Teknik Pengumpulan Data METODE PENELITIAN

Tahun 2011, Nomor 158PMK.012011, Nomor 11 Tahun 2011 tentang Penataan dan Pemerataan Guru Pegawai Negeri Sipil. 7 Petunjuk Teknis Pelaksanaan Peraturan Bersama Lima Menteri Tahun 2011 tentang Penataan dan Pemerataan Guru Pegawai Negeri Sipil. 8 Surat Edaran Menpan RB Nomor 06 Tahun 2012 tentang Redistribusi dan Peningkatan Kualitas Pegawai Negeri Sipil Bidang Pelayanan Dasar. b. Bahan Hukum Sekunder 1 Bagan kepustakaanliteratur, buku-buku, artikel-artikel dan jurnal yang berhubungan dengan permasalahan penelitian. 2 Hasil penelitian yang berhubungan dengan kebijakan mutasi pegawai. 3 Dokumen yang berkaitan dengan implementasi Peraturan Bersama Lima Menteri Tahun 2011 tentang Penataan dan Pemerataan Guru Pegawai Negeri Sipil dan kebijakan mutasi guru PNS di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Magetan. c. Bahan Hukum Tersier 1 Majalah. 2 Surat Kabar. 3 Internet.

D. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data merupakan suatu prosedur yang sistematis dan standar untuk memperoleh data yang diperlukan. Dalam suatu penelitian perlu memilih teknik dan alat pengumpul data yang relevan untuk menjawab pokok permasalahan penelitian dan mencapai tujuan penelitian. Menurut Sugiyono “teknik pengumpulan data adalah cara-cara yang ditempuh dan alat- alat yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan datanya”. 116 116 Sugiyono, Statistik Untuk Penelitian, Cetakan Keenam, Alfabeta, Bandung, 2004, hlm.7. Untuk memperoleh data dari sumber data di atas, maka teknik pengumpulan data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Studi Dokumenter Studi dokumenter merupakan suatu teknik pengumpulan data dengan menghimpun dan menganalisis dokumen-dokumen, baik dokumen tertulis, gambar, maupun elektronik. Dokumen yang telah diperoleh kemudian dianalisis diurai, dibandingkan, dan dipadukan sintesis membentuk satu hasil kajian yang sistematis, padu dan utuh. Jadi studi dokumenter tidak sekedar mengumpulkan dan menuliskan atau melaporkan dalam bentuk kutipan-kutipan tentang sejumlah dokumen yang dilaporkan dalam penelitian tetapi adalah hasil analisis terhadap dokumen-dokumen tersebut. Studi dokumenter dalam penelitian ini dilakukan dengan mencari data yang dibutuhkan dalam penelitian yaitu : a. Kebijakan penataan dan pemerataan guru PNS di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Magetan. b. Data mutasi guru PNS di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Magetan sebagai implementasi Peraturan Bersama Lima Menteri Tahun 2011 tentang Penataan dan Pemerataan Guru Pegawai Negeri Sipil. 2. Wawancara Wawancara pada penelitian ini dilakukan secara tidak terarah non directive interview yang tidak didasarkan pada suatu daftar pertanyaan yang telah disusun terlebih dahulu. Peneliti tidak memberikan pengarahan- pengarahan yang tajam, namun diserahkan sepenuhnya kepada informan yang diwawancarai untuk memberikan penjelasan menurut kemauannya. Dari wawancara yang mendalam indept interview diharapkan dapat digali lebih dalam mengenai apa yang diamati di lapangan atau di lokasi penelitian. Untuk memperoleh data yang dibutuhkan, maka wawancara dilakukan kepada : a. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Magetan. b. Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Magetan. c. Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan di Kabupaten Magetan. d. Pegawai di lingkup Dinas Pendidikan Kabupaten Magetan. e. Guru PNS yang dimutasi di Kabupaten Magetan.

E. Teknik Analisis Data