Konsep Strategi Merek Brand Strategy Komunikasi Merek Terintegrasi IBC

merek – merek baru yang mudah diterima oleh para distributor dan pelanggan. Dari definisi manfaat merek di atas, merek memiliki banyak manfaat bagi perusahaan yaitu sebagai proteksi hukum, signal kualitas, menarik pelanggan yang setia, dan membangun citra perusahaan.

2.4 Konsep Strategi Merek Brand Strategy

Strategi merupakan alat untuk mencapai tujuan dan dalam perkembangannya konsep mengenai strategi terus berkembang. Stategi merek adalah bagian penting dalam kegiatan pemasaran untuk dimengerti atau dipahami secara keseluruhan. Strategi merek akan melekat pada organisasi atau perusahaan tersebut dan produk – produk organisasi tersebut akan melekat pada merek yang lebih spesifik. Strategi merek atau brand strategy menurut Schultz dan Barnes 1999, p37 dapat diartikan manajemen suatu merek dimana terdapat sebagai kegiatan yang mengatur semua elemen – elemen yang bertujuan untuk membentuk suatu merek atau brand. Brand strategy adalah proses pengaturan berbagai elemen promosi untuk membentuk merek dan mengkomunikasikannya, seperti iklan, promosi penjualan, dan public relation. Patricia menambahkan 2004, p17 strategi merek adalah rancangan untuk memastikan janji dan nilai merek tetap dijaga dan dikomunikasikan. Strategi merek terdapat manajemen merek yang bertanggung jawab untuk Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. mengorganisasi produk atau merek perusahaan tersebut. Patricia menjelaskan 2004, p18 strategi merek digunakan oleh perusahaan besar yang memiliki banyak merek dan produk. Strategi merek yang sukses adalah memahami kebutuhan serta keinginan pelanggan serta calon pelanggan. Strategi merek dapat dilakukan dengan cara mengkomunikasikan merek brand communication tersebut pada pelanggan. Komunikasi merek yang efektif melalui karyawan dan iklan akan mempengaruhi pertimbangan merek konsumen. Dari penjelasan di atas, strategi merek adalah proses dan manajemen merek yang dilakukan untuk mengorganisasi elemen – elemen dalam pembentukan merek dan nilainya.

2.5 Komunikasi Merek Terintegrasi IBC

Merek dikenal dan diketahui masyarakat hanya melalui komunikasi. Menurut Schultz 1999, p43 Komunikasi merek terpadu atau IBC Integrated Brand Communication zaman kini lebih dari nama, tanda, atau design atau apapun. Merek lebih kepada hubungan yang terjalin antara perusahaan dengan pelanggan yang menggunakan. Komunikasi merek terpadu tidak hanya terjalin hubungan emosional antara merek dengan pelanggan, tetapi juga bagaimana perusahaan menggunakan disiplin komunikasi untuk menyampaikan nilai kepada pelanggan dan shareholder. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Menurut Schultz 1999, p45, semua element mengenai merek tidak hanya bauran pemasaran marketing mix, tetapi harus dimasukkan sebagai komunikasi merek. Untuk mengkomunikasikan merek, perusahaan menggunakan secara internal dan ekternal. Internal komunikasi merek dapat dimulai dari karyawan dan segala aktifitasnya yang dapat memberikan arti dan nilai kepada hubungan pelanggan yang sesuai merek. Eksternal komunikasi merek menggunakan berbagai cara antara lain periklanan advertising, sponsor corporate sponsorships, pemasaran langsung direct marketing, hubungan masyarakat public relation, events, dan promosi penjualan sales promotion. Selanjutnya menurut Schultz 1999, p189, beberapa perusahaan menginvestasikan uang mereka untuk program komunikasi merek atau brand communication. Mereka percaya bahwa komunikasi dapat mempengaruhi pelanggan dan calon pelanggan. Komunikasi merek yang baik dapat mempengaruhi dan menanamkan kesadaran yang tinggi pada pelanggan dan calon pelanggan. Menurut Keller, Kevin 2001, p55, tahap terakhir dari model hubungan merek berfokus pada identifikaasi hubungan merek dan level terakhir yang pelanggan miliki dengan suatu merek. Hubungan merek mengacu pada suatu hubungan yang alami yang pelanggan miliki dengan merek hubungan merek dikelompokkan dalam hal intensitas atau kedalaman psikologis yang pelanggan miliki dengan merek seperti halnya aktifitas yang disebabkan oleh loyalitas, contohnya pelanggan mencari informasi mengenai suatu produk. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Menurut M.Sadat, Andi 2009, p113, menyatakan bahwa komunikasi merek adalah upaya yang dilakukan perusahaan untuk mengkomunikasikan keunikan yang dimiliki sebuah merek ke pasar menggunakan berbagai strategi. Tujuan hal tersebut sederhana yaitu agar pelanggan memutuskan untuk mengkonsumsi, puas, kemudian loyal terhadap merek. Selanjutnya, M.Sadat, Andi 2009, p118 dalam praktik sehari – hari, proses komunikasi tidak berjalan mulus. Dibutuhkan kreatifitas agar proses komunikasi dapat dioptimalkan dengan mengeliminasi berbagai gangguan, sehingga pesan komunikasi merek dapat berjalan efektif dalam menciptakan berbagai asosiasi positif dibenak pelanggan. Identitas, pemosisian, dan proposisi nilai merek harus dapat dikomunikasikan secara efektif melalui berbagai media agar pesan – pesan yang disampaikan tidak mengalami distorsi. Menurut Schultz 1999, p45, komunikasi merek dapat dilakukan melalui eksternal komunikasi yaitu; 1. Periklanan Advertising Iklan media massa adalah yang paling sering dilihat dalam membangun komunikasi merek brand communication. Iklan media massa memberikan beberapa kegunaan yang berdampak pada kesuksesan jangka pendek membangun bisnis dan jangka panjang membangun merek suatu merek. Periklanan juga mampu mempengaruhi tingkah laku seseorang dengan mempengaruhi Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. pilihan merek pelanggan yang menukar merek dari promosi penjualan. 2. Hubungan Masyarakat Public Relation Hubungan masyarakat public relation secara umum dianggap memiliki dampak jangka panjang dan mampu fokus dengan penyampaian pesan kepada masyarakat. Kegiatan hubungan masyarakat public relations seperti even pemasaran dan publisitas produk dapat membantu mengkomunikasikan pesan membangun merek kepada pelanggan dan grup konsumen yang tidak dapat dijangkau dengan alat komunikasi pemasaran yang lain. Para praktisi PR sudah mengembangkan standart pengertian pada masukan outputs atau hasil jangka pendek dan hasil outcomes atau dampak jangka panjang. Outputs berkonsentrasi pada bagaimana seharusnya organisasi mengenalkan diri mereka pada masyarakat dengan berbagai perhatian dan tekanan yang organisasi itu dapatkan. Sedangkan outcomes berkonsentrasi pada kesadaran dan penerimaan kepada objek perusahaan, mengingat kembali dan perhatian kepada pesan dan “pesan positif dan perubahan sikap dan perilaku, adalah hasil dari usaha berkomunikasi.” Schultz menambahkan beberapa macam bentuk aktivitas PR dalam IBC 1999, p229 yaitu konseling, penelitian, media Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. relation, publisitas, press releases, fact sheets, press kits, video news releases, hubungan antar karyawan, hubungan dengan komunitas, public affairs, government affairs, issue management, hubungan keuangan, hubungan industrial, pengembangan, hubungan multi budaya, dan special events. Melalui berbagai aktivitas tersebut PR dapat membangun citra merek perusahaan. 3. Promosi Penjualan Sales Promotion Schultz membagi promosi penjualan menjadi 2 yaitu promosi penjualan perdagangan trade sales promotion dan promosi penjualan konsumen consumer sales promotion. Promosi penjualan perdagangan trade sales promotion lebih cenderung kepada kegiatan dan pendorong yang ditawarkan kepada pengecer, pedagang besar, distributor dan tempat lain untuk mendorong mereka menyimpan persediaan merek pabrik dan membantu mempromosikan merek tersebut kepada konsumen. Promosi penjualan langsung lebih kepada membangun bisnis dan berkontribusi dalam membangun merek. Beberapa cara dalam promosi penjualan perdagangan adalah kesepakatan harga price deals, kesepakatan kegiatan performance deals, pemberian uang allowances, iklan kerjasama cooperative advertising, point-of- Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. purchase materials, dealer loaders, kontes contests, uang pendorong push money, pertemuan penjual sales meetings. Promosi penjualan konsumen consumer sales promotion dapat didefinisikan dorongan jangka pendek untuk membeli produk atau jasa yang tercipta dari perubahan harga atau nilai. Sebagian besar promosi penjualan konsumen CSP bertujuan untuk membangun bisnis, karena mereka mendorong hasrat para konsumen agar segera membeli. Ada beberapa cara promosi penjualan konsumen dalam IBC yaitu pemotongan harga diskon, kupon, sample, dan pengembalian uang, peningkatan nilai special paks, program berkelanjutan, dan undian dan kontes. 4. Pemasaran Langsung Direct Marketing Pemasaran langsung direct marketing menawarkan cara untuk berkomunikasi dengan pelanggan tertentu dan kelompok dalam IBC. Teknik pemasaran langsung direct marketing dalam IBC dapat dengan mudah digunakan untuk membangun sebuah merek. Teknik – teknik pemasaran langsung antara lain telemarketing. Ada empat tujuan dalam pemasaran langsung yang sering digunakan dalam kampanye komunikasi merek yaitu membangun hubungan pemasar dan konsumen, membujuk untuk mencoba produk atau mengganti merek, mengembangkan pasar Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. melalui balasan langsung, dan membangun volume atau pemakaian merek. 5. Events dan Sponsorship Sponsorship adalah investasi yang dilakukan perusahaan dalam events dan pemberian untuk meraih macam – macam tujuan perusahaan. Sponsorship terbagi menjadi dua kegiatan yaitu 1 pertukaran antar sponsor seperti merek dan pemberian sponsor seperti pendukung acara dimana menerima pembayaran yang terakhir dan kemudian menerima hak untuk dirinya sendiri dengan kegiatan sponsor tersebut dan 2 kumpulan pemasaran oleh sponsor. Events adalah bentuk dari promosi merek yang mengikat merek pada cabang atletik, hiburan, budaya, sosial, dan kegiatan umum lain yang mendapat perhatian tinggi. Ini untuk membangun hubungan dengan konsumen, mempertinggi equitas merek, dan memperkuat ikatan dengan perdagangan. Dari definisi di atas, komunikasi merek terintegrasi IBC adalah hubungan antara merek dengan pelanggan, shareholder, dan karyawan. IBC dapat digunakan secara internal melalui karyawan dan eksternal melalui iklan, promosi penjualan, public relation, events, dan sponsorship. Sehingga dapat menimbulkan kesadaran merek dan menjalin hubungan baik pada pelanggan. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

2.6 Komunikasi Pemasaran Terintegrasi IMC

Dokumen yang terkait

Pengaruh Advertising Terhadap Pembentukan Brand Awareness Serta Dampaknya Pada Keputusan Pembelian Produk Pocari Sweat Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

14 58 108

Pengaruh Ekuitas Merek (Brand Equity) Tas Sophie Martin Terhadap Kesediaan Membayar Harga Premium (Studi Kasus Pada BC Rosida Medan).

3 49 104

Pengaruh Celebrity Endorser Igor Saykoji Terhadap Brand Awareness Pada Kartu IM3 (Studi Kasus Karyawan Sogo Department Store Sun Plaza, Medan)

3 52 107

Analisis pengaruh Brand Awareness, Perceived Quality, Brand Association, Dan Brand Loyalty terhadap keputusan pembelian pada produk pasta gigi 'Pepsodent (studi kasus pada Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)

6 41 167

THE INFLUENCE OF BRAND AWARENESS, PERCEIVED BRAND QUALITY, BRAND ASSOCIATION AND BRAND LOYALTY TOWARD CUSTOMER PURCHASE DECISION TO CHOOSE GARUDA INDONESIA AIRLINES (CASE STUDY: CUSTOMER GARUDA INDONESIA IN JABODETABEK)

0 7 124

Ekuitas Merek Bank Syariah di Kalangan Mahasiswa Program Studi Muamalat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

2 11 151

STRATEGI KREATIF EVENT FLASHMOB MIZONE DALAM MEMBANGUN BRAND AWARENESS

0 3 107

STRATEGI BRAND COMMUNICATION DALAM MEMBANGUN BRAND AWARENESS (Studi Kualitatif Strategi Brand Communication dalam Membangun Brand Awareness Rumah Makan Seafood D’cost Surabaya).

15 45 106

PENGARUH BRAND AWARENESS, SOCIAL BRAND AWARENESS, BRAND PERCEIVE QUALITY, BRAND USAGE, BRAND PERFORMANCE, INNOVATION DAN GREEN COMMUNICATION AWARENESS DALAM MEMBANGUN PERSEPSI TERHADAP MEREK TERBAIK PRODUK ELEKTRONIK (Analisis Structural Equation Modeling

0 0 21

STRATEGI BRAND COMMUNICATION DALAM MEMBANGUN BRAND AWARENESS (Studi Kualitatif Strategi Brand Communication dalam Membangun Brand Awareness Rumah Makan Seafood D’cost Surabaya)

0 0 18