Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Sistematika Penulisan

insentif. Serta dalam bentuk tidak langsungnya yang juga disebut dengan tunjangan, meliputi semua imbalan finansial yang tidak tercakup dalam kompensasi langsung yang terdiri jaminan kesehatan, tunjangan dan fasilitas kerja yang diberikan. 2. Kompensasi non finansial terdiri dari kepuasan yang diperoleh seseorang dari pekerjaan itu sendiri, atau dari lingkungan psikologis atau fisik dimana orang tersebut bekerja. Berdasarkan uraian di atas, penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi seberapa besar hubungan antara kompensasi financial dengan kepuasan kerja karyawan. Maka penulis ingin memilih judul “Analisis hubungan antara Kompensasi Finansial dengan Kepuasan kerja karyawan”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas dapat di rumuskan perumusan masalah sebagai berikut apakah ada hubungan antara kompensasi finansial dengan kepuasan kerja karyawan.

C. Batasan Masalah

Dalam hal ini faktor-faktor yang mempengaruhi atau berhubungan dengan kepuasan kerja karyawan begitu beragam, tetapi dalam penelitian ini dibatasi pada pemberian kompensasi finansial kepada karyawan dalam bentuk gaji, upah, honor,bonus, komisi dan insentif serta tunjangan terdiri jaminan kesehatan, tunjangan dan fasilitas kerja yang diberikan, kemudian kompensasi yang merupakan kepuasan yang diperoleh seseorang dari pekerjaan itu sendiri.

D. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada hubungan antara kompensasi finansial dengan kepuasan kerja karyawan.

E. Manfaat Penelitian

1. Bagi ilmu pengetahuan umum Hasil penelitian ini dapat dijadikan gambaran bahwa kompensasi ada hubungannyadengan kepuasan kerja karyawan. 2. Bagi lembaga yang diteliti Diharapkan penelitian ini dapat dijadikan sebagai pertimbangan dan masukan bagiperusahaan khususnya yang berhubungan dengan upaya perusahaan dalam memberikan kompensasi kepada karyawan sehingga mendukung kinerja karyawan. 3. Bagi Prodi Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan bacaan bagi para mahasiswa Universitas Sanata Dharma khususnya program studi Manajemen. 4. Bagi Peneliti Penulis Penelitian ini dapat menambah wawasan dan pembelajaran tentang pemberian kompensasi yang berhubungan dengan kepuasan kerja karyawan. 5. Bagi lain-lain Hasil penelitian ini dapat dijadikan masukkan bagi pihak-pihak yang membutuhkan. Serta diharapkan menambah informasi dan pengetahuan tentang manajemen personalia dan sumber daya manusia.

F. Sistematika Penulisan

Dalam penelitian ini, sistematika penulisan yang digunakan adalah sebagai berikut: Bab I : Pendahuluan Bab ini menjelaskan mengenai latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian. Bab II : Landasan Teori Bab ini merupakan uraian landasan teori yang di dalamnya mengemukakan hal-hal yang berkaitan dengan telaah teori, penelitian sebelumnya, kerangka pemikiran teoritis Bab III : Metode Penelitian Bab ini berisi uraian tentang metode penelitian yang berisikan jenis penelitian, subjek dan objek, waktu dan lokasi, variabel, definisi operasional, populasi dan sampel, teknik pengambilan sampel, teknik analisis data. Bab IV : Gambaran Umum Perusahaan Bab ini berisi uraian tentang sejarah berdirinya, visi dan misi perusahaan. Bab V : Hasil dan Pembahasan Bab ini menjelaskan tentang hasil penelitian dan pembahasan mengenai hubungan kompensasi, fasilitas fisik dengan kepuasan kerja karyawan dengan menguraikan hasil pengujian statistinya, yaitu analisis korelasi rank sperman. Bab VI : Penutup Bab ini berisi kesimpulan dari hasil penelitian yang dilakukan dan saran-saran yang berhubungan dengan penelitian .

BAB II KAJIAN PUSTAKA