAL HIPOTESIS TUJUAN DAN MANFAAT PENELITAN

Herawati Saragih : Analisis Hubungan Pengawasan Terhadap Efisiensi Kerja Karyawan Pada Asuransi Bumiputera Cabang Pematang Siantar, 2009. USU Repository © 2009 yaitu: “Analisis Hubungan Pengawasan Terhadap Efisiensi Kerja Karyawan Pada Asuransi Bumiputera Cabang Pematang Siantar.”

B. PERUMUSAN MASALAH

Berdasarkan apa yang telah diuraikan dalam latar belakang masalah, penulis merumuskan masalah sebagai berikut : Apakah pengawasan berhubungan positif terhadap efisiensi kerja karyawan pada Asuransi Bumiputera Pematang Siantar?

C. KERANGKA KONSEPTUAL

Pengawasan yang dilaksanakan di perusahaan bertujuan agar sumber daya dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya sehingga tidak terjadi pemborosan yang dapat mengakibatkan kerugian. Didalam pengawasan terdapat elemen- elemen, yaitu : metode dan sifat pengawasan Siagian, 2003:114. Sedangkan efisiensi kerja adalah pelaksanaan pekerjaan yang terbaik dengan membandingkan output dengan input yang digunakan. Efisiensi disini adalah cara mengerjakannya, biaya, waktu, beban, dan jaraknya Sedarmayanti, 2001:112. Siagian 2003:113 menyatakan bahwa fungsi pengawasan harus dilaksanakan seefektif mungkin karena pelaksanaan fungsi pengawasan dengan baik akan memberikan sumbangan yang besar dalam meningkatkan efisiensi. Gambar 1.1. Kerangka Konseptual Sumber : Siagian 2003, Sedarmayanti 2001, dimodifikasi Pengawasan X - Metode - Sifat Efisiensi Kerja Y - Waktu - Cara Kerja Herawati Saragih : Analisis Hubungan Pengawasan Terhadap Efisiensi Kerja Karyawan Pada Asuransi Bumiputera Cabang Pematang Siantar, 2009. USU Repository © 2009

D. HIPOTESIS

Berdasarkan perumusan masalah , penulis merumuskan hipotesis sebagai berikut : Pengawasan Berhubungan Positif Terhadap Efisiensi Kerja Karyawan pada Asuransi Bumiputera Cabang Pematang Siantar.

E. TUJUAN DAN MANFAAT PENELITAN

1. Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengawasan terhadap efisiensi kerja pegawai pada Asuransi Bumputera Pematangsiantar. 2. Manfaat Penelitian Manfaat dari penelitian ini adalah : a. Bagi perusahaan Perusahaan diharapkan dapat mengetahui kendala yang dihadapi dan berusaha mencari solusi untuk masalah yang berkaitan dengan pengawasan dan efisiensi kerja. b. Bagi penulis Penelitian ini merupakan kesempatan bagi penulis untuk menerapkan teori- teori yang penulis terima di bangku perkuliahan serta menumbuhkembangkan dan memantapkan sikap profesionalisme dalam memasuki dunia kerja sesuai dengan profesinya nanti. c. Bagi peneliti lain Penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan perbandingan dan referensi dalam melakukan penelitian dimasa yang akan datang. Herawati Saragih : Analisis Hubungan Pengawasan Terhadap Efisiensi Kerja Karyawan Pada Asuransi Bumiputera Cabang Pematang Siantar, 2009. USU Repository © 2009

F. METODE PENELITIAN 1. Batasan Operasional