Lokasi dan Waktu Penelitian Metode dan Disain Penelitian

35

E. Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah: 1. Angket Angket merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawabnya. 11 Cara penyebaran angket yang akan penulis lakukan adalah dengan membagikan angket kepada responden yang ditemui langsung di lapangan, yaitu kepada masyarakat Petani Padi di Kelurahan Pabean. Angket yang disebarkan, disusun berdasarkan indikator-indikator yang dapat dilihat pada tabel 3.2 Tabel 3. 2 Kisi-Kisi Pedoman Kuesioner No Variabel Sub-Variabel Nomor Soal 1 Pemahaman Perubahan Iklim  Pengertian Perubahan iklim  Sumber informasi perubahan iklim  Bentuk perubahan iklim yang dirasakan  Dampak perubahan iklim terhadap sektor pertanian  1-10  16  11-15  17,18 2 Persepsi dalam menentukan masa awal tanam  waktu tanam  pola tanaman  teknologi pengairan irigasi dan drainase  Pembacaan masa awal tanam berdasarkan  1-3  4-11  12-13  14-18 11 Ibid..142. 36 pengetahuan lokal Sumber: Fitri Kurniawati. “Pengetahuan dan Adaptasi Petani Sayuran Terhadap Perubahan Iklim,” Tesis pada Program Studi Magister Ilmu Lingkungan Program Pascasarjana Universitas Padjajaran Bandung. 2012 2. Studi Dokumen. Dalam penelitian kali ini penulis melakukan pengumpulan data- data sekunder yang berkaitan tentang perubahan iklim dan data monografi desa. Data monografi desa didapat dari kantor Kelurahan Pabean, sedangkan data perubahan iklim didapat dari kantor BMKG Cabang Ciputat. Tabel 3.3 Pedoman data perubahan iklim No Indikator 1 Data curah hujan selama 8 tahun 2 Data suhu udara selama 7 tahun 3 Data kelembaban selama 7 tahun 4 Data angin selama 7 tahun

F. Pengukuran Instrumen Penilaian.

Skala pengukuran merupakan kesepakatan yang digunakan sebagai acuan untuk menentukan panjang-pendeknya interval yang ada dalam alat ukur, sehingga alat ukur tersebut bila digunakan dalam penelitian akan menghasilkan data kuantitatif. 12 Untuk mengukur instrument tersebut penelitian ini menggunakan skala Gutman. yaitu skala pengukuran yang jawabannya akan didapat dengan tegas yaitu “ya” dan “tidak” jika menjawab “ya” mendapatkan poin 1 jika mejawab “tidak” mendapat poin 0. 12 Sugiono, Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan RD, Bandung: ALFABETA, 2012, h.92.