Perumusan Masalah Kerangka Konseptual Hipotesis Tujuan dan Manfaat Penelitianm

produk, jika produk yang ditawarkan tersebut tersedia dan bermanfaat baginya. Kedua, keputusan pada hubungan dari produk atau jasa. Konsumen akan memutuskan untuk membeli suatu produk jika produk tersebut mempunyai hubungan dengan yang diinginkan konsumen. Hal inilah yang membuat peneliti tertarik untuk meneliti produk kartu seluler gsm axis dan three dimana keduanya merupakan pendatang baru dibisnis kartu seluler yang menawarkan berbagai layanan dan fitur yang bisa dinikmati oleh pelanggan dan pengguna kartu tersebut. Untuk itu judul penelitian ialah:”Analisis Keputusan Pembelian Kartu Seluler GSM Axis dan Three pada Konsumen di Pajak USU”.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang dikemukakan sebelumnya, maka dirumuskan masalah sebagai berikut: ”Faktor harga, promosi, layanan dan persepsi mempengaruhi keputusan pembelian kartu seluler Axis dan Three”.

C. Kerangka Konseptual

Harga merupakan satu-satunya unsur bauran pemasaran yang mendatangkan pemasukan bagi perusahaan yang berpengaruh pada besar kecilnya laba dan pangsa pasar yang diperoleh Tjiptono, 2005:180. Promosi merupakan komunikasi dari para pemasar yang menginformasikan, membujuk, dan mengingatkan para calon pembeli suatu Universitas Sumatera Utara produk dalma rangka mempengaruhi pendapat mereka atau memperoleh suatu respon Lamb dkk 2001:145. Pelayanan merupakan aktivitas ekonomi yang menciptakan nilai dan kegunaan kepada pengguna jasa pada waktu tertentu dan tempat tertentu, dimana dapat diubah sesuai dengan keinginan penerima atau pengguna jasa tersebut Lovelock 2001:3. Persepsi pelanggan serta hal-hal yang menyertai keputusan pembelian merupakan tahapan dari proses sebelum dilakukan eksekusi pembelian, dimana segala hal yang berkaitan dengan produk tersebut sangat mempengaruhi penilaian dari pelanggan tersebut. Berdasarkan latar belakang dan perumusan masalah yang ada, maka dapat digambarkan model kerangka konseptual keputusan pembelian kartu seluler GSM dalam hal ini axis dan three sebagai berikut: Sumber: Lamb dkk 2001, Lovelock 2001 dan Engel 1997 data diolah. Harga Keputusan menjadi pemakai kartu GSM Axis dan Three Y Promosi Layanan Persepsi Universitas Sumatera Utara

D. Hipotesis

Hipotesis merupakan jawaban sementara yang hendak diuji kebenarannya melalui riset Suliyanto. 2006:53. Berdasarkan latar belakang dan masalah yang ada, maka dirumuskan hipotesis sebagai berikut: Harga, promosi, layanan dan persepsi pada GSM pendatang baru merupakan faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian kartu seluler GSM Axis dan Three.

E. Tujuan dan Manfaat Penelitianm

1. Tujuan Penelitian Untuk mengetahui dan menganalisis apakah harga, promosi, layanan dan persepsi Produk Pendatang baru merupakan faktor pendukung pengambilan keputusan pembelian kartu seluler GSM pendatang baru dalam hal ini Axis dan Three. 2. Manfaat Penelitian Manfaat penelitian ini adalah: a. Bagi Perusahaan Sebagai informasi bagi perusahaan untuk mengetahui kebiasaan pelanggan dalam pengambilan keputusan pembelian atau disebut juga consumer behaviour dimana hal ini sangat berguna untuk peluncuran produk baru agar diterima oleh konsumen. b. Bagi Pihak Lain Dapat digunakan sebagai rujukan bagi penelitian selanjutnya terutama dalam bidang perilaku konsumen, bagi penulis lain dalam melakukan Universitas Sumatera Utara penelitian objek maupun masalah yang sama di masa yang akan datang. Terutama mengenai fenomena pendatang baru dalam dunia bisnis. c. Bagi Penulis Penelitian ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan penulis dalam bidang pemasaran dalam hal persaingan produk dan inovasi produk baru dalam pasar tertentu.

F. Metode Penelitian