Keterkaitan Teman dengan Judul Arsitektur Ruang dan Fleksibilitas

AKADEMI SEPAKBOLA INTERNASIONAL LIVERPOOL FC MEDAN 04 WILLY ARDILES SINAGA 89 lubang yang kecil-kecil pada tritisan. Penyelesaian tritisan dengan bentang lebar tanpa kolom yang lainnya dijepit pada pangkalnya saja mampu menghasilkan ruang yang luas dibawanya sebagai ruang untuk bersosialisasi Merupakan tampak interior pada potongan di sirkulasi, ruang kelas, menampilkan tangkapan angin dan sinar matahari yang bergantung di sebelah kanan dan diagram alur gerak udara alami melalui struktur. Pemilihan bahan untuk tritisan yang berfungsi sebagai tangkap angin maupun sengatan matahari mampu memperlihatkan kesan teknologi tinggi karena ekspos pengerjaan struktur dan detil-detilnya. Pembangunan seperti inilah yang diharapkan yang merupakan suatu bentuk pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan generasi saat ini dan tidak mengesampingkan generasi yang akan datang. Pembangunan dengan tema green arsitektur telah menjadi suatu istilah dalam jangkauan yang luas sehingga dapat diterapkan pada setiap aspek kehidupan di bumi dari skala lokal sampai skala global. Oleh karena itu, dalam proyek “Akademi Sepak Bola PSDS” dipilih tema green architecture agar mampu menurangi beban energi baik yang dihasilkan ataupun digunkan dalam bangunan serta memberikan kenyaman bagi pengguna, menciptakan lingkungan yang ramah dengan sekitarnya. Dalam penerapan Architecture Hi-Tech lainnya dapat dilakukan dengan berbagai cara. Misalnya : penentuan tapak bangunan, pengolahan limbah yang muncul akibat kegiatan yang terjadi di kawasan proyek.

3.1.5 Keterkaitan Teman dengan Judul Arsitektur

High - Tech pada “Akademi SepakBola Internasional Liverpool FC Medan “ merupakan jawaban kebutuhan masyarakat yang antusias terhadap olahraga sepak bola dengan fasilitas pelayanan yang lengkap dan nyaman di tengah kota medan. Sayangnya, tema itu belum banyak diterapkan di Indonesia. Dengan adannya perencanaan ini diharapkan dapat menarik para investor untuk tidak hanya Universitas Sumatera Utara AKADEMI SEPAKBOLA INTERNASIONAL LIVERPOOL FC MEDAN 04 WILLY ARDILES SINAGA 90 sekedar peduli terhadap kondisi keolahragaan Indonesia tetapi juga terhadap lingkungan sekitar. Selain memfokuskan diri pada penataan ruang terbuka hijau, implementasi teknologi pada fasilitas akademi sepak bola ini juga memperhatikan dalam pemakaian energy di dalam bangunan sehingga dapat menambah citra ramah lingkungan daerah pusat perkotaan medan. Untuk mewujudkan hal tersebut, fasilitas akademi sepak bola ini memerlukan fasilitas 90yrami pengolahan limbah dari bangunan. Arsitektur adalah seni dan keteknikan bangunan, digunakan untuk memenuhi keinginan praktis dan ekspresif dari manusia-manusia beradab. Menurut Le Corbusier Arsitektur adalah pengaturan massa yang dilakukan dengan tepat, penuh pemahaman dan magnifisen. Massa- massa itu disatukan dan ditonjolkan dalam suatu penyinaran cahaya, kubus, kerucut, silinder, 90pyramid, yang merupakan bentuk- bentuk primer yang kegunaannya jelas. Sedangkan menurut Louis I.Khan Arsitektur adalah pemikiran- pemikiran yang matang dalam pembentukan ruang. Pembaharuan arsitektur secara menerus disebabkan adanya perubahan konsep ruang.

3.1.6 Ruang dan Fleksibilitas

Berbagai elemen dari bangunan High Tech diantaranya dapat disebutkan seperti : Isu tentang ruang telah digantikan oleh isu tentang teknologi untuk fleksibilitas dalam High Tech Arsitektur ide tersebut tertuang dalam ikatan “Omniplate”. Apa yang kita bicarakan, kata arsitek High Tech bukanlah soal permukaan sebuah ruang atau hall,atau ruangan-ruangan antara tapi sebuah zona servis, diluar atau didalam. Kemungkinan pengguna dari Zona ini adalah memaksimalkan manfaat berbagai jenis fasilitas seperti udara, panas, cahaya, energi dan elemen pelengkap seperti partisi dalam sebuah grid biasa. Universitas Sumatera Utara AKADEMI SEPAKBOLA INTERNASIONAL LIVERPOOL FC MEDAN 04 WILLY ARDILES SINAGA 91

3.1.7 Arsitektur High Tech dan Kota