Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Nurlaila Agustiani, 2014 PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SQUARE BERBANTUAN APLIKASI MICROSOFT POWERPOINT TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 5. Siswa cenderung pasif sehingga siswa malas dan bosan untuk mengikuti kegiatan pembelajaran TIK. Agar penelitian ini lebih terarah, terfokus dan tidak meluas penulis membatasi penelitian pada penggunaan model pembelajaran di kelas yaitu dengan menggunakan model Cooperative Learning tipe Think Pair Square yang dibantu dengan aplikasi Microsoft PowerPoint dalam hal menyampaikan materi pembelajaran. Penelitian ini difokuskan pada hasil belajar siswa kelas VII pada mata pelajaran TIK. C. Rumusan Masalah Penelitian Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan sebelumnya, maka secara umum masalah yang diteliti adalah “ Apakah model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi? ”. Adapun rumusan masalah khusus dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut: 1. Apakah model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa aspek pengetahuan C1 pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi? 2. Apakah model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa aspek pemahaman C2 pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi? 3. Apakah model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint memiliki pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa aspek penerapan C3 pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi?

D. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah dikemukakan, maka tujuan umum penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model Cooperative Nurlaila Agustiani, 2014 PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SQUARE BERBANTUAN APLIKASI MICROSOFT POWERPOINT TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. Sedangkan yang menjadi tujuan khusus dalam penelitian ini adalah: 1. Mengetahui pengaruh model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa aspek pengetahuan C1 pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. 2. Mengetahui pengaruh model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa aspek pemahaman C2 pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. 3. Mengetahui pengaruh model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa aspek penerapan C3 pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi.

E. Manfaat Penelitian

Penelitian tentang pengaruh model Cooperative Learning tipe Think Pair Square berbantuan aplikasi Microsoft PowerPoint terhadap peningkatan hasil belajar ranah kognitif siswa pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut: 1. Secara Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan, khususnya dalam mata pelajaran TIK. 2. Secara Praktis a. Bagi Sekolah Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran dan informasi guna meningkatkan mutu pendidikan. Nurlaila Agustiani, 2014 PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SQUARE BERBANTUAN APLIKASI MICROSOFT POWERPOINT TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu b. Bagi Guru Dapat memberikan wawasan baru bagi guru sebagai altenatif model pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran TIK. c. Bagi Siswa Dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan berbagi pengetahuan kepada temannya serta membantu siswa yang pasif dalam kegiatan berkelompok menjadi ikut berpartisipasi aktif.

F. Struktur Organisasi

Dokumen yang terkait

Pengaruh model cooperative learning teknik think-pair-share terhadap hasil belajar biologi siswa pada konsep sistem peredaran darah : kuasi eksperimen di smp pgri 2 ciputat

0 11 202

Perbandingan hasil belajar biologi dengan menggunakan metode pembelajaran cooperative learning tipe group investigation (GI) dan think pair share (TPS)

1 5 152

Pengaruh penerapan model cooperative learning tipe stad terhadap hasil belajar kimia siswa pada konsep sistem koloid (quasi eksperimen di MAN 2 Kota Bogor)

4 38 126

Pengaruh Metode Sosiodrama Terhadap Hasil Belajar Siswa Dalam Mata Pelajaran Akidah Akhlak (Kuasi Eksperimen di MTs Mathlabussa’adah).

4 60 151

Penerapan model pembelajaran cooperative teknik think pair square (Tps) dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih kelas VIII H di Mts pembangunan uin Jakarta

0 15 161

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SQUARE (TPSq) TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA : Studi eksperimen kuasi pada mata pelajaran IPS kelas VIII pokok bahasan memahami penyimpangan sosial di SMPN 1 Saketi-P

0 2 41

PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN PETA KONSEP TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS : Penelitian Kuasi Eksperimen Pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 9 Bandung.

1 11 49

PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE STAD TERHADAP KEMAMPUAN ANALISIS SISWA: studi kuasi eksperimen pada mata pelajaran ekonomi kelas XI iis Sma negeri 6 bandung.

0 1 37

PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIFTEKNIK MAKE A MATCHTERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA RANAH PSIKOMOTOR PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI : Studi Kuasi Eksperimen Terhadap Siswa Kelas VIII SMP Negeri 43 Bandung M

0 3 48

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA E-COMIC TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI :Kuasi Eksperimen Terhadap Siswa Kelas VII SMP Negeri 12 Bandung.

0 2 50