Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan

Dari hasil analisis yang telah dibahas, peneliti dapat mengambil kesimpulan sebagai berikut : 1. Secara simultan, variabel ukuran perusahaan, struktur aset, pertumbuhan perusahaan, profitabilitas, leverage operasi, struktur kepemilikan dan risiko bisnis memiliki pengaruh yang signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian Saidi 2004, Prabansari dan Kusuma 2005 serta Harjanti dan Tandelilin 2007. Hal ini membuktikan bahwa secara bersama – sama, seluruh faktor yang dipergunakan dalam penelitian ini mempengaruhi struktur modal perusahaan. Didalam menyusun struktur modal yang baik, manajemen harus memperhatikan faktor – faktor tersebut dan meneliti apa saja pengaruhnya terhadap struktur modal perusahaan yang bersangkutan. Semakin banyak faktor yang dipertimbangkan dalam menyusun struktur modal perusahaan, akan semakin baik pula struktur modal yang akan diterapkan oleh perusahaan tersebut Weston dan Brigham, 2001. Perusahaan dengan struktur modal yang baik akan berpengaruh positif, baik terhadap operasional perusahaan Universitas Sumatera Utara secara keseluruhan maupun pandangan pihak luar seperti investor dan kreditur. 2. Secara parsial, variabel ukuran perusahaan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap struktur modal. Hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian Saidi 2004, Prabansari dan Kusuma 2005 serta Harjanti dan Tandelilin 2007. Variabel struktur aset memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Hasil penelitian ini bertentangan dengan hasil penelitian Harjanti dan Tandelilin 2007. Variabel pertumbuhan perusahaan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian Harjanti dan Tandelilin 2007, namun bertentangan dengan hasil penelitian Saidi 2004 serta Prabansari dan Kusuma 2005. Variabel profitabilitas tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Hasil penelitian ini bertentangan dengan hasil penelitian Harjanti dan Tandelilin 2007 yang menyatakan profitabilitas berpengaruh negatif signifikan terhadap struktur modal, sedangkan Saidi 2004 serta Prabansari dan Kusuma 2005 menyatakan profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap struktur modal. Variabel leverage operasi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Hasil penelitian ini bertentangan dengan pendapat Warsono 2003 yang menyatakan dengan mempergunakan leverage operasi, perusahaan Universitas Sumatera Utara mengharapkan EBIT yang lebih besar dengan perubahan volume penjualannya yang akan berpengaruh terhadap proporsi stuktur modal perusahaan bersangkutan. Variabel struktur kepemilikan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Hasil penelitian ini bertentangan dengan hasil penelitian Saidi 2004 serta Prabansari dan Kusuma 2005 yang menyatakan struktur kepemilikan berpengaruh positif signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Variabel risiko bisnis tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap struktur modal perusahaan. Hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian Saidi 2004 serta Harjanti dan Tandelilin 2007. Hal ini membuktikan bahwa struktur modal perusahaan dipengaruhi oleh banyak faktor, baik yang pengaruhnya besar maupun yang pengaruhnya kecil. Manajemen perusahaan yang baik harus mempertimbangkan berbagai macam faktor, tergantung pada kepentingan perusahaan dan investor, dalam menyusun struktur modal yang proporsional bagi perusahaannya. Faktor – faktor yang memiliki pengaruh yang besar, dalam penelitian ini yaitu ukuran perusahaan dan struktur aset perusahaan, sebaiknya mendapatkan perhatian yang besar dari manajemen perusahaan, bagaimana proporsi terbaik dari faktor – faktor tersebut di dalam struktur modal perusahaannya. Faktor – faktor yang memiliki pengaruh yang lebih kecil, tetap harus mendapat perhatian dari manajemen perusahaan, agar nantinya tidak ada faktor yang terlewatkan yang dapat menyebabkan kurang Universitas Sumatera Utara baik kurang kuatnya struktur modal perusahaan yang bersangkutan Weston dan Brigham, 2001.

6.2. Keterbatasan Penelitian