Penelitian-penelitian Tentang Pendekatan PMRI

24 rata-rata penilaian yang di peroleh dari validator adalah 70 dari skor maksimal 88 80 yang berarti bahwa bahan ajar dapat digunakan dengan sedikit revisi. Berdasarkan hasil validasi tersebut dilakukan penyempurnaan draft buku ajar. Penelitian ketiga terkait pengembangan buku pernah dilakukan oleh Kurbaita, dkk 2013. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan buku ajar matematika tematik integratif materi pengukuran berat benda. Subjek penelitian adalah siswa kelas I Abu Bakar Ash Siddiq SD IT Al Furqon Palembang yang berjumlah 27 orang. Kevalidan tergambar dari hasil penilaian validator, di mana hampir semua validator menyatakan baik berdasarkan isi sesuai kurikulum dan materi, konstruk sesuai dengan karakteristik indikator yang ada dan bahasa sesuai dengan kaidah bahasa yang berlaku EYD. Sedangkan kepraktisan tergambar dari buku ajar matematika tematik integratif yang telah dikembangkan dapat digunakan oleh siswa untuk belajar dan juga bisa dipakai guru dalam menyampaikan materi dalam proses pembelajaran.

2.2.2 Penelitian-penelitian Tentang Pendekatan PMRI

Penelitian terkait pendekatan PMRI pernah dilakukan oleh Widyastuti 2014 yang meneliti tentang pengaruh Pendidikan Matematika Realistik Indonesia PMRI terhadap pemahaman konsep dan berpikir logis siswa. Penelitian dengan jenis penelitian kuantitatif tersebut bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan PMRI dan Direct Instruction DI dalam pembelajaran matematika materi jarak dan kecepatan terhadap pemahaman konsep dan berpikir logis siswa. Penelitian dengan subjek siswa kelas V segugus kecamatan Umbulharjo Kota Yogyakarta tersebut memiliki hasil bahwa terdapat pengaruh 25 yang signifikan antara pembelajaran matematika dengan PMRI dan DI dalam pembelajaran matematika materi jarak dan kecepatan terhadap pemahaman konsep dan berpikir logis siswa, terdapat pengaruh positif pembelajaran matematika dengan PMRI terhadap pemahaman konsep siswa daripada DI, dan terdapat pengaruh positif pembelajaran matematika dengan PMRI terhadap berpikir logis siswa daripada DI. Penelitian lain yang serupa dilakukan oleh Diah, dkk 2013 yang meneliti tentang penerapan teori pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SD N 99 Pekanbaru. Penelitian tersebut merupakan jenis penelitian tindakan kelas dan dilakukan pada semester genap dengan subjek penelitian sebanyak 29 siswa yang terdiri dari 15 siswa perempuan dan 14 siswa laki-laki. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu terdapat peningkatan prestasi belajar matematika dari skor dasar sebesar 60,52 menjadi 71,72 atau meningkat sebesar 185. Kesimpulan penelitian yang dilakukan Diah dkk adalah pendekatan PMRI dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Penelitian terkait pendekatan PMRI tentang peningkatan prestasi belajar menggunakan PMRI dalam menyelesaikan soal cerita pada peserta didik kelas V SD Kanisius Kalasan tahun pelajaran 2010 2011 dilakukan oleh Rismawati 2008. Penelitian tersebut juga merupakan penelitian tindakan kelas. Hasil yang dicapai yaitu pendekatan PMRI dapat meningkatkan prestasi belajar peserta didik kelas V SD Kanisius Kalasan tahun pelajaran 2010 2011. Nilai rata-rata sebelum dilakukan penelitian dengan pendekatan PMRI adalah 58 atau 56 yang berarti di 26 bawah KKM. Setelah dilakukan penelitian, nilai rata-rata meningkat sebesar 711,74 atau 58,82 pada siklus I dan mencapai 79,42 atau 81,41 pada siklus II. Serupa dengan penelitian yang dilakukan oleh Sukawati 2013 juga melakukan penelitian kuantitatif. Sukawati melakukan penelitian dengan mengimplementasikan perangkat pembelajaran materi bangun ruang menggunakan pendekatan PMRI di kelas IV SDN Caturtunggal 3 Sleman. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan data kualitatif dan kuantitatif. Data kualitatif diperoleh melalui dokumentasi dan wawancara. Sedangkan data kuantitatif diperoleh dari validasi terhadap perangkat pembelajaran yang telah dievisi, uji keterbacaan, lembar evaluasi, serta respon guru dan siswa. Hasil penelitian menyatakan bahwa pembelajaran menggunakan PMRI membantu guru dan siswa dalam proses pembelajaran matematika. Penelitian-penelitian yang telah dipaparkan relevan dengan penelitian yang dilakukan oleh peneliti. Variabel yang sama antara penelitian-penelitian relevan dengan penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah pengembangan buku pelajaran dan pendekatan PMRI. Penelitian-penelitian yang relevan di atas sudah meneliti kedua variabel tersebut, namun belum ada penelitian yang menggabungkan dua variabel yakni pengembangan buku pelajaran dan pendekatan PMRI dalam satu judul penelitian. Oleh karena adanya keterbatasan penelitian tentang pengembangan buku dengan penedekatan PMRI dan permasalahan balajar di sekolah, peneliti melakukan penelitian tentang pengembangan buku pelajaran berupa buku siswa dan buku guru dengan pendekatan PMRI. Penelitian dengan jenis penelitian 27 pengembangan tersebut juga merupakan solusi kesulitan belajar siswa yang belum terpecahkan dengan adanya penelitian kuantitatif atau penelitian tindakan kelas karena menggunakan sarana belajar berupa buku dan didasari pendekatan PMRI dalam penyusunannya. Adapun peta literatur penelitian dapat dilihat pada bagan sebagai berikut. Gambar 2.1 Peta Literatur Penelitian

2.3 Kerangka Berpikir

Dokumen yang terkait

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas II Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 0 163

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas I Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

1 2 167

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III sekolah dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

0 0 160

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III SD dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI).

1 9 181

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas II Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

1 2 161

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas I sekolah dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 0 165

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran matematika kelas I Sekolah Dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

2 5 165

Pengembangan buku siswa dan buku guru sekolah dasar kelas III mata pelajaran Matematika dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 1 156

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III SD dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 2 179

Pengembangan buku guru dan buku siswa mata pelajaran Matematika kelas III sekolah dasar dengan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI)

0 0 158