Uji Reliabilitas Instrumen Instrumen Penelitian

3, 4, 5, 6, 7, 8 9, dan 10. Perhitungan koefisien validitas kemampuan mengapresiasi cerpen secara lengkap dapat dilihat pada Lampiran 14 halaman 190.

3.7.2 Uji Reliabilitas Instrumen

Reliabilitas berhubungan dengan masalah kepercayaan. Suatu tes dapat dikatakan mempunyai taraf kepercayaan yang tinggi jika tes tersebut dapat memberikan hasil yang tetap. Maka pengertian reliabilitas tes berhubungan dengan masalah ketetapan hasil tes. Atau seandainya hasilnya berubah-ubah, perubahan yang terjadi dapat dikatakan tidak berarti Arikunto, 2012: 100. Instrumen yang reliabel berarti instrumen yang apabila digunakan beberapa kali untuk mengukur objek yang sama, akan menghasilkan data yang sama. Selain itu, hasil penelitian yang dikatakan reliabel apabila terdapat kesamaan data dalam waktu yang berbeda Sugiyono, 2012: 348. Perhitungan koefisien reliabilitas untuk instrumen kemampuan membaca pemahaman dilakukan dengan menggunakan rumus Spearman-Brown karena tipe soal yang digunakan dalam penelitian ini tipe soal obyektif. Pengujian untuk mengetahui reliabilitas seluruh tes harus digunakan rumus Spearman-Brown sebagai berikut. = ⁄ ⁄ ⁄ ⁄ Dimana: ⁄ ⁄ = korelasi antara skor-skor setiap belahan tes = koefisien reliabilitas yang sudah disesuaikan Tabel 3.3 Klasifikasi Koefisien Reliabilitas Koefisien Reliabilitas r Interpretasi 0,00 ≤ r 0,20 Sangat rendah 0,20 ≤ r 0,40 Rendah 0,40 ≤ r 0,60 Sedang cukup 0,60 ≤ r 0,80 Tinggi 0,80 ≤ r ≤ 1,00 Sangat tinggi Sundayana, 2014: 70 Hasil perhitungan dikonsultasikan pada tabel dengan signifikansi 5 . Jika maka butir soal tersebut reliabel. Berdasarkan perhitungan reliabilitas diperoleh harga sebesar 0,881. Harga tersebut terletak pada interval 0,80 ≤ r ≤ 1,00 termasuk kategori sangat tinggi. Perhitungan koefisien reliabilitas kemampuan membaca pemahaman selengkapnya dapat dilihat pada Lampiran 15 halaman 191. Sedangkan perhitungan koefisien reliabilitas untuk instrumen kemampuan mengapresiasi cerpen menggunakan rumus Cronbach’s Alpha. Rumus tersebut digunakan untuk mencari reliabilitas instrumen yang skornya berbentuk skala. Rumus reliabilitas menggunakan Cronbach’s Alpha adalah sebagai berikut : = Arikunto, 2013: 239 Keterangan : r 11 = Reliabilitas instrumen k = Banyak butir soal �� 2 = Jumlah varians butir � 2 t = Varians total Langkah selanjutnya adalah menafsirkan perolehan angka koefisien reliabilitas dengan berpedoman pada penggolongan yang disampaikan oleh Suharsimi Arikunto 2013: 319 dengan menggunakan interpretasi terhadap koefisien korelasi yang diperoleh atau nilai r. Interpretasi tersebut adalah: Tabel 3.4 Interpretasi nilai r Besarnya nilai r Interpretasi Antara 0,800 – 1,000 Tinggi Antara 0,600 – 0,800 Cukup Antara 0,400 – 0,600 Agak Rendah Antara 0,200 – 0,400 Rendah Antara 0,000 – 0,200 Sangat Rendah Arikunto 2013: 319 Hasil uji reliabilitas tes kemampuan mengapresiasi cerpen menunjukkan besar koefisien Alpha Cronbach α = 1,000. Dengan demikian, tes kemampuan membaca pemahaman yang digunakan dalam penelitian ini memiliki reliabilitas tinggi. Perhitungan koefisien reliabilitas tes kemampuan mengapresiasi cerpen selengkapnya dapat dilihat pada Lampiran 16 halaman 192.

3.7.3 Daya Pembeda dan Tingkat Kesukaran