Prosedur-prosedur yang berhubungan dengan mempertahankan keamanan menurut Wong, 2003 Pencegahan kecelakaan pada anak

26 sedang dirawat serta memberikan pendidikan kesehatan tentang kondisi sakit yang dialami anak.

c. Prosedur-prosedur yang berhubungan dengan mempertahankan keamanan menurut Wong, 2003

1. Pastikan bahwa tindakan penjagaan keamanan lingkungan sudah dilakukan misalnya : kebiasaan tidak merokok, pencahayaan baik, dan lantai tidak licin dan lain-lain. 2. Tempat tidur pasien ambulasi dikunci pada ketinggian yang memungkinkan akses mudah ke lantai. 3. Tempatkan anak yang dapat memanjat di atas sisi boks yang dirancang khusus yang bagian atasnya ditutupi dengan jaring pengaman. Ikatkan jaring tersebut ke kerangka tempat tidur untuk bersiap-siap jika terjadi suatu kegawatan. 4. Kaji keamanan mainan yang dibawa ke rumah sakit dengan orang tua dan tentukan apakah mainan tersebut sesuai dengan usia dan kondisi anak. 5. Jaga terus bayi atau anak kecil yang ada di boks yang pagarnya tidak terpasang tanpa mempertahankan kontak dengan punggung dan abdomen agar anak tidak terguling, merangkak atau melompat dari boks yang. 27

d. Pencegahan kecelakaan pada anak

Ada beberapa cara pencegahan kecelakaan terhadap anak sebagai berikut Sacharin, 1996. 1. Jatuh dari tempat tidur Hal ini merupakan kecelakaan yang umum terjadi pada anak-anak di bangsal rumah sakit. Tempat tidur harus dirancang sehingga bagian sisi tempat tidur dapat dikunci dan cukup tinggi sehingga anak yang mulai berjalan tidak dapat memanjat keluar. Karena itu perawat harus menjamin bahwa sisi tempat tidur terkunci setelah menyelesaikan suatu tindakan. 2. Mandi Terseduh air panas dan tenggelam merupakan konsekuensi dari perencanaan dan prosedur yang sembrono. Olek karena itu suhu air harus aman bagi anak. Untuk mencegah tenggelam maka diperlukan pengawasan yang konstan selama mandi. Tidak selalu memungkinkan untuk mencegah anak masuk kamar mandi, karena hal ini sebagian besar tergantung pada penataan bangsal. 3. Obat-obatan Penyimpanan obat-obatan secara aman merupakan ketentuan hukum yang mengikat semua perawat. Selama pembagian obat harus dibawah pengawasan perawat. 4. Peralatan rumah sakit Setiap peralatan yang digunakan harus dalam keadaan dapat dipakai dan secara mekanis dan listrik dalam keadaan aman seperti termometer, mainan dari rumah sakit, spuit, dan lain-lain. 28

e. Pengelompokan Masalah Keperawatan Anak yang Dirawat di Rumah Sakit Nursalam, 2004.