Definisi Operasional METODE PENELITIAN

C. Populasi

Populasi adalah keseluruhan individu yang dimaksudkan untuk diteliti. Populasi dibatasi sebagai jumlah individu yang paling sedikit memiliki sifat yang sama Hadi, 2000. Dalam penelitian ini populasinya adalah seluruh mahasiswa Universitas Sumatera Utara yang berasal dari Papua yang berjumlah 42 orang. Penelitian ini menggunakan seluruh anggota populasi untuk menjadi subjek penelitian.

D. Metode Pengumpulan Data

Metode atau teknik pengumpulan data dalam kegiatan penelitian mempunyai tujuan untuk mengungkap fakta mengenai variabel yang diteliti Azwar, 2000. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan skala. Metode skala digunakan karena data yang ingin diukur berupa konstruk atau konsep psikologis yang dapat diungkap secara tidak langsung melalui indikator-indikator perilaku yang diterjemahkan dalam bentuk item-item pernyataan. Metode skala yang digunakan adalah skala self-efficacy yang disusun peneliti berdasarkan tiga dimensi self-efficacy yang dikemukakan oleh Bandura 1997 yaitu: Level, generality, dan strength. Penelitian ini menggunakan penskalaan model skala likert dengan memberi empat alternatif jawaban, yaitu: STS Sangat Tidak Sesuai TS Tidak Sesuai, Netral N, S Sesuai, SS Sangat Sesuai. Pada model penskalaan ini terdapat dua jenis pernyataan, yaitu favourable dan unfavourable. Pernyataan favourable merupakan pernyataan positif yang mendukung objek sikap yang diungkap, sedangkan pernyataan unfavourable merupakan pernyataan negative yang tidak mendukung objek sikap yang hendak diungkap Azwar, 2000. Tabel 2. Skor Alternatif Jawaban Skala Favorable Unfavorable Alternatif jawaban Skor Alternatif jawaban Skor Sangat sesuai 5 Sangat sesuai 1 Sesuai 4 Sesuai 2 Netral 3 Netral 3 Tidak sesusai 2 Tidak sesusai 4 Sangat tidak sesuai 1 Sangat tidak sesuai 5 Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala self-efficacy yang dibuat berdasarkan tiga dimensi self-efficacy yang dikemukakan oleh Bandura 1997 yaitu: Level, generality, dan strength. Tabel 3. Blue Print Skala Self-Efficacy Mahasiswa Universitas Sumatera Utara Sebelum Uji Coba No. Dimensi Indikator Perilaku Aitem Total Fav Unfav 1. Level Penerimaan terhadap tingkat kesulitan tugas 1, 13, 45 23, 28 15 Keyakinan untuk menyelesaikan tugas dengan tingkat kesulitan yang berbeda 20, 22, 31, 35, 36, 44 12, 14, 39, 41 2. Generality Keyakinan dalam menghadapi situasi tugas yang biasa dilakukan maupun yang belum pernah dilakukan 2, 6, 15, 17, 24, 26, 34 21, 28, 30, 33, 40, 42 43 14 3. Strength Ketahanan individu dalam melakukan tugas-tugas 3, 8 19, 25, 27 4, 5, 16 16 Keuletan individu dalam melakukan tugas-tugas 10, 18, 29, 32 7, 9, 11, 37 Total 45 Penilaian bergerak dari 5 sampai 1 untuk aitem favorable dan 1 sampai untuk aitem unfavorable. Pengklasifikasian tinggi atau rendahnya self-efficacy