Latar Belakang Rumusan Masalah

commit to user

BAB 1 PENDALUAN

A. Latar Belakang

Pembelajaran kelas dan skills lab merupakan bagian yang penting dari proses pendidikan yang komplek dan harus terintegrasi dalam seluruh program pendidikan yang mengacu pada kurikulum, khususnya pencapaian tugas akhir bagi lulusan. Banyak kendala yang ditemukan pada saat persiapan dan pelaksanaan program di kelas dan di skills lab, banyaknya gendala ini secara langsung akan mempengaruhi hasil akhir dari kompetensi peserta didik. Kegiatan pembelajaran skills lab keperawatan medikal bedah melalui pengalaman belajar praktek di AKPER Bahrul Ulum Jombang di berikan di semester III dan IV, dalam pelaksanaanya mahasiswa di bimbing dosen pengampu untuk melakukan keterampilan keperawatan dan selanjutnya mahasiswa diberi kesempatan untuk praktek mandiri beserta teman lainya dalam satu klompok sehingga mereka bener-bener menguasai keterampilan tersebut, karena sebagai sarat untuk mengikuti kegiatan praktek klinik medikal bedah di rumah sakit. Beberapa permasalah sering sitemukan di lahan praktek berhubungan dengan pembelajaran skills lab diantaranya di kemukakan oleh khudhoifah 2006 : 7, yang menyatakan bahwa mahasiswa AKPER belum mempunyai kemampuan yang cukup dalam menerapkan keterampilan keperawatan yang di peroleh selama pendidikan, mahasiswa AKPER memiliki pengetahuan tetapi kurang dalam keterampilan. Perbedaan persepsi pengelola lab keperawatan medikal bedah commit to user dengan dosen pengampu menjadi hambatan dalam pelaksanaan proses pembelajaran skills lab keperawatan medikal bedah di institusi pendidikan karna belum adaya standar yg baku. Dari permasalahan di atas penulis tertarik untuk mengetahui seperti apa seluk beluk pembelajaran skills lab Keperawatan Medikal Bedah di lembaga pendidikan, untuk itu penulis melakukan penelitian tentang “analisa pembelajaran skills lab keperawatan medikal bedah semester III di AKPER Bahrul Ulum Jombang”

B. Rumusan Masalah

Pembelajaran skills lab keterampilan Keperawatan Medikal Bedah di AKPER Bahrul Ulum Jombang, pada hakikatnya merupakan pelaksanaan pengalaman belajar klinik PBP mata kuliah keperawatan medikal bedah, pelaksanaan di jaduwalkan dalam pembelajaran skills lab. Pembelajaram skills lab di mulai pada semester III untuk KMB 1 dan pada semester IV untuk KMB II. Pembelajaran skills lab Keperawatan Medikal Bedah di bawah koordinasi bagian skills lab dan bagian pendidikan, dengan pelaksanaanya oleh dosen pengampu mata kuliah keperawatan medikal bedah bersangkutan dan sasaranya adalah mahasiswa AKPER Bahrul ulum Jombang. Berdasarakan uraian tersebut, maka rumusan masalah penelitianya adalah : “bagaimana gambaran pembelajaran skills lab Keperawatan Medikal Bedah semester III di AKPER Bahrul Ulum Jombang?” Rumusan masalah tersebut dapat dirinci sebagai berikut : commit to user 1. Bagaimana perencanaan pembelajaran skills lab Keperawatan Medikal Bedah di AKPER Bahrul Ulum Jombang ? 2. Bagaimana pelaksanaan pembelajaran skills lab Keperawatan Medikal Bedah di AKPER Bahrul Ulum Jombang ? 3. Bagaimana Evaluasi pembelajaran skills lab Keperawatan Medikal Bedah di AKPER Bahrul Ulum Jombang ? 4. Hambatan – hambatan kendala apa saja yang dijumpai yang muncul dalam pelaksanaan pembelajaran skills lab Keperawatan Medikal Bedah di AKPER Bahrul Ulum Jombang ?

C. Tujuan penelitian