PENGARUH PEMAHAMAN PETANI PADI TENTANG PERUBAHAN IKLIM TERHADAP PERSEPSI PETANI PADI DALAM MENENTUKAN MASA AWAL TANAM PADI DI KELURAHAN PABEAN KECAMATAN PURWAKARTA KOTA CILEGON.

(1)

PENGARUH PEMAHAMAN PETANI PADI TENTANG

PERUBAHAN IKLIM TERHADAP PERSEPSI PETANI

PADI DALAM MENENTUKAN MASA AWAL TANAM

PADI DI KELURAHAN PABEAN KECAMATAN

PURWAKARTA KOTA CILEGON.

Skripsi

Diajukan Kepada Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

Untuk Memenuhi Persyaratan Mencapai Gelar Sarjana Pendidikan

(S.Pd)

Oleh:

Ajeng Prihantini

NIM. 1110015000021

JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI

SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

2015


(2)

(3)

(4)

(5)

(6)

i

Masa Awal Tanam Padi di Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon. Skripsi. Jakarta Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta

Tujuan Penelitian ini adalah untuk Mengetahui Pengaruh Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim Terhadap Persepsi Petani Padi dalam Menentukan Masa Awal Tanam Padi di Kelur`ahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon.

Metode dalam penelitian ini adalah metode survei dari pendekatan kuantitatif. Variabel penelitian terdiri dari Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim dan Persepsi Petani Padi dalam Menentukan Masa Awal Tanam Padi. Teknik pengumpulan data terdiri dari angket dan studi dokumen. Analisis data dalam penelitian ini diawali dengan pengukuran instrumen penilaian menggunakan skala Gutman, penilaian uji instrumen dilakukan dengan uji Validitas Konstruk yaitu menggunakan pendapat ahli, Pengolahan dan Penyajian data dilakukan dengan uji prasyarat, Koefisien Determinasi, Koefisien Korelasi, uji t, dan analisis regresi sederhana untuk menjelaskan keterkaitan Pengaruh Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim Terhadap Persepsi Petani Padi dalam Menentukan Masa Awal Tanam Padi.

Hasil penelitian menunjukan bahwa koefisien korelasinya sebesar 0,539, nilai

R square sebesar 0.276, t hitung 4,433 > t tabel 2,011 , Persamaan garis regresi Pemahaman petani padi tentang perubahan iklim terhadap persepsi petani padi

dalam menentukan masa awal tanam dapat dinyatakan dengan Y=

. Persamaan tersebut menunjukan bahwa nilai koefisien X sebesar 0,481 yang berarti Pemahaman petani padi tentang perubahan iklim (X) meningkat 1 poin maka persepsi petani padi dalam menentukan masa awal tanam (Y) akan meningkat 0,481 poin. Dari hasil uji hipotesis ini menunjukan bahwa dalam penelitian mengenai adanya hubungan yang positif antara Pemahaman petani padi tentang perubahan iklim” terhadap “persepsi petani padi dalam menentukan masa awal tanam sudah mendukung teori yang ada yaitu teori tentang Alam dan Akal Budi Manusia yang dikemukakan oleh profesor Broek “setiap masyarakat manusia itu mengintrepetasikan lingkungan alamnya melalui prisma dari corak kehidupannya yakni budayanya hanya dalam kerangka konseptual inilah lingkungan alam mampu mempengaruhi manusia.


(7)

ii ABSTRACT

Ajeng Prihantini (NIM : 1110015000021). The Influence of Understanding of Rice Farmer on Climate Change to Perception of Rice Farmer in Determining Early Days of Rice Planting at Pabean Sub-district, Purwakarta District, Cilegon. Undergraduate Thesis. Jakarta. Department of Social Science. Faculty of Tarbiya and Teaching Sciences. Syarif Hidayatullah State Islamic University (UIN).

The aim of this study is to determine the influence of understanding of rice farmer on climate change to perception of rice farmer in determining early days of rice planting at Pabean sub-district, Purwakarta district, Cilegon.

The study method is survey method from quantitative approach. The study variables are include from rice farmer’s understanding on climate change and the rice farmer’s perception in determining early days of rice planting. The data collecting technique is includes from questionnaires and study documents. Data analysis in this study is began by the measurement of assessment instruments using Gutman’s scale, the assessment test is conducted by the construct validity test viz. using expert opinion, the data processing and presenting which is conducted with the pre-requisite test, coefficient of determination, coefficient of correlation, t test and simple regression analysis to explain the relevance of the influence of the rice farmer’s understanding on climate change to rice farmer’s perception in determining early days of rice planting.

This study is indicated that coefficient of correlation by 0,539 , R value square by 0,276, t counted 4,433 > t table 2,011, regression line equation, the rice farmer’s understanding on climate change to perception of rice farmer in determining the early days of rice planting can be represented by Y- 4,642.X + 0,481. Those equations is indicated that the coefficient X value by 0,481 which means rice farmer’s understanding about climate change (X) increased 1 point then the rice farmer’s perception in determining the early days of rice planting (Y) will increase 0,481 point. From the result of hypothesis test, it is indicated that in this study about the positive relation betwixt the rice farmer’s understanding on climate change to rice farmer’s perception in determining early days of rice planting have supported the exists theory viz. theories of nature and human mind which is stated by Professor Brock “Every human society is interpreted their natural environment through their live style viz. their culture only in conceptual frame, it is the nature environment that is able to influence human.”

Keywords: Understanding, Perception, Climate Change, Early Days of Rice Planting


(8)

iii

serta karunia-Nya yang tiada batas sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi

yang berjudul “Pengaruh Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim

Terhadap Persepsi Petani Padi dalam Menentukan Masa Awal Tanam Padi di Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon”ini dengan baik. Sholawat dan salam semoga selalu tercurahkan atas baginda Nabi Muhammad SAW, yang telah memberikan cahaya dalam hidup penulis berupa cahaya Islam.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan sebagaimana yang diharapkan. Walaupun waktu, tenaga dan pikiran telah diperjuangkan dengan segala keterbatasan kemampuan yang penulis miliki, demi terselesaikannya skripsi ini agar bermanfaat bagi penulis khususnya dan bagi pembaca pada umumnya.

Ucapan terimakasih yang tak terhingga atas bimbingan, penghargaan, dukungan dan cinta. Untuk itu penulis sangat berterimakasih kepada:

1. Allah SWT yang telah memberikan nikmat dan karunia-Nya yang menjadikan

penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

2. Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta, Prof. Dr. Ahmad Thib Raya, MA.

3. Ketua Jurusan Pendidikan IPS, Dr. Iwan Purwanto, M.Pd yang telah tulus

ikhlas memberikan bimbingan, bantuan serta motivasi untuk menyelesaikan skripsi ini.

4. Sekertaris Jurusan Pendidikan IPS, Syarifullah, M.si yang telah tulus ikhlas

memberikan bimbingan, bantuan serta motivasi untuk menyelesaikan skripsi ini.

5. Ibu Jakiatin Nisa, Sebagai Dosen Pembimbing telah tulus ikhlas memberikan

bimbingan, bantuan serta motivasi untuk menyelesaikan skripsi ini.

6. Bapak Sodikin, M.Si. sebagai dosen pembimbing yang telah memberikan


(9)

iv

7. Bapak Andri Noor Ardiansyah yang telah ikut membantu penulis dalam

menyelesaikan skripsi terkait uji validasi konstruk.

8. Seluruh dosen Jurusan Pendidikan IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang

telah banyak memberikan pengarahan dan kemudahan dalam penyusunan skripsi ini.

9. Seluruh staf karyawan perpustakaan Universitas Islam Negri Syarif

Hidayatullah Jakarta, penulis ucapkan terimakasih atas pelayanan saat penulis mencari data-data.

10. Kelurahan Pabean, Kecamatan Purwakarta, kota Cilegon, yang telah

memberikan penulia banyak informasi dan mejadi sumber penelitian.

11. Para petani padi di Kelurahan Pabean yang telah memberikan penulia banyak

informasi dan mejadi sumber penelitian.

12. BMKG Cabang Ciputat, yang telah memberikan informasi tentang iklim.

13. Keluarga Lina Sobariyah dan Mahmud, yang telah memberikan fasilitas,

terimakasih atas kebaikan kalian.

14. Kedua orangtua yang sangat penulis cintai, Bapak Hendri Ediono dan Ibu

Muji Prihatin yang senantiasa tidak henti-hentinya memberikan doa, motivasi dan dukungan baik moril dan materi kepada penulis dalam penyelesaian skripsi.

15. Kepada Keluarga tercinta. Adikku Qori Amrirullah. Terimakasih atas

dukungan dan motivasi yang telah kalian berikan kepada penulis.

16. Sahabat-Sahabat SMA yang telah memberikan Dukungan Motivasi dan

Semangat Anggi Eka Amalia. Terimakasih tetap menjadi sahabat yang bisa menerima apa adanya.

17. Sahabat-Sahabat Seperjuangan, teman sekelas Geografi dan teman kosan,

Metri Apriyana, Tuti Alawiyah, Ruqoyah Fitriaanissa, Risalatul Muawanah. Terimakasih telah memberi arti persahabatan yang tulus.

18. KELUARGA BESAR UKM KMPLHK RANITA, yang hampir 5 tahun telah

memberikan penulis banyak pelajaran dan pengalaman di sela-sela kesibukan kuliah. Terimakasih atas semua ilmu dan pengalaman yang telah diberikan kepadaku dan mengajarkanku arti persaudaraan, hidup dialam bebas dan


(10)

v

19. Kepada semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu

terimakasih atas doa dan bantuannya.

Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam penulisan skripsi ini. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan saran dan kritik yang dapat membangun demi kesempurnaan skripsi ini. Harapan penulis, semoga skripsi ini bermanfaat khususnya bagi penulis umumnya bagi semua pihak yang membacanya.

Jakarta, 04 Agustus 2015


(11)

vi DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN PEMBIMBING LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI

SURAT PERNYATAAN KARYA ILMIAH LEMBAR UJI VALIDASI KONSTRUK

ABSTRAK ... i

KATA PENGANTAR ... ii

DAFTAR ISI ... iii

DAFTAR GRAFIK ... iv

DAFTAR TABEL ... v

BAB I PENDAHULUAN A.Latar Belakang Masalah ... 1

B.Identifikasi Masalah ... 10

C.Pembatasan Masalah ... 10

D.Rumusan Masalah ... 10

E. Tujuan Penelitian ... 11

F. Manfaat Penelitian ... 11

BAB II KAJIAN TEORITIK A. Landasan Teori ... 13

1. Pengertian Cuaca ... 13

2. Pengertian Iklim ... 13

3. Unsur-Unsur Cuaca dan Iklim ... 17

4. Keragaman Iklim di Indonesia ... 17

5. Perubahan Iklim ... 21

6. Hubungan Timbal Balik Bumi-Manusia ... 24

7. Pengertian Pemahaman ... 28


(12)

vii BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A.Lokasi dan Waktu Penelitian ... 31

B.Metode dan Disain Penelitian ... 31

C.Penetapan Variabel Penelitian ... 32

D.Populasi dan Sampel ... 33

E. Teknik Pengumpulan Data ... 35

F. Pengukuran Instrumen Penelitian ... 36

G.Penilaian Uji Instrumen ... 37

H.Teknik Analisa Data ... 37

I. Pengolahan dan Penyajian Data ... 38

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN A.Deskripsi Daerah Penelitian ... 43

B.Karakteristik Umum Responden ... 49

C.Pengaruh Pemahaman terhadap Persepsi ... 50

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN A.Kesimpulan ... 60

B.Saran ... 61

DAFTAR PUSTAKA ... 63 LAMPIRAN


(13)

viii

DAFTAR GRAFIK

GRAFIK 4.1 Suhu Udara 50

GRAFIK 4.2 Curah Hujan 51

GRAFIK 4.3 Kelembaban 52

GRAFIK 4.4 Angin 53


(14)

ix

DAFTAR TABEL

TABEL 1. 1 Kerentanan Lahan Padi Sawah terhadap

Kekeringan (ha)

6

TABEL 2. 1 Klasifikasi Nilai Q dan Tipe Iklim 17

TABEL 2.2 Tren Perubahan Temperatur Permukaan Bumi

dari Beberapa Kajian Iklim di Indonesia

19

TABEL 3.1 Jumlah Responden 34

TABEL 3.2 Kisi-Kisi Pedoman Kuisioner 35

TABEL 3.3 Pedoman Data Perubahan Iklim 36

TABEL 4.1 Luas Wilayah Kelurahan Pabean 44

TABEL 4.2 Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin 45

TABEL 4.3 Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian 45

TABEL 4.4 Pertanian Tanaman Pangan 46

TABEL 4.5 Pertanian Tanaman Obat 47

TABEL 4.6 Jenis Perkebunan Swasta 47

TABEL 4.7 Kehutanan Menurut Kepemilikan 47

TABEL 4.8 Jenis Peternakan 48

TABEL 4.9 Ketersediaan Hijauan Pakan Ternak 49

TABEL 4.10 Bahan Galian 49

TABEL 4.11 Sumber Daya Alam 49


(15)

1 BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Menurut Andri Noor, Saat ini dunia sedang digoncangkan terhadap isu perubahan iklim karena dampaknya yang luas terhadap sektor kehidupan dan mengancam kehidupan manusia. Perubahan iklim sebagai implikasi dari pemanasan global, yang disebabkan oleh kenaikan gas-gas rumah kaca terutama karbondioksida (CO2) dan metana (Ch4). 1

Menurut Rani Moediarto dan Peter Stalker, Sebagian dari karbon dioksida ini dapat diserap kembali, antara lain melalui proses fotosintesis, namun kebanyakan negara memproduksi jauh lebih cepat ketimbang

kecepatan penyerapannya oleh tanaman atau pohon karena sekarang negara –

negara maju mengeluarkan banyak emisi lebih banyak perkapita, karena mereka membakar lebih banyak bahan bakar fosil, namun negara-negara berkembang pun mulai menyusul menyumbang emisi gas-gas ini. namun kondisinya emisi tiap negara memperparah krisis dunia kita, Indonesia dan banyak negara lain sudah menggunduli jutaan hektar hutan dan merusak lahan rawa yang tidak hanya mengahasilkan karbon dioksida namun mengurangi jumlah pohon, kerusakan hutan yaitu dari 600.000 hektar per tahun pada tahun 1980an menjadi sekitar 1.6 juta hektar per tahun di penghujung tahun 1990an. Akibatnya, tutupan hutan menurun secara tajam – dari 129 juta hektar pada tahun 1990 menjadi 82 juta di tahun 2000, dan diproyeksikan menjadi 68 juta hektar di tahun 2008, sehingga kini setiap tahun Indonesia semakin mengalami

penurunan daya serap karbon dioksida.2

Kerusakan lingkungan yang terjadi tersebut pun telah dijelaskan di dalam Alquran

1Andri Noor A, Klimatologi Umum, (Jakarta :Uin jakarta Press, 2014), h.108.

2Rani Moediarto dan Peter Stalker, Sisi Lain Perubahan Iklim Jakarta, (Jakarta :UNDP, 2007) , h. 3-4.


(16)

ظ

داسفلا

يف

بلا

حبلا

ا ب

تبسك

يديأ

سا لا

م قي يل

ضعب

ي لا

ا ل ع

م لعل

عج ي

لق

ا يس

يف

ض أا

ا ظ اف

فيك

اك

ةبقاع

ي لا

م

لبق

اك

مه ثكأ

يك شم

Artinya : “Telah tampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena

perbuatan tangan manusia; Allah menghendaki agar mereka merasakan sebagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (kejalan yang benar). Katakanlah (Muhammad), “Bepergianlah di bumi lalu lihatlah

bagaimana kesudahan orang-orang dahulu. Kebanyakan dari mereka adalah orang-orang yang mempersekutukan (Allah)”. (QS. Ar Rum [30] : 41-42 ).3

QS Ar Rum ayat 41-42 menjelaskan bahwa terjadinya berbagai jenis bencana karena ulah manusia yang mengeksploitasi alam tanpa di imbangi dengan upaya pelestarian.

Laporan terbaru yang dikeluarkan International Panel on Climate

Change (IPCC), Assessment Report ke lima yang dirilis 2013, menyebutkan di akhir abad 21 peningkatan suhu permukaan global diproyeksikan melebihi 1.5-2°C relatif terhadap tahun 1850-1900 pada sebagian besar scenario (likely ; 60%-100%). Peningkatan suhu akan terus terjadi bahkan setelah tahun 2100. Peningkatan GRK juga menyebabkan kawasan belahan bumi utara pada

periode 1983 – 2012 menjadi periode 30 tahunan terhangat dalam periode

1400 tahun terakhir. Laju peningkatan tinggi muka air laut terus meningkat sejak pertengahan abad ke-19. Tinggi muka air laut global telah meningkat 0.19 meter dalam rentang periode 1901-2010. Selama abad ke-21 mendatang laju peningkatan tinggi muka air laut akan terus meningkat melewati hasil observasi antara tahun 1971-2010 sebagai dampak pemanasan lautan dan

mencairnya glasier serta lapisan es di permukaan bumi.4

3Masa-masa SMA, Kerusakan Lingkungan, 2015, (http://www.areskabet.blogspot.com).

4Ari Mochamad, dkk. , Merespon Ancaman Perubahan Iklim. Adaptasi sebuah proses yang mendesak dan Proirotas, (Jakarta: DNPI 2013) , h.10.


(17)

3

Menurut Eko Shodiq, dampak perubahan iklim pada peningkatan

temperatur sebenarnya sudah ditengarai sejak tahun 1990-an. Department for

International Development (DFID), badan dari pemerintah Inggris yang

mengurusi bantuan pembangunan untuk negara-negara lain) dan World Bank

(2007) melaporkan rata-rata kenaikan suhu per tahun sebesar 0,3 derajat celsius. Pada tahun 1998 terjadi kenaikan suhu yang luar biasa mencapai 1

derajat celsius.5

Menurut Laporan Global Humanitarian Forum (The Anatomy of

Silent Crisis, 2009), bencana hidrometeorologi akan menjadi ancaman terbesar manusia pada tahun-tahun mendatang, karena saat pemanasan global yang berdampak pada mencairnya es di kutub, suhu di pegunungan salju menghangat, dan negara-negara di dunia khususnya Asia termasuk Indonesia semakin terancam oleh

bencana hidrometeorologi yang terus meningkat.6

“Menurut Nina Sardjunani, sebagaimana terjadi di banyak kawasan di seluruh dunia, dampak perubahan iklim yang teramati di Indonesia meliputi kekurangan air, meningkatnya frekuensi banjir, kekeringan, banjir pesisir,

wabah penyakit, gagal panen di sektor pertanian, dan sebagainya”. 7

Kementrian Lingkungan Hidup telah menyatakan bahwa banjir, kekeringan, longsor, dan kebakaran hutan merupakan beberapa jenis bencana alam yang berhubungan dengan iklim yang lazim terjadi di Indonesia,

Peningkatan Suhu Udara Permukaan (Surface Air Temperature/SAT)

dipandang sebagai persoalan perubahan iklim utama yang disebabkan oleh kenaikan emisi CO2 dan gas-gas rumah kaca lainnya yang diakibatkan oleh aktivitas manusia. Berdasarkan pengamatan bulanan, SAT di Indonesia selama periode 100 tahun telah menunjukkan terjadinya perubahan iklim dalam tingkat tertentu di Indonesia. Data yang dikumpulkan dari stasiun-stasiun yang jumlahnya terbatas telah menunjukkan terjadinya kenaikan suhu sekitar 0,5°C sepanjang abad ke-20. Besaran kenaikan suhu ini selaras dengan laju kenaikan

5Eko Shodiq, “kajian dampak perubahan iklim terhadap produktivitas kacang hijau (Phaseolus radiatus L.) di lahan kering,” Skripsi, h. 2, dipublikasikan.

6Sri Nurhayati, “ Bencana hidrometeorologi dan upaya adaptasi perubahan iklim”

Jurnal Kesejahteraan Sosial, Vol. V, 2013, h. 10.

7

Nina Sardjunani, dkk., “Strategi Pengarusutamaan AdaptasiKe dalam Perencanaan


(18)

rata-rata suhu global sebagaimana yang diestimasi dalam AR-4IPCC, sekitar

0,7°C ± 0,2 per abad.8

Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB),

selama tahun 2002–2012, sebanyak 92,1% bencana di Indonesia disebabkan

faktor hidrometeorologi. Bahkan pada tahun 2013, persentase tersebut meningkat menjadi 97%. Kerusakan lingkungan dan perubahan iklim global diduga menjadi pemicu. Prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), bencana hidrometeorologi akan terus berlangsung hingga pertengahan Mei 2013, karena adanya anomali suhu muka air laut yang menghangat di perairan Indonesia yang menyebabkan pasokan uap air melimpah sehingga curah hujan berintegrasi tinggi terjadi di berbagai wilayah

Indonesia.9

Menurut Nina Sardjuani, salah satu pengaruh utama iklim di Indonesia adalah „El Niño-Southern Oscillation’ yang setiap beberapa tahun memicu berbagai peristiwa cuaca ekstrem kita. El Niño berkaitan dengan berbagai perubahan arus laut di Samudera Pasifik yang menyebabkan air laut menjadi luar biasa hangat. Kejadian sebaliknya, arus menjadi amat dingin, yang disebut La Niña. Yang terkait dengan peristiwa ini adalah „Osilasi Selatan‟ (Southern Oscillation) yaitu perubahan tekanan atmosfer di belahan dunia

sebelah selatan. Perpaduan seluruh fenomena inilah yang dinamakan El

Niño-Southern Oscillation atau disingkat ENSO. Pada saat terjadi El Niño, kita biasanya lebih sering mengalami kemarau. Ketika terjadi La Niña kita lebih sering dilanda banjir. Dalam kurun waktu 1844-2006, dari 43 kemarau

panjang, sebanyak 37 kali berkaitan dengan El Niño. ENSO ini adalah juga

salah satu faktor utama meningkatnya kekerapan kebakaran besar hutan dan terbentuknya kabut asap di atmosfer yang menyesakkan napas. Bahaya lain yang berkaitan dengan iklim di Indonesia adalah lokasi dan pergerakan siklon tropis di wilayah selatan timur Samudera India (Januari sampai April) dan sebelah timur samudera Pasifik (Mei sampai Desember). Di beberapa wilayah

8 Ibid., h. 2.


(19)

5

Indonesia hal ini dapat menyebabkan angin kencang dan curah hujan tinggi yang dapat berlangsung hingga berjam-jam atau berhari-hari. Angin kencang juga sering terjadi selama peralihan angin munson (angin musim hujan) dari

arah timur laut ke barat daya.10

Menurut Ari Muhammad, Di Indonesia sektor pertanian memegang peranan penting dalam aspek ekonomi. Sektor pertanian menyumbang sekitar 11,49% dari produk nasional bruto (PDB) pada tahun 2009. Terkait dengan masalah demografi, sektor pertanian mempekerjakan sebanyak 365,61 % pekerja dari angkatan kerja (41.494.941 diantara 116.530.000). sektor pertanian saat ini tengah menghadapi beberapa persoalan serius terutama perubahan iklim global serta krisis pangan dan energi, sektor pertanian di Indonesia harus bertanggung-jawab untuk meningkatkan ketahanan pangan dan berkontribusi pada produksi bio-energi. Namun demikian, fenomena perubahan iklim global

dapat mempengaruhi produksi pertanian.11

“Menurut Fitri Kurniawati Walaupun berkontribusi relatif kecil

(sekitar 7%) terhadap emisi GRK nasional, namun sektor pertanian, terutama subsektor tanaman pangan, mengalami dampak perubahan iklim yang cukup besar. Sektor pertanian Menyediakan lapangan kerja bagi sekitar 40%

angkatan kerja Indonesia, menjaga ketahanan pangan”.12

Menurut Nina Sardjani, tiga faktor utama yang terkait dengan perubahan iklim global, yang berdampak terhadap sektor pertanian adalah: (1) perubahan pola hujan dan iklim ekstrim (banjir dan kekeringan), (2) peningkatan suhu udara, dan (3) peningkatan muka laut. Kejadian iklim ekstrim antara lain menyebabkan: (a) kegagalan pertumbuhan dan panen yang berujung pada penurunan produktivitas dan produksi; (b) kerusakan sumber daya lahan pertanian; (c) peningkatan frekuensi, luas, dan bobot/intensitas

10Rani Moediarto, & Peter Stalker, Sisi Lain Perubahan Iklim Jakarta :(Jakarta :UNDP 2007), h. 5.

11Nina sardjani,dkk, Strategi Pengarusutamaan Adaptasi Ke Dalam Perencanaan Pembangunan Nasional Per Sektor, (Jakarta: Bapennas 2012), h. 15.


(20)

kekeringan; (d) peningkatan kelembaban; dan (e) peningkatan intensitas

gangguan organisme pengganggu tanaman (OPT).13

Tanaman pangan dapat dipandang sebagai yang paling rentan diantara tanaman lainnya terhadap perubahan global. Konsekuensi kegagalan atau kerugian panen juga akan memberikan implikasi yang serius terhadap masalah ketahanan pangan. Diantara tanaman pangan tanaman padi harus mendapatkan perhatian lebih. Tabel 1.1 memperkirakan kerentanan lahan padi terhadap

kekeringan.14

Tabel 1.115 Kerentanan Lahan Padi Sawah terhadap Kekeringan (ha)

Provinsi Sangat

Rentan Rentan

Total Lahan Sawah Jawa Barat Banten Jawa Tengah DI Yogyakarta Jawa Timur Bali Nusa Tenggara Lampung Sumatera Selatan Sumatera Utara Total - - 2.322 - 1.580 - 38.546 29.378 - 2.055 30.863 26.588 142.575 3.652 70.802 14.758 105.687 168.887 184.993 342.159 1.090.964 971.474 192.904 1.053.882 69.063 1.313.726 85.525 214.576 278.135 439.668 524.649 5.143.602

Sampai saat ini pasokan pangan masih tetap mengandalkan sistem pertanian konvensional yang antara lain dicirikan oleh ketergantungannya yang tinggi terhadap iklim. Keputusan petani tentang apa yang akan diproduksi, berapa banyak, kapan, dimana, teknik budidaya apa yang akan

13FitriKurniawati. “Pengetahuan dan Adaptasi Petani Sayuran Terhadap Perubahan Iklim,” Tesis pada Program Studi Magister Ilmu Lingkungan Program Pascasarjana Universitas Padjajaran Bandung. 2012, h. 2.

14Nina sardjani,dkk, Strategi Pengarusutamaan Adaptasi Ke Dalam Perencanaan Pembangunan Nasional Per Sektor, (Jakarta: Bapennas 2012), h. 21.

15


(21)

7

diaplikasikan sangat dipengaruhi oleh iklim. Pada zaman dahulu para orang tua sudah bisa membaca alam, dan biasanya disebut dengan ilmu titen adalah ilmu mengamati sesuatu dari gejala alam, biasanya berdasarkan pengalaman yang berulang-ulang (kejadian dalam kehidupan, peristiwa di alam). Salah satu ilmu titen adalah pranoto mangsa yang berisikan pembagian masa dalam satu tahun untuk melakukan suatu pekerjaan, terutama bertani. Ada masa untuk menanam, ada masa untuk menyiangi dan ada masa untuk panen. Hitungannya selalu tepat karena ekosistem pada masa itu masih berimbang. Sehingga datangnya musim hujan bisa diprediksi dan lamanya musim kemarau bisa diprediksi. Namun pranoto mangsa tersebut saat ini sudah tidak sesuai lagi, karena adanya perubahan iklim secara global. Karena itu sudah

banyak ditinggalkan.16

Cara alternatif untuk mengetahui bagaimana iklim sedang berubah adalah dengan menanyakannya kepada petani. Namun demikian, pengetahuan petani mengenai perubahan iklim masih sangat terbatas. Agar pengambilan keputusan berkaitan dengan perubahan iklim dapat dibuat berdasarkan informasi yang lengkap, maka petani membutuhkan informasi tentang:

1. konsekuensi yang mungkin terjadi akibat perubahan iklim,

2. persepsi masyarakat tani tentang konsekuensi tsb,

3. opsi adaptasi perubahan iklim yang tersedia, serta

4. manfaat memperlambat akselerasi perubahan iklim17

Dengan demikian, pemahaman terhadap persepsi petani tentang perubahan iklim sangat penting karena persepsi tersebut membentuk kesiapan petani untuk melakukan adaptasi dan penyesuaian-penyesuaian teknik budidayanya Pendekatan yang mensejajarkan persepsi dengan pengamatan meterorologis sangat dibutuhkan pada saat menyatakan indikasi adanya variabilitas iklim atau perubahan iklim. Pendekatan yang mensejajarkan

16Sahat, M.Pasaribu, dkk, “Laporan Akhir Penelitian Peningkatan Kapasitas Adaptasi Petani didaerah Marjinal Terhadap Perubahan Iklim” (Departemen Pertanian :2008), h. 5.

17

Witono Adiyoga, dkk., “Persepsi Petani Dan Adaptasi Terhadap Perubahan Iklimstudi kasus sayuran dataran tinggi dan rendah di Sulawesi Selatan (Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian) 2012, h. 6.


(22)

persepsi dengan pengamatan meteorologis sangat dibutuhkan pada saat

menyatakan indikasi adanya variabilitas iklim atau perubahan iklim 18

Berdasarkan tesis S2 program studi magister ilmu lingkungan Program

pascasarjana universitas padjajaran bandung, yang berjudul “Pengetahuan

dan Adaptasi Petani Sayuran Terhadap Perubahan Iklim.” Diperoleh informasi bahwa Seluruh petani sayuran di Desa Cibodas mengetahui adanya perubahan pada parameter iklim yang menjadi indikator perubahan iklim seperti: pergeseran musim, peningkatan curah hujan, perubahan kecepatan angin dan

peningkatan suhu udara”.19

Berdasarkan wawancara dengan beberapa petani di Kelurahan Pabean pada tanggal 18 Februari 2015 menurut, Bapak Santawi, salah seorang petani di Kelurahan Pabean, bahwa pertanian di kelurahan pabean merupakan pertanian sawah tadah hujan, jadi mereka menanam padi hanya satu tahun sekali saat musim hujan,dan hasil padi mereka digunakan pribadi sebagai sumber makanan pokok mereka sehari-hari, dan hanya sebagian kecil saja yang dijual. Saat musim kemarau sawah mereka ditanami oleh tanaman palawija, maka para petani sangat bergantung dengan iklim, seperti curah hujan untuk bisa menanam padi. Menurut mereka musim hujan datangnya tidak bisa ditebak dan waktu hujan turun sudah bergeser, hal ini diperkuat oleh pernyataan yang dilontarkan oleh ibu Yayah bahwa pada tahun 2011 pada bulan Oktober mereka memulai menyebar benih di pembenihan, karena setelah turun hujan pertama menandakan berakhirnya musim kemarau, lalu setelah 25-30 hari mereka menyebar benih, lalu mereka mulai menanam padi disawah dan saat itu hujan turun, namun pada tahun 2012, saat mereka menyebar benih padi pada bulan Oktober tetapi hujan pertama tidak turun tetapi mereka tetap menyemai padi dan sudah 25 hari melewati masa penyemaian hujan besar juga tidak turun yang menyebabkan mereka

18Witono Adiyoga, dkk., “Persepsi Petani Dan Adaptasi Terhadap Perubahan Iklimstudi kasus sayuran dataran tinggi dan rendah di Sulawesi Selatan (Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian) 2012, h. 6.

19

FitriKurniawati. “Pengetahuan dan Adaptasi Petani Sayuran Terhadap Perubahan Iklim,” Tesis

pada Program Studi Magister Ilmu Lingkungan Program Pascasarjana Universitas Padjajaran Bandung. 2012


(23)

9

mengalami gagal panen. Lalu usaha yang mereka lakukan ditahun berikutnya yaitu hanya menunggu hujan besar datang baru mulai menyebar benih padi, jika hujan tidak turun mereka lebih baik tidak mulai menyebar benih padi.

Hal yang dilakukan oleh para petani yaitu mereka hanya pasrah terhadap kondisi iklim karena mereka tidak mengetahui pemahaman tentang perubahan iklim, karena pemahaman tentang perubahan iklim berpengaruh terhadap persepsi mereka dalam menentukan masa awal tanam padi. Pemahaman adalah suatu kemampuan seseorang dalam mengartikan, menafsirkan, menerjemahkan, atau menyatakan sesuatu dengan caranya sendiri tentang pengetahuan yang pernah diterimanya, perubahan Iklim adalah Perubahan pola dan intensitas unsur iklim pada waktu/periode tertentu. Jadi Pemahaman perubahan iklim adalah kemampuan petani dalam mengartikan, menafsirkan, menerjemahkan atau menyatakan fenomena perubahan iklim dengan caranya sendiri tentang pengetahuan perubahan iklim yang pernah

diterimanya. Sedangkan persepsi merupakan aktivitas mengindera,

mengintegrasikan dan memberikan penilaian pada obyek-obyek fisik maupun obyek sosial, dan penginderaan tersebut tergantung pada stimulus fisik dan stimulus sosial yang ada di lingkungannya. Menentukan awal musim tanam berarti bagaimana petani mengintegrasikan melalui penginderaan mereka dan memberikan penilaian dalam menentukan masa awal tanam, karena untuk memberikan penilaian untuk menentukan masa awal tanam dibutuhkan pemahaman yang benar tentang iklim, sesuai dengan pernyataan Vidal De Blache yaitu” bumi tidak mendiktekan perilaku manusia. Bumi hanya sekedar menawarkan berbagai kemungkinan, sedangkan manusia yang menentukan pilihannya”. 20

Maka dari itu mereka harus memahami fenomena perubahan iklim supaya mereka bisa melakukan penyesuaian atau adaptasi mereka dalam hal penentuan masa awal tanam padi.

Kelurahan Pabean merupakan salah satu kelurahan di Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon dengan luas 350 Km2 dengan luas wilayah tanah sawah hujan 98,540 Ha, tanah kering 221,08, tanah perkebunan 0,93 Ha. Data


(24)

tahun 2015 jumlah penduduk di kelurahan Pabean 3256 jiwa dengan total 397

jumlah petani dengan 194 jiwa petani dan 203 jiwa buruh tani 203 jiwa.21

Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan maka penelitian

ini mencoba menggali informasi mengenai “Pengaruh Pemahaman Petani

Padi tentang Perubahan Iklim Terhadap Persepsi Petani Padi dalam Menentukan Masa Awal Tanam Padi di Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian yang telah dikemukakan di latar belakang, maka masalah yang dapat diidentifikasi antara lain :

1. Para petani sangat bergantung dengan iklim karena sawah yang mereka

miliki merupakan sawah tadah hujan.

2. Kurangnya Pengetahuan Petani tentang Pengetahuan tentang perubahan

Iklim.

3. Persepsi Petani Padi sudah mulai tidak tepat dalam menentukan masa awal

tanam padi.

C. Batasan Masalah

Dari identifikasi masalah yang telah di jelaskan, maka batasan masalah pada penelitian ini tentang mengena Pengaruh Pemahaman Petani tentang Perubahan Iklim dengan Persepsi Petani untuk Menentukan Masa Awal Tanam Padi pada Masyarakat Petani di Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon.

D. Rumusan Masalah

Agar dalam penelitian ini tidak menyimpang, maka perlu adanya perumusan masalah. Adapun perumusan masalah ini adalah :


(25)

11

Bagaimanakah Pengaruh Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim Terhadap Persepsi Petani Padi dalam Menentukan Masa Awal Tanam Padi di Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon?

E. Tujuan Penelitian

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemahaman petani padi tentang perubahan iklim terhadap persepsi petani padi dalam menentukan masa awal tanam padi di kelurahan pabean kecamatan purwakarta kota cilegon.

F. Manfaat Penelitian

Manfaat dari Penelitian ini adalah :

1. Manfaat secara teoritis.

Diharapkan penelitian ini bisa menjadi acuan dan bermanfaat untuk perkembangan ilmu, khususnya dalam penelitian Geografi yang mengkaji tentang permasalahan Perubahan Iklim.

2. Manfaat secara praktis

a. Bagi Petani yaitu sebagai Pedoman dan pengetahuan untuk proses

pengembangan pertanian

b. Bagi Mahasiswa Memperluas khasanah pengetahuan bagi

pengembangan ilmu lingkungan hidup dan upaya melestarikan lingkungan.

c. Bagi Bidang Pendidikan, penelitian ini menjadi sumber belajar pada

pelajaran geografi kelas X semester dua Bab Atmosfer, Sub Bab Faktor-Faktor Penyebab Perubahan Iklim Global (el nino dan la nina) serta Dampaknya terhadap Kehidupan, dan pelajaran geografi kelas XI semester dua Bab Lingkungan Hidup & Pembangunan Berkelanjutan Sub Bab Keterbatasan Ekologis dalam Pembangunan dan Upaya mengatasinya, Bab Pelestarian Lingkungan Hidup Sub Bab Kerusakan Lingkungan Hidup.


(26)

d. Bagi Pemangku Kebijakan yaitu diharapkan sebagai bahan pertimbangan bagi para pengambil kebijakan dalam permasalahan lingkungan dan masyarakat menjadi sadar akan Pengetauan tentang Perubahan Iklim.

e. Bagi Peneliti Sebagai salah satu sumber data dan informasi bagi


(27)

13 BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Landasan Teori 1. Pengertian Cuaca

Setiap hari tentunya tidak selalu hujan, dan tidak selalu panas karena cuaca bisa berubah-ubah setiap saat.

menurut World Climate Conference,1979 “Cuaca adalah keadaan

atmosfer secara keseluruhan pada suatu saat, termasuk perubahan, perkembangan, dan menghilangnya suatu fenomena”. 1

2. Pengertian Iklim

Keadaan cuaca di setiap Negara tentu berbeda karena dipengaruhi oleh faktor iklim.

Menurut World Climate Conference,1979 “Sintetis kejadian cuaca

selama kurun waktu yang panjang, yang secara statistik cukup dapat dipakai untuk menunjukan nilai statistik yang berbeda dengan keadaan pada setiap saatnya”.2

Klasifikasi iklim :

a. Iklim Matahari

“Dasar perhitungan untuk mengadakan pembagian daerah iklim matahari ialah banyaknya sinar matahari yang diterima oleh permukaan bumi. Menurut teori makin jauh dari khatulistiwa makin besar sudut datang sinar matahari, sehingga makin sedikit jumlah sinar matahari yang diterima oleh permukaan bumi”.

Pembagian daerah iklim matahari didasarkan pada letak lintang adalah sebagai berikut :

1) Daerah iklim tropis : - 0° LU – 23,5° LU

- 0°LS – 23,5° LS

2) Daerah iklim sedang : - 23,5 ° LU – 66,5° LU

1Irsal las, dkk., Modul Perubahan Iklim Pelatihan Bagi Pelatih (TOT) Penyuluh Pertanian, (Jakarta:BMKG 2013), h. 1.


(28)

- 23,5°LS – 66,5° LS

3) Daerah iklim dingin : - 66,5° LU - 90° LU

- 66,5°LS - 90° LS.3

b. Iklim Fisis

“Iklim fisis ialah iklim yang didasarkan pada pembagian daerah menurut kenyataan sesungguhnya sebagai pengaruh dari faktor-faktor fisis berikut ini : (a) Pengauh daratan yang luas, (b) pengaruh lautan, (c) pengaruh angin, (d) pengaruh arus laut, (e) pengaruh vegetasi, (f) pengaruh topografi”.4

c. Iklim Koppen

Tujuan dari klasifikasi iklim ini adalah untuk menentukan karakteristik iklim di suatu daerah dalam skala global untuk kepentingan kegiatan manusia, khususnya pertanian. Asumsi yang dibuat Koppen adalah dunia dibagi menjadi dua bagian yaitu Belahan Bumi Utara (BBU) dan Belahan Bumi Selatan (BBS).Dasar klasifikasi ini adalah suhu dan curah hujan rata-rata bulanan maupun tahunan yang dihubungkan dengan keadaan vegetasi alami berdasarkan peta

vegetasi de Candolle (1874), iklim Koppen disusun berdasarkan

lambang atau simbol tipe iklim yang dengan baik merumuskan sifat dan corak masing-masing tipe hanya dengan tanda sebagai berikut :

Huruf pertama (huruf besar) menyatakan tipe utama Huruf ke-2 (huruf kecil) menyatakan pengaruh hujan Huruf ke-3 (huruf kecil) menyatakan suhu udara Huruf ke-4 (huruf kecil) menyatakan sifat-sifat khusus Huruf ke 1 menyatakan tipe utama

Langkah pertama sebagai tipe utama Koppen membagi tipe utama menjadi lima kelas yaitu :

Iklim A :iklim tropis (iklim panas) apabila suhu udara (SU)

rata-rata bulanan > 18 ° C

Iklim B :iklim gurun (iklim kering) apabila curah hujan

tahunan { CH < 2 (t + 14) -> BS atau CH < ( t + 14 )

3 Wardiyatmoko, geografi untuk SMA kelas X,( Jakarta: Erlangga 2006), h. 145. 4Ibid, h. 146.


(29)

15

-> BW }

Iklim C :iklim sejuk (iklim maritim) apabila suhu udara (SU)

bulan terdingin antara 0-18 ° C

Iklim D :iklim ekstrim (iklim kontinen) apabila : suhu udara

(SU bulan terdingin < 0 ° C dan SU bulan terpanas > 10 ° C )

Iklim E :iklim dingin (iklim polar) apabila : Suhu Udara

(SU) bulan terpanas antara 0 -- 10°C (ET) atau SU bulan terpanas < 0 ° C.

Huruf ke-2 (huruf kecil ) menyatakan pengaruh hujan

f = selalu basah, hujan setiap bulan > 60 mm

s = bulan – bulan kering jatuh pada musim panas

S = semi arid (steppa atau padang rumput)

w = bulan-bulan kering jatuh pada musim dingin (winter)

w = arid (padang pasir)

m = khusus untuk tipe kelompok tipe A digunakan lambang m (monson ) yang berarti musim kemaraunya pendek, tentang curah hujan tahunan cukup tinggi sehingga tanah cukup lembab dengan vegetasi hutan hujan tropik

F = daerah tertutup es abadi

Berdasarkan dua kombinasi huruf pertama dan kedua, maka ada 12 tipe iklim menurut klasifikasi Koppen, yakni :

1) Daerah iklim hujan tropik : Af, Aw &

Am

2) Daerah iklim kering : BS, BW

3) Daerah iklim sedang berhujan : CF, Cs & Cw

4) Daerah iklim hujan dingin : Df, Dw

5) Daerah iklim hujan kutub : Ew, EF

Huruf ke-3 (huruf kecil ) menyatakan suhu udara.

Selanjutnya pengaruh suhu dilambangkan sebagai huruf ke-3 yang terdiri atas:

a : suhu rata-rata dari bulan terpanas > 22,2° C

b : suhu rata-rata dari bulan terpanas > 22,2°

C& paling sedikit 4 bulan suhu nya > 10° C

c : hanya 1- 4 bulan suhu nya > 10° C& suhu

bulan terdingin > - 38° C

d : suhu bulan terdingin < 38° C

e : suhu rata-rata tahunan < 18° C

l : perbedaan suhu antara bulan terpanas dan

terdingin < 5° C


(30)

l : suhu semua bulan antara 10-22° C

huruf ke- 4 ( huruf kecil ) menyatakan sifat-sifat khusus

„ curah hujan cenderung bertambah ke musim gugur “ curah hujan cenderung merata

„‟‟ curah hujan cenderung bertambah ke musim

semi5

d. Klasifikasi Iklim Mohr

“Yang menjadi dasar adalah Bulan Basah dan Bulan Kering apabila

Bulan basah -> bulan yang memiliki curah hjan > 100 mm Bulan kering -> bulan yang memiliki curah hujan < 60 mm

Bulan lembab -> berada diantara bulan basah dan bulan kering”6

e. Klasifikasi Schmidt- Ferguson

“Sistem klasifikasi ini sangat terkenal di Indonesia dan banyak digunakan Dalam bidang kehutanan dan perkebunan. Penentuan tipe iklim ini menurut klasifikasi ini hanya memperhatikan unsur iklim

hujan dn memerlukan data hujan bulanan paling sedikit 10 tahun”.7

Kriteria yang digunakan adalah : penentuan Bulan Kering, Bulan Lembab dan Bulan Basah dengan pengertian sebagai berikut:

Bulan kering (BK ) = bulan dengan hujan < 60 mm

Bulan lembab (BL) = bulan dengan hujan antara 60 – 100 mm

Bulan basah (BB) = bulan dengan salju > 100 MM

Schmidt dan Ferguson menentukan BB, BL, dan BK tahun demi tahun selama periode pengamatan yang kemudian dijumlahkan dan dihitung rata-ratanya. Penentuan tipe iklimnya mempergunakan nilai Q.

Q =

x 100%

8

5Ibid., h. 78-80. 6Ibid., h. 87. 7Ibid. 8Ibid


(31)

17

Tabel 2.1

Tabel klasifikasi nilai Q dan Tipe Iklim

Nilai Q (%) Tipe Iklim

0<Q<14,3 Tipe Iklim A

14,3 <Q <33,3 Tipe Iklim B

33,3 < Q < 60 Tipe Iklim C

60<Q<100 Tipe Iklim D

100<Q<167 Tipe Iklim E

167<Q<300 Tipe Iklim F

300<Q<700 Tipe Iklim G

700 <Q Tipe Iklim H

3. Unsur Cuaca dan Iklim

Unsur-unsur cuaca dan iklim adalah :

a. Suhu udara

Tingkat gerakan molekul benda, makin cepat gerakan molekul, maki tinggi suhunya.

b. Kelembapan udara

Campuran dari udara kering dan uap air.

c. Curah hujan

Bentuk air cair dan padat (es) yang jatuh ke permukaan bumi.

d. Angin

Ialah gerakan udara yang sejajar dengan dengan permukaan bumi. Udara bergerak dari daerah bertekanan tinggi ke daerah bertekanan

rendah.9

4. Keragaman Iklim di Indonesia

“Iklim di Indonesia secara umum dipengaruhi oleh sirkulasi muson yang mengendalikan pola tahunan curah hujan disebagian besar wilayah”.10

9Bayong Tjasyono,Klimatologi,(Bandung: ITB 2004), h. 11-24.

10Wahyuningsih Darajati,Rencana Aksi Nasional Adaptasi Perubahan Iklim, (Jakarta:BAPPENAS 2014), h.8.


(32)

Secara rata-rata, variasi harian dari aktivitas konveksi awan merupakan pola cuaca harian yang dominan mempengaruhi wilayah kepulauan Indonesia. Konveksi adalah salah satu proses pembentukan awan dan hujan akibat naiknya udara lembap dari lapisan bawah hingga mencapai lapisan yang cukup tinggi di atmosfer. Variasi umumnya menyebabkan hujan di wilayah Indonesia terjadi pada sore hingga malam

hari diatas daratan dan malam hingga pagi hari diatas lautan.11

Keragaman iklim di Indonesia antara lain :

a. Variasi Intra Musim (Intra-Seasonal Variations) VIM

Secara umum fenomena terkait dengan gangguan meteorologis yang mempengaruhi aktivitas konvektif dan sifat hujan musiman dikenal sebagai variasi intra musim aktivitas dari berbagai fenomena atmosfer terkait VIM tersebut menyebabkan apa yang mungkin sering dipersepsisikan masyarakat sebagai ketidakteraturan musim (adanya hujan dimusim kemarau atau kekeringan di musim penghujan). Beberapa kajian juga mengarai VIM sebagai pemicu kejadian cuaca ekstrem di wilayah Indonesia. Kajian yang cukup komprehensif mengenai pengaruh VIM terhadap sirkulasi muson di wilayah

Indonesia Australia disampaikan oleh wheler dan McBridge (2005).

Meski demikian, interaksi antara berbagai fenomena terkait VIM belum sepenuhny dipahami dan masih banyak lagi kajian harus dilakukan untuk itu. Sebagaian gambaran rangkuman informasi mengenai fenomena terkait VIM dapat dilihat dalam tabel 3.1 adanya VIM menjadikan pola iklim di wilayah Benua Maritim Indonesia

(BMI) menjadi lebih kompleks.12

11Ibid.,h. 9. 12Ibid.


(33)

19

Tabel 2.2 Tren Perubahan Temperatur Permukaan Bumi Dari Beberapa Kajian Iklim di Indonesia13

No Literatur Sumber

Tren Linier Periode Data

Keterangan

1 Harger 1.35°-1.64° selama 100 tahun

1949-1992 Data observasi dari 33 stasiun di Indonesia

2 KLH 0,047°C/tahun

(minimum) dan 0,017°C/Tahun (Maksimum)

1980-2002 Analisis tren dari temperatur maksimum dan minimum untuk 33 stasiun (jika dihitung secara rata-rata maka didapatkan nilai sekitar 3,2°C/100 TAHUN 3 Bappenas

(2010c)

0,5°C/100 tahun

Abad ke-20 Data Observasi di Jakarta dan Ampenan (Lombok) yang, dari segi panjang rekaman data, dianggap paling representatif

4 KLH 0,63°C / 100

tahun di

Malang (KLH, 2012a),

0,20°C/100

tahun di

Tarakan (KLH,

2012c),

-0,14°C/100

tahun di

Palembang (KLH,2012d)

Kajian di daerah Malang, Tarakan dan Palembang berdasarkan data University of

Delaware dan

pengamatan lokal selama abad ke-20 (1910-2010): nilai tren umumnya positif untuk 25 tahun terakhir


(34)

b. Variasi Antar-Tahunan (Inter-Annual Variations)

Pola curah hujan di Indonesia juga mempunyai ciri keragaman

(variabilitas) antar-tahunan (interannual) yang sudah

terdokumentasikan sejak lama membuktikan bahwa variasi curah hujan antar-tahunan di Indonesia di Indonesia dipengaruhi oleh fenomena iklim terkait dengan variasi anomali suhu permukaan laut (ASPL) di Pasifik Tengah dan Timur serta Anomali tekanan permukaan laut di Pasifik Barat (utara Australia) dan dikenal sebagai fenomena EL NINO Southern Oscilation (ENSO). Peningkatan (penurunan) ASPL di wilayah tersebut menandai kejadian EL NINO (LA NINA) yang dapat menyebabkan bertambah panjangnya periode musim kering (basah) dan berakibat kepada penurunan (peningkatan) jumlah curah hujan musiman dan tahunan di sebagian besar wilayah di Indonesia. Selain pengaruh ENSO dari S.Pasifik , variasi antar-tahunan curah hujan di wilayah muson juga disebabkan oleh fenomena serupa di S.Hindia,

yang dikenal dengan fenomena Indian Ocean Dipole(IOD).14

c. Variasi Antar- Dasawarsa (Inter-Decadal Variations)

Fenomena atmosfer dengan periode osilasi 10-12 tahun telah lama diidentifikasi oleh para peneliti hasil analisis data curah di banyak tempat juga seringkali memperlihatkan sinyal dengan periode ulang serupa, yang juga berkolerasi dengan periode aktivitas bintik hitam matahari. Akan tetapi, mekanisme fisis yang menjelaskan hubungan antara aktivitas bintik matahari dengan curah hujan masih menjadi

perdebatan.15

d. Iklim Maritim dan Variasi Tinggi Muka Air Laut

Seperti halnya diatas daratan, kondisi cuaca dan iklim diatas perairan laut wilayah Indonesia sangat dipengaruhi oleh sirkulasi muson Asia-Australia tetapi dengan karakteristik yang mungkin sangat berbeda. Berlainan dengan daratan, suhu permukaan laut (SPL) tidak

14Ibid.


(35)

21

hanya ditentukan oleh radiasi matahari tetapi juga dipengaruhi arus laut

gerak vertikal air laut baik gerak naik (upwelling) maupun turun

(downwelling). Secara umum SPL di perairan Indonesia pada bulan Januari bernilai diatas 28°C dan pada bulan Agustus SPL lebih rendah

dari 27°C.16

e. Tren Perubahan Temperatur Permukaan

“Pengaruh pemanasan global dalam kenaikan tempratur

permukaan di Indonesia dapat diperkirakan tidak lebih besar dari 1,0°C

selama abad ke-20”.17

f. Tren Perubahan Curah Hujan

Berdasarkan analisi curah hujan musiman di wilayah Indonesia dalam laporan Indonesia Second NaTIONAL Comunication (KLH, 2010), kenaikan curah hujan untuk Desember-Januari-Februari (DJF) terjadi hampir diseluruh P.Jawa dan Indonesia bagian timur, seperti Bali, NTB, dan NTT. Untuk curh hujan Juni-Juli-Agustus (JIA), tern penurunan yang signifikan dapat ditemui di hampir seluruh wilayah Indonesia, kecuali Pandeglang (Jawa Barat), Makassar (Sulawesi

Selatan), Manokwari, Sorong (Papua), dan Maluku.18

5. Perubahan Iklim

a. Peran Iklim

Perlu diketahui bahwa iklim merupakan salah satu faktor yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Karena iklim mempunyai peranan yang besar terhadap kehidupan seperti dalam bidang pertanian, transportasi atau perhubungan, telekomunikasi, dan pariwisata. Peran iklim di bidang pertanian diantaranya:

1) Menentukan waktu tanam

16Ibid. 17Ibid.,h. 12. 18Ibid, h. 13.


(36)

2) Menentukan tanaman yang sesuai19

b. Pengertian Perubahan Iklim :

“Perubahan pola dan intensitas unsur iklim pada waktu/periode

tertentu jika dibandingkan dengan rata-rata 10-30 tahun. Perubahan iklim dapat berupa : Perubahan unsur-unsur iklim ke arah tetentu (naik atau turun) menjauhi kondisi rata-ratanya, seperti peningkatan atau

penurunan suhu udara rata-rata bumi”.

1) Peningkatan atau penurunan, intensitas kejadian cuaca atau iklim

ekstrim, seperti EL-Nino, La Nina, badai, curah hujan sangat tinggi

2) Perubahan pola unsur-unsur cuaca atau iklim dibanding pola

rata-ratanya, seperti pola curah hujan, pergantian msim, dll.

Oleh sebab itu perubahan iklim yang banyak dibicarakan akhir- akhir ini yang dimaksudkan adalah :

1) Kecenderungan peningkatan suhu udara rata-rata bumi

dibandingkan rata-ratanya yang diduga akan diikuti oleh

2) Pengingkatan permukaan air laut akibat pemuaian dan mencairnya

gletser dan e di kututb utara

3) Perubahan pola curah hujan, dan peningkatan intensitas atau

frekuensi kejadian cuaca iklim ekstrim, terutama El nino dan La

Nina20

c. Teori Perubahan Iklim

1) Teori geologi

Teori hanyutan benua

Teori ini mengemukakan bahwa kerak bumi terdiri atas lempengan yang dapat saling bergeser. Karena pergeseran ini, bumi menjadi lempengan yang terpisah, seperti lempeng pasifik, lempeng Amerika, lempeng Nazca, Lempeng Antartika, dan Lempeng Cocos. Karena perubahan luas benua dan lautan maka

19Endah Hamidah,Iklim Klasifikasi dan Manfaatnya 2014 (http://Iklim%20(Klasifikasi%20dan% 20Manfaat%20nya)%20_%20 )

20Irsal las,dkk, Modul Perubahan Iklim Pelatihan Bagi Pelatih (TOT) Penyuluh Pertanian, (Jakarta: BMKG, 2013), h. 2.


(37)

23

terjadi perubahan arus laut yang pada gilirannya terjadi perubahan energi dan kelembapan udara yang mengakibatkan perubahan

iklim.21

2) Teori Astronomi

Perubahan Orbit bumi dan sudut sumbu bumi

Perubahan orbit bumi mengelilingi matahari dari bentuk lingkaran ke bentuk elips memerlukan waktu sekitar 105.000 tahun. Pada waktu orbit bumi berbentuk lingkaran, radiasi matahari 20-30 % lebih besar dibanding dengan yang diterima bumi pada saat kedudukan bumi terjauh dari orbit elips (uphelion)

Semula bumi mengelilingi matahari dengan sudut sumbu bumi 22,1°C terhadap bidang ekliptika, dan sekarang menjadi 23,5°. Hal ini menyebabkan bumi yang menghadap ke matahari menjadi berubah. Baik perubahan orbit maupun kedudukan sumbu bumi mengakibatkan perubahan radiasi matahari yng diterim

permukaan bumi sehingga iklim juga berubah.22

3) Teori karbondioksida

Beberapa ahli menyelidiki hubungan perubahan iklim dengan ragam karbondioksida (CO2) di atmosfer. Karbondioksida adalah salah satu gas rumah kaca. Co2 menyerap radiasi gelombang panjang (radiasi bumi) pada panjang gelombang 4 sampai 5 mikron dan di atas 14 mikron terutama pada spektrum yang terletak antara 12 dan 18 mikron. Karena itu peningkatan konsentrasi karbondioksida akan meningkatkan suhu atmosfer permukaan bumi dan mengurangi jumlah radiasi bumi yang hilang ke angkasa.

Karbondioksida (CO) adalah bentuk karbon sebagai hasil pembakaran bahan bakar fosil yang tidak sempurna, sedangkan karbondioksida merupakan bentuk akhir karbon sebagai hasil bahan bakar fosil yang sempurna. Sebenarnya CO2 tidak beracun,

21Bayong Tjasyono, Klimatologi, (Bandung: ITB 2004), h. 266. 22Ibid.


(38)

tidak berbau, dan tidak berwarna, tetapi mempunyai waktu tinggal diatmosfer sekitar 4 -6 tahun. alasan bahwa CO2 sebagai pencemar hanya karena efek rumah kaca saja. Karena itu karbondioksida merupakan salah satu faktor yang penting penyebab perubahan

iklim dibumi.23

6. Hubungan Timbal Balik Bumi-Manusia

a. Manusia dan Lingkungan

“Geografi adalah ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara bumi dan manusia. Bumi dan manusia disitu dapat ditafsirkan sebagai alam dan manusia, atau lingkungan alam dan penduduk. Manusia di situ bukanlah manusia sebagai individu melainkan kelompok, karena adaptasinya terhadap lingkungan alamnya dilaksanakan secara kolketif”.24

1) Determinisme Alam

Menurut Friedrich Ratzel” alam itu menentukan segalanya pada manusia. Manusia merupakan objek yang plastis saja dari kemutlakan alam”.25

2) Environmentalisme

Menurut Jean Bodin” adanya tiga jenis iklim di Eropa, dari

utara ke Selatan : zona dingin, zona sejuk, zona hangat, masing-masing menciptakan ciri-ciri penduduk sebagai berikut :

Di Utara badan manusia kuat tetapi mentalnya kurang kuat dalam dunia politik ia ada kecendrungan menyukai demokrasi. Di Selatan, penduduknya malas bekerja, meskipun mereka cukup intelegen dalam dunia politik mereka bersikap pasif, sehinga cenderung puas dalam suasana despotisme. Di Eropa bagian tengah terdapat campuran antara ciri-ciri intelegen dan sifat rajin bekerja, mereka

menyukai pemenrintahan kerajaan yang murni.26

23Ibid.,h. 267.

24Daldjoeni, “Pengantar Geografi”, (Bandung:Penerbit Alumni 1982), h.13.

25Ibid.,h. 14. 26Ibid.,h.15-16.


(39)

25

Menurut Paul Vidal De La Blache “alam itu tidak menentukan budaya manusia. Alam itu hanya sekedar menawarkan berbagai kemungkinan dan batas-batasnya untuk lahirnya suatu budaya. Budaya disini adalah segala produk usaha manusia di

dalam ia mengubah nature agar menjadi kultur sehinggga

bermanfaat bagi kehidupannya”.27

b. Alam dan Akal Budi Manusia

Menurut “George F Carter pengikut cultural geography di Amerika menulis dalam bukunya yang berjudul Man and the Land, lingkungan alam hanya sekedar suatu tahap saja dari permainan manusia dengan alam, adanya dalam segala zaman lingkungan tersebut tak mampu mendorong semangat ataupun mengurangi semangat

manusia. Lingkungan itu hanya sekadar ada”. Sebaliknya menurut

profesor Broek “setiap masyarakat manusia itu mengintrepetasikan lingkungan alamnya melalui prisma dari corak kehidupannya yakni budayanya hanya dalam kerangka konseptual inilah lingkungan alam mampu mempengaruhi manusia”.28

c. Masyarakat Budaya dan Peradaban di dalam Geografi

Menurut Vidal De La Blache “dalam berbagai tulisan ia

menggunakan genre de vie (syle of life) yang sebnarnya identik dengan

civitlization. Yang disebut peradaban disitu menurut ia tak lain dari pernyataan cara penghidupan manusia. Nampak jelas bahwa geografi sosial dengan pemikirannya diatas berpuncak pada geografi ekonomi dimana dibahas bagaimana manusia memenuhi berbagai kebutuhannya dengan memanfaatkan potensi alam diwilayahnya yang dihuni ini sebenarnya tak berlaku bagi masyarakat yang tarif ekonomi nya tinggi melainkan cocok untuk masyarakat bertani bagan dibawah ini memperlihatkan bagaimana cara penghidupan (genre de vie) dipengaruhi oleh tiga faktor yaitu lingkungan alam, peradaban manusia

dan manusia itu sendiri” .29

27Ibid.,h.16. 28Ibid.,h.18. 29Ibid.,h.102-103


(40)

d. Masyarakat Pertanian

A.T Mosher mengartikan, pertanian adalah sejenis proses produksi khas yang didasarkan atas proses pertumbuhan tanaman dan hewan. Kegiatan-kegiatan produksi didalam setiap usaha tani merupakan suatu bagian usaha, dimana biaya dan penerimaan adalah penting. Tumbuhan merupakan pabrik pertanian yang primer. Ia mengambil gas karbondioksida dari udara melalui daunnya. Diambilnya air dan hara kimia dari dalam tanah melalui akarnya. Dari bahan-bahan ini, dengan menggunakan sinar matahari, ia membuat biji,

buah, serat dan minyak yang dapat digunakan oleh manusia.30

Kegiatan pertanian merupakan salah satu kegiatan yang paling awal dikenal peradaban manusia dan mengubah total bentuk kebudayaan. Istilah pertanian telah dikenal oleh masyarakat yang telah mencapai kebudayaan batu muda, perunggu dan megalitikum. Pertanian mengubah bentuk-bentuk kepercayaan dari pemujaan terhadap dewa perburuan menjadi pemujaan terhadap dewa-dewa perlambang kesuburan dan ketersediaan pangan. Pertanian telah membawa perubahan baru dalam kehidupan manusia dari zaman ke zaman. Tidak ada manusia yang hidup tanpa dasar dari pertanian. Pertanian merupakan kunci awal dari suatu kehidupan karena makanan

yang dimakan manusia berasal dari kegiatan pertanian.31

e. Tahap-tahap menanam padi

Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan oleh para petani sebelum memulain penanaman padi, hal yang paling penting adalah pemilihan jenis pada dan pembenihan.

1) Pemilihan Benih atau Bibit

Pemilihan benih atau bibit adalah hal yang utama dalam membudidayakan tanaman padi. Pilihlah benih yang sesuai dengan

30EricR.Wolf,

(http://www.infoorganik.com/index.php?option=com_content&view=arti cle&id=86:petani-penggarap-hambat-aplikasi-pertanian-organik-pola-tanamsri&catid=34:padi&Itemid=62)


(41)

27

areal lahan yang akan ditanami tanaman padi, dan jangan lupa juga untuk memperhatikan air dan sumber air yang terdapat pada lahan yang akan ditanami.

2) Persiapan Lahan

Dalam hal menanam padi, ada beberapa kriteria lahan yang harus dipilih, diantaranya yaitu lahan yang subur dan yang banyak mengandung hums, dekat dengan sumber air, tanahnya terbuka dan tidak tertutup oleh bangunan atau pohon-pohon yang besar.

3) Pembenihan dan Penaburan Benih

Pisahkan benih padi yang bernas dengan yang kosong dengan cara merendam benih padi tersebut selama satu malam, sedangkan dalam penaburan benih padi, pilihlah tanah yang gembur yang sudah dicampuri oleh pupuk kandang.

4) Penggarapan Lahan

Dalam hal penggarapan lahan, seharusnya mencapurkan jerami busuk dengan pupuk kandang dan dibiarkan teraduk dengan menggunakan tratror. Hal ini dilakukan bermaksudkan untuk membuat tanahnya semakin subur dan tidak mudah cepat kering.

5) Penanaman

Jika usia benih mencukupi, segera tananami lahan tersebut dengan benih padi yang sebelumnya telah disemai. Lakukan penanaman padi dengan jarak tanam antar padi diusahakan jangan

terlalu dekat agar pertumbuhan padi bisa maksimal.32

f. Pranata Mangsa.

Pranata mangsa merupakan pengetahuan lokal etnis sunda yang dipegang petani yang diwariskan secara oral (dari mulut ke mulut ). Petani, umpamanya, menggunakan pedoman pranata mangsa untuk menentukan awal masa tanam. Pranata mangsa juga dikenal oleh etnis jawa (pranoto mangsa)


(42)

Secara bahasa, pranata mangsa berarti “ketentuan musim” pranata mangsa merupakan semacam penanggalan yang dikaitkan dengan kegiatan usaha pertanian khususnya untuk kepentingan bercocok tanam atau penangkapan ikan. Pranata mangsa diperkenalkan oleh Pakubawana VII (Raja Surakarta) mulai dipakai sejak 22 Juni 1856. Beberapa hal yang terdapat di Pranata Mangsa adalah memuat berbagai aspek fenologi dan gejala alam lainnya yang dimanfaatkan sebagai pedoman dalam kegiatan usaha tani maupun persiapan diri menghadapi bencana. Musim dikaitkan dengan perilaku hewan, perkembangan tumbuhan, situasi alam sekitar, dan sangat berkaitan

dengan kultur agraris.33

7. Pengertian Pemahaman

Pemahaman menurut Sadiman adalah suatu kemampuan seseorang dalam mengartikan, menafsirkan, menerjemahkan, atau menyatakan sesuatu dengan caranya sendiri tentang pengetahuan yang pernah

diterimanya34

8. Pengertian Persepsi

Persepsi merupakan proses penilaian seseorang terhadap obyek

tertentu. Menurut Young “persepsi merupakan aktivitas mengindera,

mengintegrasikan dan memberikan penilaian pada obyek-obyek fisik maupun obyek sosial, dan penginderaan tersebut tergantung pada stimulus

fisik dan stimulus sosial yang ada di lingkungannya”. 35

B. Review Studi Terdahulu

1. Penelitian oleh Witono Adiyoga dkk berjudul Persepsi Petani dan Adaptasi

Terhadap Perubahan Iklim: Studi Kasus Sayuran Dataran Tinggi dan Rendah di Sulawesi Selatan periode 2001-2011. Metode penelitian yang digunakan adalah uji binomial dan uji chi-square untuk data kategorikal

33Irsal las,dkk, Modul Perubahan Iklim Pelatihan Bagi Pelatih (TOT) Penyuluh Pertanian, (Jakarta:BMKG,2013), h. 3-4.

34Definisi Pemahaman Menurut Para Ahli, (www.duniapelajar.com).

35Andrean Perdana, Pengertian Dan Proses Persepsi Manusia,


(43)

29

dan analisis regresi untuk data kontinyu, data diperoleh melalui survei dan diskusi kelompok fokus. Diperoleh informasi bahwa pengambilan keputusan berkaitan dengan perubahan iklim dapat dibuat berdasarkan informasi yang lengkap, diantaranya tentang: konsekuensi yang mungkin terjadi akibat perubahan iklim, persepsi masyarakat tani tentang konsekuensi tersebut, opsi adaptasi perubahan iklim yang tersedia serta manfaat memperlambat akselerasi perubahan iklim. Pendekatan yang mensejajarkan persepsi dengan pengamatan meteorologis sangat dibutuhkan pada saat menyatakan indikasi adanya variabilitas iklim atau perubahan iklim. Beberapa tujuan penelitian yang dilakukan oleh Witono dkk ini adalah melakukan verifikasi persepsi petani terhadap perubahan iklim atau perubahan-perubahan peubah iklim, membuat sintesis berkaitan dengan implikasi pemahaman petani tentang perubahan iklim, strategi adaptasi, serta proses pengambilan keputusan adaptasi terhadap upaya formulasi kebijakan advokasi perubahan iklim berbasis evidensi di

ekosistem sayuran dataran tinggi dan rendah di Sulawesi Selatan.36

2. Tesis S2 Program Studi Magister Ilmu Lingkungan Program Pascasarjana

Universitas Padjajaran Bandung. 2012. Yang berjudul “Pengetahuan dan

Adaptasi Petani Sayuran Terhadap Perubahan Iklim.” Diperoleh informasi bahwa Seluruh petani sayuran di Desa Cibodas mengetahui adanya perubahan pada parameter iklim yang menjadi indikator perubahan iklim seperti: pergeseran musim, peningkatan curah hujan, perubahan kecepatan angin dan peningkatan suhu udara. Namun, jumlah petani yang mengetahui mengenai fenomena perubahan iklim hanya sebesar 23%. Petani di Desa Cibodas sedang dalam tahap menyesuaikan diri terhadap perubahan iklim yang sedang terjadi, pola adaptasi yang diadopsi petani adalah dengan menggeser masa tanam (13%), mengubah pola tanam (23%), mengubah teknik pengairan dan drainase (64%), mengubah teknik

pengolahan tanah (93%) dan mengubah teknik pengendalian OPT (53%).37

36

Witono Adiyoga, dkk., Persepsi Petani dan Adaptasi Terhadap Perubahan Iklim: Studi Kasus Sayuran Dataran Tinggi dan Rendah di Sulawesi Selatan (Jakarta: Balitbang Pertanian, 2012), h. 5-9.

37Kurniawati, Fitri. “Pengetahuan dan Adaptasi Petani Sayuran Terhadap Perubahan

Iklim.” Tesis S2 Program Studi Magister Ilmu Lingkungan Program Pascasarjana Universitas Padjajaran Bandung. 2012.


(44)

C. Kerangka Pemikiran

Variabel Bebas (X) Variabel Terikat (Y)

Pengaruh

D. Hipotesis Penelitian

H0 : β = 0 , variable bebas Pemahaman Petani tentang Perubahan

Iklim, secara parsial berpengaruh tidak signifikan terhadap variabel terikat Persepsi Petani dalam Menentukan Masa Awal Tanam. Ha : β ≠ 0, variabel bebas Pemahaman Petani tentang Perubahan

Iklim, secara parsial berpengaruh secara signifikan terhadap variabel terikat Persepsi Petani dalam Menentukan Masa Awal Tanam.

Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim

Persepsi petani Padi dalam menentuan masa awal tanam padi


(45)

31 BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi Penelitian di Kelurahan Pabean, Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon

Waktu Penelitian dari bulan Desember 2014-Mei 2015.

B. Metode dan Disain Penelitian

Metode adalah cara atau teknis yang dilakukan dalam proses penelitian.

Penelitian hakikatnya merupakan kegiatan ilmiah untuk memperoleh

pengetahuan yang benar tentang suatu masalah.1 Dalam penyusunan skripsi ini

penulis menggunakan metode Survei dengan pendekatan kuantitatif.


(46)

Penelitian survei dapat digunakan untuk maksud penjajakan (eksploratif), deskriptif, penjelasan yakni untuk menjelaskan hubungan kausal dan pengujian hipotesis, evaluasi, prediksi atau meramalkan kejadian tertentu di masa yang akan datang, penelitian operasional dan pengembangan

indikator-indikator sosial.2

Penelitian kuantitatif adalah penelitian berupa angka-angka dan

analisisnya menggunakan statistik.3

C. Penetapan Variabel Penelitian

Variable adalah konstrak yang diukur dengan berbagai macam nilai untuk memberikan gambaran lebih nyata mengenai fenomena-fenomena. Konstrak adalah abstraksi fenomena kehidupan nyata yang diamati. Variable dengan demikian merupakan representasi konstrak yang dapat diukur dengan

berbagai macam nilai.4

Variabel penelitian ini terdiri dari 2 aspek, yaitu:

Menurut Sekaran (2006), variabel penelitian dapat diklasifikasikan berdasarkan beberapa pendekatan, salah satunya yaitu :

“Variabel independen dan variabel dependen. Variabel independen adalah tipe variabel yang menjelaskan atau mempengaruhi variabel lain. Variabel dependen adalah tipe variabel yang dijelaskan atau dipengaruhi oleh variabel independen”.5

Dalam penelitian ini variabel independen ditandai dengan variabel X yaitu pemahaman petani padi tentang perubahan iklim. Pemahaman adalah

suatu kemampuan seseorang dalam mengartikan, menafsirkan,

menerjemahkan, atau menyatakan sesuatu dengan caranya sendiri tentang pengetahuan yang pernah diterimanya, perubahan Iklim adalah Perubahan pola dan intensitas unsur iklim pada waktu/periode tertentu. Jadi Pemahaman

2Effendi, Sofian dan Tukiran, Metode Penelitian Survei, (Jakarta:LP3S,2014), h.4.

3Sugiono, Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D,

(Bandung: ALFABETA, 2012), h.7.

4Etta Manang, Metodologi Penelitian (Yogyakarta:C.V.Andi, 2010), h. 133. 5Ibid., h.136.


(47)

33

perubahan iklim adalah kemampuan petani dalam mengartikan, menafsirkan, menerjemahkan atau menyatakan fenomena perubahan iklim dengan caranya sendiri tentang pengetahuan perubahan iklim yang pernah diterimanya. Sedangkan variabel dependen ditandai dengan Y yaitu persepsi petani padi dalam menentukan masa Awal tanam padi. Persepsi merupakan aktivitas mengindera, mengintegrasikan dan memberikan penilaian pada obyek-obyek fisik maupun obyek sosial, dan penginderaan tersebut tergantung pada stimulus fisik dan stimulus sosial yang ada di lingkungannya. Menentukan awal musim tanam berarti bagaimana petani mengintegrasikan melalui penginderaan mereka dan memberikan penilaian dalam menentukan masa awal tanam, karena untuk memberikan penilaian untuk menentukan masa awal tanam dibutuhkan pemahaman yang benar tentang iklim.

Varabel X : Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim

Variabel Y: Persepsi Petani Padi dalam Menentukan Masa Awal Tanam Padi Variabel Independent(X) Variabel Dependent(Y)

D.

Populasi dan Sampel

1. Populasi Penelitian

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas

obyek/subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

Pemahaman Petani Padi tentang Perubahan Iklim

 Pengertian Perubahan

iklim

 Sumber informasi

perubahan iklim

 Bentuk perubahan

iklim yang dirasakan

 Dampak perubahan

iklim terhadap sektor pertanian

Persepsi petani Padi dalam menentuan masa awal

tanam padi.

 waktu tanam

 pola tanaman

 teknologi

pengairan / irigasi dan drainase

 Pembacaan masa

awal tanam berdasarkan pengetahuan lokal


(48)

kesimpulan.6 populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petani padi di Kelurahan Pabean yang berjumlah 397 orang.

2. Sampel Penelitian

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakeristik yang dimiliki

oleh populasi tersebut.7

Teknik sampling adalah teknik pengambilan sampel untuk

menentukan sampel yang akan digunakan dalam penelitian.8 Jenis

rancangan sampel yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah probability sampling, probability sampling adalah teknik pengambilan sampel yang memberikan peluang yang sama bagi setiap unsur(anggota)

populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel.9 Dalam penelitian ini

meggunakan random sampling yaitu pengambilan sampel dari populasi dilakukan secar acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi itu.10

Penarikan sampel dengan acak, yaitu 50 orang petani yang terdapat di Kelurahan Pabean.

Tabel 3.1 Jumlah responden No Nama Kampung Jumlah Petani

1 Karang Tengah 9 orang

2 Gempol Wetan 8 orang

3 Gempol Kulon 9 orang

4 Pabean 9 orang

5 Pecinan 8 orang

6 Kedurung 8 orang

Jumlah 50 Orang

6Sugiono, Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D,

(Bandung: ALFABETA, 2012), h.80. 7Ibid., h. 81.

8Ibid. 9Ibid., h. 82 10Ibid.


(49)

35

E.

Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah:

1. Angket

Angket merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis

kepada responden untuk dijawabnya.11 Cara penyebaran angket yang akan

penulis lakukan adalah dengan membagikan angket kepada responden yang ditemui langsung di lapangan, yaitu kepada masyarakat Petani Padi di Kelurahan Pabean.

Angket yang disebarkan, disusun berdasarkan indikator-indikator yang dapat dilihat pada tabel 3.2

Tabel 3. 2 Kisi-Kisi Pedoman Kuesioner

No Variabel Sub-Variabel Nomor Soal

1 Pemahaman

Perubahan Iklim

 Pengertian Perubahan

iklim

 Sumber informasi

perubahan iklim

 Bentuk perubahan

iklim yang dirasakan

 Dampak perubahan

iklim terhadap sektor pertanian

 1-10

 16

 11-15

 17,18

2 Persepsi dalam

menentukan masa awal tanam

 waktu tanam

 pola tanaman

 teknologi pengairan /

irigasi dan drainase

 Pembacaan masa awal

tanam berdasarkan

 1-3

 4-11

 12-13

 14-18


(50)

pengetahuan lokal

Sumber: Fitri Kurniawati. “Pengetahuan dan Adaptasi Petani Sayuran

Terhadap Perubahan Iklim,” Tesis pada Program Studi Magister Ilmu

Lingkungan Program Pascasarjana Universitas Padjajaran Bandung. 2012

2. Studi Dokumen.

Dalam penelitian kali ini penulis melakukan pengumpulan data-data sekunder yang berkaitan tentang perubahan iklim dan data-data monografi desa. Data monografi desa didapat dari kantor Kelurahan Pabean, sedangkan data perubahan iklim didapat dari kantor BMKG Cabang Ciputat.

Tabel 3.3 Pedoman data perubahan iklim

No Indikator

1 Data curah hujan selama 8 tahun

2 Data suhu udara selama 7 tahun

3 Data kelembaban selama 7 tahun

4 Data angin selama 7 tahun

F.

Pengukuran Instrumen Penilaian.

Skala pengukuran merupakan kesepakatan yang digunakan sebagai acuan untuk menentukan panjang-pendeknya interval yang ada dalam alat ukur, sehingga alat ukur tersebut bila digunakan dalam penelitian akan

menghasilkan data kuantitatif.12

Untuk mengukur instrument tersebut penelitian ini menggunakan skala Gutman. yaitu skala pengukuran yang jawabannya akan didapat dengan tegas yaitu “ya” dan “tidak” jika menjawab “ya” mendapatkan poin 1 jika mejawab “tidak” mendapat poin 0.

12Sugiono, Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D,


(1)

18 Ibid., h 200.

,q^-O

b"

l9

Ibid.

q,.r(

r

20 Ibid.,h.2c2.

a"d

r

2l

Aplikasi

Regresi

Sederhana

dengan

.SPSS,

(

htp://teorionline.net//), h. 7.

'4rtl

r

22

Budi

Susetyo,

statistik untuk

analisis

penelitian,

(Bandung: PT. Refrka Aditama 2010), h.122.

qfift'

r

2t

Ibid.,hal.ll5.

q,J/

r

22

lda

Roza, "Pengaruh Tingkat Suku Bunga dan Tingkat

Likuiditas

Perusahaan terhadap

Risiko

lnvestasi Saham

yang Terdaftar pada

III

periode 2008-2011," (Skripsi 51 Fakultas Syariah,

IAIN

Walisongo Semarang, 2012), h.

45.

.s^CI

23 Budi Susetyo , op.cit., h.284

qrfr

BAB TV

PEMBAIIASAN

-o

guai

Susegro, stalistik

untuk

analisis

penelitian,

(Bandung:?T. Refika Aditama 2010), h.320.

,4-q

/r

Jakarta, 8 Juli 2015

Pembimbing

II

Pembimbing

I

ffi.

Jakiatin

Nisa. M.Pd.


(2)

-.

Nomor : Un.A1F.1/KM.01.3/

0608

t2O1S

Lamp.

:

Outlineproposal

Hal

:

Permohonan

tzin

Tembusan:

1.

Dekan FITK

2.

Pembantu Dekan Bidang Akademik

3.

Mahasiswa yang bersangkutan

Jakarta, 08 April 2015

Kepada Yth

Lurah Pabean di

Tempat

Ass al a m u' al ai ku m wr. wb.

Dengan hormat kami sampaikan bahwa,

Nama

:Ajeng

prihantini

NIM

:

1110015000021

Jurusan

:

p.lpS

KonsentrasiGeografi

Semester

:

X

(Sepuluh)

Judulskripsi

:Pengaruh

Pemahaman

Petani

padi

tentang perubahan

lklim

Terhadap persepsi petani

padi

daram Menentukan Masa

Awar

Tanam Padi

di

Kelurahan Pabean Kecamatan

punrakarta

Kota

Cilegon.

adalah benar mahasiswa/i Fakultas llmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Jakarta yang

sedang

menyusun

skripsi,

dan akan

mengadakan penelitian (riset)

di

Kelurahan

yang Bapak/lbu pimpin.

untuk

itu

kami

Tglton

Bapak/lbu

dapat

mengizinkan mahasiswa

tersebut

melaksanakan penelitian dimaksud.

Atas perhatian dan kerja sama Bapautbu, kami

ucapkan terima kasih. Wassa I a m u' al a iku

m

wr.wb.

, M.Pd

4200801

1 012

KEMENTERIAN AGAIT,IA

UIN

JAKARTA

FITK

Jl. k. H. JuaNa No 95 Ciputat 15412 tndonelia

FORM (FR)

No. Dokumen

:

Fln(+R

Tgl.

Terbit :

t

tr4aret ZOt

SURAT

PERMOHONANM

ffi


(3)

-

I

PEMERINTAH KOTA CILEGON

T(trCAMATAN PURWAKARTA

KtrLUR.AHAI\

PABEAI\

Jl.

l'>abcan

No.06

Link.

Pabcan

RT.0I/01

Tclp. (0254) 331034 / Kode Pos 424311

S URA

T KETERAI\GAN TELAH

MELAIGA]YAIi{N

PENELITIAN

Nomor;O7D|

2l5l

UM

Yang bertanda tangan dibawah Nama

Nip

Pangkat/ Golongan Jabatan

Dengan

ini

menyatakan dengan Nama

Jenis

Kelamin

Nim

Kampus Jurusan

\.

Semester

Telah

melaksanakan

Kota Cilegon, dari:

I anggal

Judul Penelitian

rnl:

HIDAYATI'LLAH,

S.Pd,I,.

MM

19790817 200312

t

007 Penata Muda

Tk.I/

IIIb

LURAH

sesungguhnya bahwa:

AJENG

PzuHANTINI

Perempuan

1

l

10c15000021

Uni.zersitas Islarn Negeri Syarif Hidayatullah Jal<arta

P. IPS Konsentrasi Geografi

X

(sepuluh)

penelitian

atau

riset

di

Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta

:

13

April

s/d20

April2015

,:

Pengaruh Pemahaman

Petani

Padi

Tentang

Perubahan

Iklim

Terhadap Persepsi Petani Padi Dalam Menentukan Masa Tanam Padi

Di

Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon.

Demikian surat

keterangan

ini

dibuat

dengan sebenarnya,

agar dapat

dipergunakan sebagaimana mestinya.

,J

-t

,lp April 20ls

uda

Tk.

Y

III

b

Nip.

19790817 200312

|

007


(4)

xoTrctG60l

PEMERINTAH KOTA

CILEGON

KECAMATAN PURWAKARTA

KELURAHAN PABEAI\

Jl.

Gempol

Wetan

No. 1

Pabean

42439 Tetp.

(02il)

331034

LUR$T

PERS

ETUIUAI\I

IZIN

PENELTTIAI{

Nomor : 070/180AIM

o

*".Oasarkan surat

dari

Dekan

Kajur

Pendidikan IPS pada

UIN JAKARTA

nomor

:

Un.0l/F.1/KM.01

.3/0608/2015 tanggal 08

April

2015 perihal: Permohonan

Izin

penelitian,

Kami

Lurah Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon menerangkan bahwa :

Nama

Jenis

Kelamin

NIM

Jurusan Semester

Judul Skripsi

4"rg

Pnhantini

Perempuan I I 1001s000021

P.IPS Konsentrasi Geografi

X

(sepuluh)

Pengaruh Pemahaman Petani Padi Tentang perubahan

Iklim

Terhadap Persepsi

petani

padi

Dalam Menenhrkan Masa Tanam Padi

Di

Kelurahan pabean

Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon

Pada

dasarnya

kami

tidak

keberatan

dan

memberikan

izin

untuk

mengadakan

penelitian atau riset

di

Kelurahan Pabean Kecarnatan Purwakarta Kota Cilegon.

Demikian

surat

ini

di

buat dengan sebenarnya, dan dapat dipergunakan sebagaimana

mestinya.

"J

r

-J

DAY{T{'LLA}I.

S.Pd.I

MM

''PenguiMudi

Tk.

Y

III

b

Nip.

19790817 200312

I

007


(5)

KEMENTERIAN AGAMA

UIN

JAKARTA

FITK

Jl. k. H. Juanda No 95 Ciputat 15412 lndonesia

FORM (FR)

No. Dokumen

:

FITK-FR-AKD-082

Tgl.

Terbit :

1 Maret 2010 No.

Revisi: :

01

Hal 1t1

SURAT

PERMOHONAN IZIN

PENELITIAN

Nomor : Un.01/F. 1/KM.01 .310708.12015

Lamp. :

OutlinerProposal

Hal

:

Permohonan

lzin

Penelitian

..

Kepada

Yth.'

i

Ketua BMKG Cabang Ciputat di

Tempat

A ssal a m u' al aiku m wr.wb.

Dengan hormat kami sampaikan bahwa,

Jbkarta,

23 Apri|2015

Ajeng Prihantini

1 1 10015000021

P.IPS Konsentrasi Geografi

X (Sepuluh)

:Pengaruh

Pemahaman

Petani

Padi

tentang perubahan

lklim

Terhadap Persepsi Petani Padi dalarn Menentukan Masa ar

ranam

Padidi

Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon.

adalah benar mahasiswa/i Fakultas llmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Jakarta yang sedang menyusun Skripsi, dan akan mengadakan penelitian (riset)

diinstansiyang

Saudara pimpin dengan maksud untuk meminta

data tklim

bulanan

kota

Cilegon

selama 10 tahun

daritahun

2004-2014 .

Untuk

itu

kami

mohon

Saudara

dapat

mengizinkan mahasiswa

tersebut

melaksanakan penelitian dimaksud.

Atas perhatian dan kerja sama saudara, kami ucapkan terima kasih. Wassal a m u'al aikt/m wr.wb.

Nama NIM Jurusan

Semester

JudulSkripsi

Tembusan:

1.

Dekan FITK

2.

Pembantu Dekan Bidang Akademik

3.

Mahasiswa yang bersangkutan

.? r

.t


(6)

PEMERINTAH KOTA CILEGON

KECAMATAN PURWAKARTA

KELURAHAN PABEAII

Jl.

GempolWetan

No.

1

Pabean

42438

Telp.

(0254) 331034

srrRAT

PEBSETUJUAN

IZIN

PEr\rELrnAN

Nomorr:070/180AIM

Berdasarkan surat dari Dekan

Kaju

Pendidikan IPS pada

UIN JAKARTA

nomor :

Un.M

@

perihMonar tzinfuitiq==

Kami

Lurah Pabean Kecamatan Purwakarta Kota

Cilegon

bahwa :

Nama

Jenis Kelamin

NIM

Jurusan Semester Judul Skripsi

Ajeng Prihantini

Perempuan r I 100is000021

P.IPS Konsentasi Geografi

X

Gepuluh)

Pengaruh Pemaharnan Petani Padi Tentang Perubalran

IHim

Terhadap Persepsi

Petani

Padi

Dalam Menentukan lvlasa Tanam Padi

Di

Kelurahan Pabean Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon

Pada dasarnya

kami tidak

keberatan

dan

memberikan

izin

untuk

mengadakan penelitian.atau riset di

Kelurah'Pabean

Kecamatan Puwakarta Kota Cilegon.

Demikian surat

ini

di buat dengan sebenarnya, dan dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Nip.

19790817 2003121 007