Hubungan antara Persepsi dan Perilaku Anggota Kelompok Pendeder Binaan UPTD

hal­hal yang mereka anggap akan membantu memuaskan kebutuhan­kebutuhan dan mengabaikan hal­hal yang menggangu, serta kemudian melihat kepada gangguan­ gangguan yang berlangsung lama dan meningkat.

2.2 Hubungan antara Persepsi dan Perilaku Anggota Kelompok Pendeder Binaan UPTD

Perilaku adalah derajat rasa positif atau negatif terhadap suatu objek psikologis, selain itu sikap merupakan faktor untuk menentukan atau meramalkan tingkah laku dan salah satu faktor penentu tingkah laku Desiyani 2003. Komponen dari sikap terdiri dari kognitif, afektif dan perilaku. Kognitif yaitu cara kita memandang suatu objek, kejadian, situasi atau idepikirangagasan tentang objek, sikap dan pengalaman. Afektif yaitu sikap yang terdiri dari perasaanemosi terhadap objek aktual, kejadian atau situasi seperti rasa takut, simpati, benci, marah, cinta dan lain­lain. Perilaku adalah kecenderungan untuk bertindak dalam menghadapi objek sikap antara lain lingkungan yang dialami oleh inderawi. Perilaku seseorang didasari pada persepsinya terhadap dunia Leavitt 1978, maka untuk mengubah perilaku seseorang ke arah suatu tujuan yang telah ditentukan dapat dipermudahkan dengan jalan memahami persepsi pada saat ini dari individu itu terhadap dunia. Pengalaman, tingkah laku dan persepsi merupakan tiga aspek yang saling berhubungan. Apa yang dilakukan seseorang tidak terlepas dari caranya mempersepsikan situasi, mengapresiasikannya atau apa yang ia ingat mengenai hal yang dihadapi. Yuniarti 2000, persepsi seseorang terhadap suatu objek tidak selalu mempengaruhi perilakunya, tergantung pada faktor internal dan eksternal lingkungannya serta perilaku menyikapi suatu masalah. Dengan demikian persepsi yang terbentuk yang ada dalam diri anggota kelompok pendeder binaan UPTD tidak terbentuk begitu saja setelah mengamati adanya suatu objek dalam hal ini program kesehatan ikan yang dicanangkan UPTD. Adanya program kesehatan ikan bagi anggota kelompok pendeder tersebut membuat suatu pandangan yang positif atau negatif setelah hasil dari realisasi program kesehatan ikan mempengaruhi pada pola usaha budidaya. Sehingga, dengan adanya program kesehatan ikan yang telah dicanangkan sebelumnya maka persepsi pada anggota kelompok pendeder binaan UPTD tentunya akan terbentuk perilaku apabila program UPTD berdampak positif atau negatif bagi anggota kelompok binaannya tersebut.

2.3 Faktor­faktor yang Berhubungan dengan Persepsi