Hasil Penelitian HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

66

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

V.1 Hasil Penelitian

V.1.1 Proses Penerbitan Paspor

Permohonan Paspor biasa dapat diajukan secara Manual Walk-in atau Online. Alur proses penerbitan paspor secara manual walk-in adalah sebagai berikut: Gambar V.1 Alur Penerbitan Paspor Manual Walk-in Sumber: www.imigrasi.go.id Adapun penjelasan alur permohonan paspor manual walk in sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara 67 1. Pemeriksaan kelengkapan berkas pemohon dan pengambilan nomor antrian. 2. Pemeriksaan keabsahan berkas. Pemeriksaan keabsahan berkas ini seperti pengambilan foto, sidik jari serta wawancara yang disesuaikan dengan berkas–berkas yang dibawa seperti kartu keluarga KK, kartu tanda penduduk KTP, akta kelahiran, ijazah atau surat nikah dengan data pada berkas pemohon. 3. Setelah pemeriksaan keabsahan berkas selanjutnya masuk pada identifikasi atau verifikasi biometrik. Verifikasi biometrik disini dimana petugas melakukan verifikasi terhadap data elektronik yang telah tersimpan, melakukan pemeriksaan cekal yang terhubung kepusat sistem akan secara otomatis mengirimkan identifikasi biometrik ke pusat. 4. Apabila identifikasi verifikasi berkas sudah selesai kemudian berlanjut ke proses adjudikator. Dimana petugas memeriksa dan membandingkan biodata pemohon lain yang dianggap mirip berdasarkan hasil data biometrik. 5. Tahap selanjutnya yakni proses pencetakan dan laminasi paspor, dilakukan pencetakan paspor, melakukan uji kualitas paspor, kemudian melakukan laminasi paspor dan melakukan pemindaian halaman. 6. Kemudian pengesahan paspor 7. Terakhir yakni pengambilan paspor dengan menyerahkan tanda terima dan bukti pembayaran paspor dari bank. Adapun alur proses penerbitan paspor secara online adalah sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara 68 Gambar V.2 Alur Penerbitan Paspor Secara Online Sumber: www.imigrasi.go.id Penjelasan alur permohonan paspor secara online sebagai berikut: 1. Pemeriksaan kelengkapan berkas pemohon. Berkas yang dimaksud yakni tanda terima pra–permohonan, tanda bukti pembayaran dari bank serta berkas permohonan. Tanda terima pra permohonan dimiliki ketika pemohon sudah melalukan pengisian data online untuk pembuatan paspor. Setelah pemeriksaan kelengkapan berkas selanjutnya untuk mengambil nomor antrian. 2. Tahap pemeriksaan kelengkapan berkas oleh petugas. Petugas memeriksa lagi dan memverifikasi data pemohon serta memindai berkas jika diperlukan. 3. Selanjutnya masuk pada identifikasi atau verifikasi biometrik. Verifikasi biometrik disini dimana petugas melakukan verifikasi terhadap data Universitas Sumatera Utara 69 elektronik yang telah tersimpan, melakukan pemeriksaan cekal yang terhubung kepusat. 4. Apabila identifikasi verifikasi berkas sudah selesai kemudian berlanjut ke proses adjudicator. Dimana petugas memeriksa dan membandingkan biodata pemohon lain yang dianggap mirip berdasarkan hasil data biometrik. 5. Tahap selanjutnya yakni proses pencetakan dan laminasi paspor. dilakukan pencetakan paspor, melakukan uji kualitas paspor, kemudian melakukan laminasi paspor dan melakukan pemindaian halaman. 6. Kemudian pengesahan paspor. 7. Terakhir yakni pengambilan paspor. V.1.2 Syarat-Syarat Pembuatan Paspor V.1.2.1 Syarat Administratif Bagi Warga Negara Indonesia yang berdomisili atau berada di wilayah Indonesia, permohonan Paspor biasa diajukan kepada Menteri atau Pejabat Imigrasi yang ditunjuk pada kantor Imigrasi setempat dengan mengisi aplikasi data dan melampirkan dokumen kelengkapan persyaratan yang terdiri atas : a. kartu tanda penduduk yang masih berlaku atau surat keterangan pindah keluar negeri; b. kartu keluarga; c. akta kelahiran, akta perkawinan atau buku nikah, ijazah, atau surat baptis; Universitas Sumatera Utara 70 d. surat pewarganegaraan Indonesia bagi Orang asing yang memperoleh kewarganegaraan Indonesia melalui pewarganegaraan atau penyampaian pernyataan untuk memilih kewarganegaraan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan; e. surat penetapan ganti nama dari pejabat yang berwenang bagi yang telah mengganti nama; dan f. Paspor biasa lama bagi yang telah memiliki paspor biasa. Dokumen kelengkapan persyaratan terebut harus dokumen yang memuat : nama; tanggal lahir; tempat lahir; dan nama orang tua.

V.1.2.2 Syarat Teknis

Permohonan Paspor biasa yang diajukan secara online memiliki persyaratan teknis sebagai berikut:

1. Persiapkan Berkas yang Diperlukan

Tidak seperti yang pernah diberlakukan sebelumnya, saat ini pemohon tidak perlu lagi mengunggah berkas pindaian dokumen pribadi saat melakukan pra-permohonan, melainkan hanya perlu mengisi data-data sesuai dengan urutan langkah-langkah pra-permohonan di situs imigrasi tersebut. Jadi pemohon tidak perlu melakukan scaning pada dokumen-dokumen yang disyaratkan, tetapi hanya perlu mempersiapkannya untuk nantinya dibawa ke Kantor Imigrasi. Universitas Sumatera Utara 71

2. Kunjungi Situs Imigrasi dan Isi Formulirnya

Kunjungi situs imigrasi.go.id , kemudian klik “Layanan Publik” lalu pilih “Layanan Paspor Online” yang berada di dalam kotak “Layanan Online”. Maka akan muncul tampilan seperti berikut : Gambar V.3 Halaman Depan Aplikasi Pada halaman “Layanan Paspor Online”, klik “Pra Permohonan Personal”. Setelah memilih “Pra Permohonan Personal”, akan muncul halaman Informasi Pemohon yang harus diisi dengan data pemohon seperti pada gambar berikut: Universitas Sumatera Utara 72 Gambar V.4 Form Input Data Pemohon 1 Kolom yang bertanda asterisk bintang merah wajib diisi. Pengisian data Informasi Pemohon ini dibagi menjadi beberapa bagian, pemohon dapat mengklik Lanjut atau Kembali. Pemohon harus memastikan data yang diisi adalah benar. Untuk pembuatan paspor baru pilih “Baru – Paspor Biasa” pada isian Jenis Permohonan, sementara untuk perpanjangan silakan pilih jenis permohonan yang sesuai, dan isi No. Paspor Lama. Pada isian jenis paspor, hanya ada pilihan paspor 48H pemohon. Artinya paspor perorangan 48Halaman. Sementara itu untuk bagian kantor pengurusanya, Kantor Imigrasi Kanim diisi dengan lokasi Kanim yang akan didatangi pemohon untuk membuat paspor, Kanim yang dipilih tidak harus sesuai dengan alamat pada KTP. Misalnya pemohon memilih Kanim Medan, maka pilihlah Kanim Kelas I Khusus Medan. Universitas Sumatera Utara 73 Setelah seluruh data pada halaman ini telah terisi, maka selanjutnya pemohon klik tombol “Lanjut”, maka akan keluat menu berikut ini, pemohon diwajibkan mengisi semuanya dengan lengkap sesuai dengan dokumen yang dimiliki oleh pemohon. Adapun tampilan halaman pengisian informasi pemohon sebagai berikut : Gambar V.5 Form Input Data Pemohon 2 Pada tahap pengisian informasi pemohon, Ada beberapa form aplikasi yang harus diisi oleh pemohon dengan lengkap Gambar V.6. Pengisian kolom alamat email harus dilakukan dengan benar, karena surat pengantar ke bank untuk pembayaran paspor dan juga bukti tanda terima permohonan paspor akan dikirim melalui email untuk dicetak print. Jadi pemohon harus memastikan semuanya lengkap dan tidak ada yang salah, karena jika ada yang salah, maka akan menghambat persetujuan aplikasi paspor. Universitas Sumatera Utara 74 Gambar V.6 Form Input Data Pemohon 3 Setelah itu pemohon akan diminta mengisi alamat rumah dan alamat kantor, kemudian alamat orangtua dan alamat lama yang tidak wajib diisi, Kemudian data Ayah dan Ibu atau SuamiIstri seperti pada Gambar V.7 dan Gambar V.8 berikut: Gambar V.7 Form Input Data Pemohon 4 Universitas Sumatera Utara 75 Gambar V.8 Form Input data Pemohon 5 Setelah semuanya lengkap, maka akan muncul tampilan informasi pembayaran dan konfirmasi permohonan. Dalam halaman ini, terdapat rincian biaya yang harus pemohon bayarkan untuk pembuatan paspor seperti pada Gambar V.9 berikut: Gambar V.9 Halaman Informasi Pembayaran dan Konfirmasi Permohonan Universitas Sumatera Utara 76

3. Proses Pembayaran

Setelah seluruh proses pengisian data selesai, pemohon mendapatkan email dari sistem imigrasi pusat yang berisikan surat pengantar untuk melakukan pembayaran. Email tersebut harus diccetak print untuk diserahkan ke pihak bank seperti pada Gambar V.10 Berikut: Gambar V.10 Lembaran Bukti Pengantar ke Bank Universitas Sumatera Utara 77 Adapun pembayaran biaya pembuatan paspor ini dapat dilakukan melalui 72 bankpos persepsi, diantaranya Bank Mandiri, Bank BCA, Bank BNI, Bank BNI Syariah, Bank BRI, Pos Indonesia, Bank Ekonomi, Panin Bank, Bank BJB, Bank Sumut, BIIMaybank, Bank CIMB Niaga, Commonwealth Bank, Bank HSBC, Citi Bank dan sebagainya. Pembayaran tersebut dapat dilakukan melalui Teller maupun ATM. Akan tetapi pihak Kanim Kelas I Khusus Medan lebih merekomendasikan melakukan pembayaran melalui teller, seperti yang disampaikan oleh Bapak Taufiq selaku Kepala Seksi Sarana Komunikasi, yakni : “Untuk pembayaran biaya pembuatan paspor bisa dilakukan di 72 bankpos persepsi. Pembayaran bisa dilakukan melalui teller ataupun melalui ATM. Tetapi kami lebih merekomendasikan agar masyarakat membayarnya melalui teller. Hal ini dikarenakan agar terhindar dari tidak tercetaknya bukti pembayaran. Kalau melalui teller kan sudah pasti akan keluar bukti pembayarannya, kalau pembayarannya melalui ATM, bisa saja tidak tercetak bukti pembayarannya struk dikarenakan kemungkinan pada saat itu ATM kehabisan kertas. Karena kan, bukti pembayaran itu merupakan salah satu syarat dokumen yang wajib dibawa pemohon ke kantor imigrasi untuk melakukan proses foto dan wawancara”. Hasil wawancara pada tanggal 15 Desember 2016 Adapun bukti pembayaran biaya pengurusan paspor seperti pada gambar V.11 berikut: Gambar V.11 Bukti Pembayaran Paspor Universitas Sumatera Utara 78 Setelah pemohon berhasil melakukan pembayaran, pemohon harus membuka email yang sebelumnya dikirimkan oleh pihak imigrasi dan klik URL yang ada di dalam email tersebut. Selanjutnya pemohon akan masuk ke situs imigrasi untuk melakukan konfirmasi pembayaran. Konfirmasi pembayaran dilakukan dengan memasukkan No.NTPN yang terdapat di dalam bukti pembayaran, dan mementukan tanggal kedatangannya ke kantor imigrasi seperti yang terdapat pada gambar V.12 berikut: Gambar V.12 Tampilan Informasi Pemohon Gambar V.13 Tampilan Informasi Kedatangan 1 Universitas Sumatera Utara 79 Gambar V.14 Tampilan Informasi Kedatangan 2 Setelah semua pada tahapan verifikasi ini selesai, pemohon mendapatkan email balasan dari imigrasi yang berisikan lampiran tanda terima permohonan. Pada tanda terma permohonan tersebut, terdapat Nomor Permohonan Imigrasi dan tanggal dan waktu kedatangan seperti yang terdapat pada gambar V.15 berikut: Gambar V.15 Tanda Terima Permohonan Universitas Sumatera Utara 80 Pemohon diwajibkan mencetak seluruh lampiran yang dikirimkan pihak imigrasi melalui email yang berjumlah 3 lembar, termasuk Bukti Pengantar ke Bank. Seluruh dokumen-dokumen tersebut harus di cetak pada kertas ukuran A4.

4. Datang ke Kantor Imigrasi

Pemohon diharapkan datang ke Kanim sesuai dengan jadwal yang tertera pada Tanda Terima Permohonan. Waktu yang yang telah ditetapkan Kanim untuk pengambilan nomor antrian adalah pukul 08.00 – 10.00, maka pemohon yang datang diatas jam 10.00, tidak mendapatkan nomor antrian. Setelah mendapatkan nomor antrian, pemohon dipersilahkan untuk menunggu pemanggilan nomor antrian di ruang tunggu. Pada saat nomor antrian pemohon dipanggil, maka pemohon dapat memasuki booth yang telah disediakan untuk melakukan proses foto dan wawancara. Setelah proses foto dan wawancara selesai, maka pemohon dapat kembali lagi ke Kanim untuk pengambilan paspor dalam waktu 3 hari kerja setelah melakukan proses foto dan wawancara. Universitas Sumatera Utara 81

V.2 Pembahasan