Kawasan Perdagangan Bebas Free Trade Area Persekutuan Pabean Customs Union Pasar Bersama Common Market Uni Ekonomi Economic Union

serta pengenalan institusi dan instrumen perdagangan yang baru untuk memajukan dan memfasilitasi terwujudnya pasar yang terintegrasi Dennis dan Yusof, 2003.

2.2.3. Tipe-tipe Integrasi Ekonomi

Integrasi ekonomi dibedakan dalam beberapa bentuk, tetapi inti dari penetapan integrasi itu sendiri adalah penghapusan secara diskriminatif atas semua hambatan perdagangan antara dua negara partisipan atau lebih serta peningkatan atas beberapa bentuk kerjasama dan koordinasi antara negara-negara partisipan. Beberapa tipe integrasi utama beserta ciri-cirinya akan dipaparkan sebagai berikut Salvatore, 1997: 1. Pengaturan Perdagangan Preferensial Pengaturan perdagangan preferensial preferential trade arrangements dibentuk oleh negara-negara yang sepakat menurunkan hambatan-hambatan perdagangan yang berlangsung di antara mereka, dan membedakannya dengan yang diberlakukan terhadap negara-negara luar yang bukan merupakan anggota. Ini merupakan bentuk integrasi ekonomi yang paling longgar. Contoh dari integrasi dalam bentuk ini adalah Skema Preferensi Persemakmuran Inggris British Commonwealth Preference Scheme yang dibentuk tahun 1932 oleh Kerajaan Inggris.

2. Kawasan Perdagangan Bebas Free Trade Area

Kawasan perdagangan bebas adalah bentuk integrasi ekonomi yang lebih tinggi dimana semua hambatan perdagangan, baik tarif maupun non-tarif di antara negara-negara anggota telah dihilangkan sepenuhnya. Namun pada integrasi jenis ini masing-masing negara anggota masih berhak menentukan sendiri untuk mempertahankan atau menghilangkan hambatan-hambatan perdagangan yang diterapkannya terhadap negara-negara luar yang bukan anggota. Contoh kawasan perdagangan bebas ini adalah Asosiasi Perdagangan Bebas Eropa EFTA, European Free Trade Association yang beranggotakan Inggris, Austria, Denmark, Norwegia, Portugal, Swedia, Swiss, dan Finlandia. Contoh kawasan perdagangan bebas yang terbaru adalah Perjanjian Perdagangan Bebas Amerika Utara NAFTA, North American Free Trade Area yang dibentuk tahun 1993 oleh Amerika Serikat, Kanada dan Meksiko. Disamping itu, AFTA ASEAN Free Trade Area juga paling mendekati kriteria untuk kategori ini.

3. Persekutuan Pabean Customs Union

Persekutuan pabean mewajibkan semua negara anggota untuk tidak hanya menghilangkan semua bentuk hambatan perdagangan di antara mereka tetapi juga menyeragamkan kebijakan perdagangan mereka terhadap negara-negara luar yang bukan anggota. Contohnya adalah Pasar Bersama Eropa European Common Market yang dibentuk tahun 1957 oleh Jerman Barat, Perancis, Italia, Belgia, Belanda dan Luxemburg.

4. Pasar Bersama Common Market

Pada bentuk integrasi ekonomi ini perdagangan bebas tidak hanya pada komoditas yang berbentuk barang tetapi juga arus-arus faktor produksi seperti tenaga kerja dan modal. Uni Eropa telah memperoleh status Pasar Bersama sejak akhir tahun 1992.

5. Uni Ekonomi Economic Union

Dalam integrasi ekonomi ini, harmonisasi atau penyelarasan perekonomian dilakukan lebih jauh, yaitu menyeragamkan kebijakan moneter dan fiskal dari masing-masing negara anggota. Contohnya adalah Benelux yang beranggotakan Belgia, Belanda dan Luxemburg. 2.3. Perdagangan Intra-industri Intra-industry TradeIIT 2.3.1. Inter-industri versus Intra-industri