Karakteristik Responden Analisis Univariat

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Karakteristik Responden

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara lingkungan sekolah dan pengetahuan tentang perilaku kekerasan dengan perilaku kekerasan pada kalangan pelajar. Pengambilan data dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 21 Mei 2014 di SMK Murni 1 Surakarta, dengan jumlah responden sebanyak 104 siswa kelas XI yang diambil secara random sampling. Proses pengambilan data menggunakan kuesioner. Pengisian kuesioner dilakukan pada tempat dan waktu yang sama di SMK Murni 1 Surakarta. Berikut karakteristik responden berdasarkan umur, jenis kelamin, dan tempat tinggal responden. a. Karakteristik responden berdasarkan umur Tabel 4.1 Distribusi umur responden Umur Jumlah Presentase 16 tahun 17 tahun 18 65 17,3 62,5 18 tahun 15 14,4 19 tahun 4 3,9 20 tahun 2 1,9 Total 104 100 Sumber : Data Primer 2014 Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa dari seluruh sampel, yang terbanyak berusia 17 tahun yaitu sejumlah 65 siswa. 44 commit to user b. Karakteristik responden berdasarkan tempat tinggal Tabel 4.2 Distribusi tempat tinggal responden Tempat tinggal Jumlah Presentase Boyolali 4 3,84 Karanganyar 1 0,98 Kartasura 1 0,98 Klaten 1 0,98 Sragen 2 1,96 Sukoharjo 20 19,23 Surakarta 73 70,15 Wonogiri 1 0,98 Total 104 100 Sumber : Data Primer 2014 Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa sampel paling banyak tinggal di Surakarta yaitu sejumlah 73 siswa. c. Karakteristik responden berdasarkan perilaku kekerasan yang dilakukan Tabel 4.3 Distribusi perilaku kekerasan yang dilakukan Bentuk Jumlah Presentase Fisik 20 19,23 Non fisik 84 80,77 Total 104 100 Sumber : Data Primer 2014 Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa kebanyakan murid melakukan perilaku kekerasan berbentuk non fisik yaitu verbal sebesar 84 orang. 45 commit to user

2. Analisis Univariat

Secara keseluruhan berdasarkan analisis deskriptif yang dilakukan pada semua variabel didapatkan hasil sebagai berikut : Tabel 4.4 Statistik deskriptif N Minimum Maximum Mean Std. Deviation Lingkungan sekolah 104 78 120 100.98 9.006 Pengetahuan 104 7 18 13.00 12.67 Perilaku kekerasan 104 66 126 110.81 12.502 Valid N listwise 104 a. Deskripsi Data Lingkungan Sekolah Berdasarkan data penelitian didapatkan hasil: jumlah responden N = 104 siswa dengan jumlah skor lingkungan sekolah tertinggi = 120 dan jumlah lingkungan sekolah terendah = 78 , mean = 100,98 , median Me = 101 , Standar Deviasi σ = 9,006, dan Modus Mo = 95. Adapun grafik histogramnya adalah sebagai berikut: Gambar 4.1. Histogram lingkungan sekolah 46 commit to user b. Deskripsi Data Pengetahuan tentang Perilaku Kekerasan Berdasarkan data penelitian didapatkan hasil: jumlah responden N = 104 siswa dengan total nilai pengetahuan tertinggi = 18 dan pengetahuan terendah = 7 , mean = 12,67 , median Me = 13 , Standar Deviasi σ = 2,304, dan Modus Mo = 13. Adapun grafik histogramnya adalah sebagai berikut: Gambar 4.2. Histogram pengetahuan tentang perilaku kekerasan c. Deskripsi Data Perilaku Kekerasan Berdasarkan data penelitian didapatkan hasil: jumlah responden N = 104 siswa dengan total nilai perilaku kekerasan tertinggi = 66 dan terendah = 126 , mean = 114 , median Me = 114 , Standar Deviasi σ = 12,502, dan Modus Mo = 118. Adapun grafik histogramnya adalah sebagai berikut: 47 commit to user

3. Analisis Bivariat