Pendanaan Perpustakaan Digital Penyajian Data

73

2. Pendanaan Perpustakaan Digital

Penyusunan anggaran yang digunakan untuk biaya operasional perpustakaan digital di SMA Negeri 1 Yogyakarta ini disesuaikan dengan Rencana Anggaran Pendapatan Belanja Sekolah RAPBS dan Rencana Anggaran Biaya Perpustakaan RABP yang telah ditentukan sebelumnya. Kedua responden juga mengatakan hal yang serupa, bapak Nurwidianto mengatakan: “ Sesuai dengan RAPBS dan RABP perpustakaan sendiri.” Dan serupa dengan diatas, bapak Zanu juga memperkuat wawancara yang dilakukan peneliti, petikannya adalah sebagai berikut: “ Telah di tentukan oleh sekolah lewat RAPBS dan oleh perpustakaan sendiri lewat RABP .” Asal dana yang digunakan untuk pembangunan perpustakaan digital ini merupakan dari dana Bantuan Operasional Sekolah BOS dan Bantuan Operasional Pendidikan BOP. Berikut petikan wawancara dengan bapak Nurwidianto: “ Asal dana yang digunakan untuk pembangunan perpustakaan digital adalah dari dana BOS dan BOP.” Bapak Zanu juga mengungkapkan sama seperti petikan diatas, berikut petikan wawancaranya: “ asal dananya adalah dana BOS sepertinya.” Dana tersebut digunakan untuk membeli host untuk website perpustakaan digital dan sistem ibra yang berbayar selain itu untuk membeli server tambahan 74 yang digunakan untuk menyimpan koleksi digital. Petikan wawancara dengan bapak Nurwidianto: “ Secara garis besarnya untuk pembelian host, sistem ibra yang berbayar dan untuk membeli server tambahan bila diperlukan.” Sedangkan petikan wawancara dengan bapak Zanu adalah sebagai berikut: “ Penggunaan dana itu mencakup, perawatan tiap tahun, menambah bandwidth server, kalau saat 2012 yaa untuk pembelian host, sistem ibra, scan, komputer, majalah, jurnal, buku dll dan untuk pelatihan. sepertinya hanya itu ” Pendanaan dan anggaran perpustakaan digital saat ini telah mencukupi untuk operasional kegiatan perpustakaan digital. Dana ini hanya digunakan untuk memperbarui konten digital dan perawatan server yang telah ada, selain itu dana digunakan untuk memeperbesar server jika itu dibutuhkan. Petikan wawncara dengan bapak Nurwidianto : “ Sangat mencukupi karena telah di rencanakan sebelumnya.” “ Untuk memperbarui konten dan server.” Ditambahkan oleh bapak Zanu tentang dana digunakan untuk perawatan fasilitas, pengadaan konten digital, pembelian fasilitas yang diperlukan dan digunakan untuk pelatihan petugas perpustakaan digital. Berikut petikan wawancaranya: “ Dana yang tersedia sudah sangat mencukupi, karena memang sudah di rencanakan sebelumnya .” 75 “ Digunakan untuk kegiatan perawatan fasilitas, pengadaan konten digital, pembelian fasilitas yang diperlukan, oh iya ada pula untuk pelatihan .”

3. Pengelolaan Koleksi Digital