Orientasi Pasar Strategi kemenangan Gatot Pujo Nugroho-Tengku Erry Nuradi (ganteng) dalam Pilkada Sumut 2013: pendekatan Marketing Politik

Bedagai melalui terobosan-terobosan yang dilakukan selama menjadi bupati. Diantaranya adalah memperkuat ketahanan pangan dengan memaksimalkan lahan persawahan dan palawija, memaksimalkan kawasan wisata, potensi laut dan perikanan. 8 Lawan politik Pesaing merupakan ancaman serius bagi partai atau kandidat. Oleh karena itu, partai harus mengetahui apa yang telah dilakukan oleh lawan politiknya sehingga partai bisa memberikan yang lebih baik dari apa yang dilakukan lawan politiknya, sekurang-kurangnya bisa melakukan hal yang sama. 9 Lima pasang calon yang bersaing untuk menduduki jabatan Sumut I memiliki program kerja yang hampir sama semua. Isu yang mereka angkat tidak terlepas dari kesejahteraan masyarakat Sumut. Dari tagline yang meraka buat, dapat diartikan sebagai kepedulian terhadapa masyarakat menengah kebawah tetapi tidak melupakan masyarakat dengan tingkat kemampuan ekonomi menengah keatas. Dari 4 pesaing pasangan Ganteng, menurut analisa penulis pasangan Gus Irawan Pasaribu-Soekirman yang menjadi pesaing paling berat dalam upaya memberikan janji program kerja nantinya. Ini dikarenakan Pasangan Gus Irawan pasaribu-soekirman yang memiliki tagline ‘Menuju Sumut Sejahtera’ yang program kerjanya antara lain adalah mengupayakan agar perekonomian masyarakat Sumut bangkit terutama kelas menengah kebawah sudah pernah dilakukan oleh Gus Irawan Pasaribu saat menjabat sebagai Dirut Bank Sumut. Gus Irawan Pasaribu saat itu sukses menjadikan Bank Sumut sebagai BUMD 8 http:tengkuerrynuradi.comprofile.html diakses pada 7 April 2014 9 Firmanzah, Marketing Politik Antara Pemahaman dan Realitas, Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2008, 166 berkelas nasional dan memberikan kredit usaha ringan tanpa agunan kepada pengusaha kecil dan menengah. Program kerja yang diusung oleh pasangan Gus Irawan Pasaribu-Soekirman juga dilakukan oleh pasangan Ganteng. Gatot yang sudah 2 tahun menjabat sebagai Plt gubernur ingin melanjutkan program kerjanya. Diantaranya adalah memberikan asuransi jiwa kepada masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan. Sumut yang berada dipinggiran pantai menjadikan sebagian masyarakar berprofesi sebagai nelayan terutama bagian pesisir pantai timur. Lalu program kerja lainnya adalah membuka jutaan lapangan pekerjaan untuk menekan angka pengangguran serta melindungi petani lokal dengan mengoptimalkan penggunaan produk pertanian lokal. Pasangan Ganteng juga ingin memberikan pendidikan gratis mulai dari tingkat SD sampai SMA. Dan program ini telah direalisasikan sebelumnya oleh Tengku Erry selama menjabat sebagi bupati. Oleh karena itu, tampaknya masyarakat tidak akan ragu lagi untuk memilih pasangan ini yang sudah terbukti dengan program kerja yang telah mereka lakukan sebelumnya.

3. Orientasi Konsumen

Konsumen dalam ranah politik adalah masyarakat. Masyarakat dijadikan sumber inspirasi untuk membentuk program kerja. Partai harus mampu menangkap dan menampung keresahan, masalah, keinginan, harapan dan aspirasi masyarakat. Dari semua permasalahan yang dialami masyarakat partai harus pandai mengolah lalu menerjemahkannya kedalam program kerja. 10 Program kerja yang ditawarkan pasangan ini sangat relevan dengan keadaan masyarakat Sumut. Masyarakat saat ini membutuhkan biaya pendidikan yang murah dan pembukaan lapangan pekerjaan. Melihat permintaan masyarakat tentang pendidikan murah, pasangan Ganteng mencanangkan pendidikan gratis dari SD hingga SMA. Selain itu, masyarakat Sumut yang banyak bertumpu pada pertanian untuk membiayai kebutuhan hidup sehari-hari akan diberikan modal dan produk pertanian lokal akan selalu dioptimalkan dan memperkuat pasar-pasar tradisional agar memiliki daya saing. Selain itu, pasangan ini juga mencanangkan program kerja pembukaan sejuta lapangan pekerjaan.

4. Riset Pasar

Riset pasar dilakukan untuk mengumpulkan informasi tentang semua hal yang berada diluar organisasi partai. Riset pasar juga dilakukan untuk mengetahui perilaku dari pesaing politik dan perubahan yang terjadi dimasyarakat. Karena perubahan yang terjadi dimasyarakat harus cepat ditanggapi agar partai mudah beradaptasi dan mampu memenuhi kebutuhan dari konsumen. 11 Tampaknya program kerja yang menawarkan perbaikan kehidupan bagi masyarakat kecil masih selalu menjadi sebuah senjata ampuh untuk menarik perhatian masyarakat. penekanan angka pengangguran akan selalu menjadi penarik hati masyarakat untuk memilih seorang kandidat atau partai. 10 Firmanzah, Marketing Politik Antara Pemahaman dan Realitas, Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2008, 164 11 Firmanzah, Marketing Politik Antara Pemahaman dan Realitas, Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2008, 167

Dokumen yang terkait

Improvisasi dan Perilaku Politik Figuratif: Suatu Studi Marketing Politik Dalam Pilkada Karo Tahun 2010

6 154 91

Peran Juru Kampanye PKS Di Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Dalam Proses Pemenangan Pasangan Gatot Pujo Nugroho dan Tengku Erry Nuradi Pada Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2013

1 54 120

Pemberitaan Kemenangan Pasangan Gatot Pujo Nugroho – Tengku Erry Nuradi (Ganteng) Dalam Hasil Hitung Cepat Pemilukada Sumatera Utara 2013 Pada Harian Analisa Dalam Perspektif Analisis Wacana Kritis

0 65 111

Political Marketing Dalam Pilkada (Suatu Studi Terhadap Pemenangan Pasangan Abdul Wahab Dalimunthe – Raden Muhammad Syafii Dalam Pilkada Sumut Tahun 2008 Di Kabupaten Nias)

9 83 99

FAKTOR-FAKTOR KEMENANGAN CALON INCUMBENT DALAM PILKADA

1 5 21

BAB II KAJIAN PUSTAKA II.1 Kerangka Teoritis Setiap penelitian perlu untuk menjelaskan gambaran tentang landasan - Pemberitaan Kemenangan Pasangan Gatot Pujo Nugroho – Tengku Erry Nuradi (Ganteng) Dalam Hasil Hitung Cepat Pemilukada Sumatera Utara 2013 Pa

0 0 20

BAB I PENDAHULUAN I. 1. Konteks Masalah Pemilihan Umum Kepala Daerah Sumatera Utara (Pemilukada Sumut) - Pemberitaan Kemenangan Pasangan Gatot Pujo Nugroho – Tengku Erry Nuradi (Ganteng) Dalam Hasil Hitung Cepat Pemilukada Sumatera Utara 2013 Pada Harian

0 0 9

Pemberitaan Kemenangan Pasangan Gatot Pujo Nugroho – Tengku Erry Nuradi (Ganteng) Dalam Hasil Hitung Cepat Pemilukada Sumatera Utara 2013 Pada Harian Analisa Dalam Perspektif Analisis Wacana Kritis

0 0 12

PILKADA DAN POLITIK MULTIKULTURALISME DI LUWU TIMUR (Studi Terhadap Kemenangan Thoriq Husler Dalam Pilkada Serentak 2015)

0 1 88

KEKUATAN DAN STRATEGI POLITIK DALAM PEMILUKADA ANALISIS TERHADAP KEMENANGAN ADNAN PURICHTA DALAM PILKADA KABUPATEN GOWA

0 1 83