RANCANGAN PENELITIAN LOKASI DAN WAKTU PENELITIAN SAMPEL DAN BESAR SAMPEL 1. Sampel KRITERIA INKLUSI DAN EKSKLUSI 1. Kriteria inklusi

19

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 RANCANGAN PENELITIAN

Penelitian ini merupakan penelitian analitik komparatifdengan pendekatan potong lintang crossectional

3.2. LOKASI DAN WAKTU PENELITIAN

Penelitian ini dilakukan di Departemen Obstetri dan Ginekologi RSUP.H Adam Malik Medandan Rumah Sakit Jejaring Fakultas Kedokteran Sumatera Utara serta Laboratorium Terpadu FK USU Medan. Waktu penelitian dimulai pada Desember 2013 sampai jumlah sampel minimal tercapai. 3.3.POPULASI DAN SAMPEL PENELITIAN 3.3.1. Populasi Penelitian Subjek Penelitian adalah pasien dengan tumor ovarium yang direncanakan untuk operasi di Poli Onkologi di RSUP. H. Adam Malik Medan dan Rumah Sakit Jejaring Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Untuk kontrol adalah wanita sehat yang bekerja sebagai pegawai di RSUP.H.Adam Malik Medan dan memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Universitas Sumatera Utara 20 3.4. SAMPEL DAN BESAR SAMPEL 3.4.1. Sampel Pengumpulan sampel dilakukan dengan cara consecutive samplingdimana setiap kasus dan kontrol yang memenuhi kriteria penelitian dimasukkan dalam penelitian sampai jumlah sampel terpenuhi. 3.4.2.Perhitungan Sampel Jumlah sampel penelitian dihitung berdasarkan rumus sebagai berikut : 31, 32 n 1 = n 2 = 2 Zα + ZβS 2 X 1 – X 2 Dimana : Zα= deviat baku alfa, nilai α = 0,05 , Zα = 1,96 Zβ= deviat baku beta, nilai β = 0,10, Zα = 1,28 S = Simpangan baku gabungan X1 – X2 = Selisih minimal rerata yang dianggap bermakna S 2 = s 1 2 xn 1 – 1 + s 2 2 x n 2 – 1 n 1 + n 2 - 2 s 1 = Simpangan baku kelompok 1 = 1,1 s 2 = Simpangan baku kelompok 2 = 1,2 8 n 1 =besar sampel kelompok 1 Universitas Sumatera Utara 21 n 2 = besar sampel kelompok 2 n 1 = n 2 = 18,6  jumlah sampel masing-masing 20 orang 3.5. KRITERIA INKLUSI DAN EKSKLUSI 3.5.1. Kriteria inklusi

3.5.1.1. Kasus

a. Wanita Usia antara 20 – 65 tahun. b. Tidak menderita tumor lain selain tumor ovarium c. Tidak menderita penyakit hipertensi, diabetes mellitus, gagalginjal, infeksi, riwayat penyakit hepatitis. d. Tidak merokok e. Tidak ada riwayat keluarga dengan kanker payudara dan kankerovarium f. Tidak ada riwayat pemakain obat- obat hormonal dan kontrasepsi g. Tidak pernah dilakukan operasi ginekologi sebelumnya h. Tidak pernah mendapat kemoterapi i. Bersedia mengikuti penelitian dengan menandatangani suratpersetujuan penelitian

3.5.1.2. Kontrol

a. Wanita Sehat Usia antara 20 – 65 tahun b. Tidak pernah menderita tumor atau kanker c. Tidak pernah dilakukan operasi ginekologi sebelumnya d. Tidak menderita penyakit hipertensi, diabetes mellitus, gagal ginjal, infeksi, riwayat hepatitis. e. Tidak merokok Universitas Sumatera Utara 22 f. Tidak ada riwayat keluarga dengan kanker payudara dan kanker ovarium g. Tidak ada riwayat pemakain obat- obat hormonal dan kontrasepsi h. Tidak pernah mendapat kemoterapi i. Bersedia mengikuti penelitian dengan menandatangani surat persetujuan penelitian

3.5.1. KRITERIA EKSKLUSI 3.5.2.1. Kasus

a. Pasien dengan hasil histopatologi yang bukan kanker ovarium

3.6. PROSEDUR KERJA